Still photo film Pusaka (Sumber gambar: Instagram/filmpusaka)

Fakta Menarik Film Pusaka, Kisah Teror dari Benda-benda Keramat

02 July 2024   |   15:05 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Rumah produksi MVP Pictures bakal kembali merilis satu lagi film horor anyar mereka berjudul Pusaka. Seperti namanya, film ini akan menawarkan satu kisah tentang teror mencekam yang terjadi akibat kutukan dari misteri di balik benda-benda lawas.

Rizal Mantovani kembali dipercaya menjadi sutradara untuk menggarap film tersebut. Sebelumnya, bersama MVP Pictures, dia sukses menggarap film Kereta Berdarah dan mampu menembus 1 juta penonton pada Februari 2024 lalu. 

Kali ini, Rizal akan mencoba mengeksplorasi horor dengan rumah tua sebagai set utamanya. Dia pun mesti bermain-main dengan benda pusaka lawas untuk menciptakan teror mencekam.

Film Pusaka direncanakan tayang pada 18 Juli 2024. Sembari menunggu waktu penayangan, yuk simak beberapa fakta menarik dari film yang diproduseri oleh Amrit Punjabi tersebut. 

Baca juga: Horor Misteri Benda-Benda Tua dalam Teaser Trailer Film Pusaka


1. Angkat cerita kutukan benda pusaka 

Film Pusaka menceritakan sebuah kejadian misterius di sebuah rumah besar milik kolektor bernama Risang Wisangko (Slamet Rahardjo). Rumah itu diwariskan kepada kedua anaknya, Randi Wisangko (Bukie B Mansyur) dan Bian Wsangko (Shofia Shireen). Dalam mengelola rumah itu, mereka dibantu oleh Prof Dirga (Joseph Kara), Mayang (Sahila Hisyam) dan Darmo (Coki Anwar).

Mereka ingin rumah tersebut direnovasi an dipugar menjadi museum, karena di dalamnya juga terdapat banyak arca, prasasti, serta senjata berumur ratusan tahun lamanya. Untuk melakukan itu, datanglah sekelompok pekerja yang dipimpin oleh Nina (Shareefa Daanish) dan beranggotakan Hanna (Susan Sameh), David (Ajil Ditto), Sandra (Ully Triani), serta Ade (Ikhsan Samiaji).

Mereka pun melakukan survei, mendata barang bersejarah yang semestinya tak dimiliki pribadi ini, serta memperkirakan biaya renovasi. Hingga kemudian, tanpa disengaja, mereka justru melepaskan kutukan dari sebuah benda pusaka. Malapetaka yang tak diinginkan mulai menghantui kehidupan mereka. 
 


2. Bergenre horor dengan sentuhan thriller & misteri

Tak hanya mengusung genre horor, film Pusaka juga memasukkan sejumlah elemen genre thriller dan misteri. Dalam trailer yang sudah dirilis, penonton dapat kemisteriusan rumah tua dan besar yang dipenuhi dengan berbagai benda peninggalan masa lalu. Tak hanya itu, rumah tersebut tampak memiliki banyak ruang-ruang rahasia. 

Adegan selanjutnya memperlihatkan kutukan dari benda pusaka mulai menghantui seisi rumah. Mereka harus bertarung dengan teror misterius yang bisa membunuh siapa saja. Beberapa adegan juga memperlihatkan sisi gore yang cukup mencekam.
 

3. Dibintangi Shareefa Daanish & aktor ternama lain

Film Pusaka akan dibintangi oleh Shareefa Daanish. Dia selalu berhasil memainkan berbagai karakter menakutkan dalam setiap film bergenre horor. Tak mengherankan bila dirinya kini mulai mendapati julukan Ratu Horor baru Indonesia.

Total, ada sekitar 15 judul film horor yang telah dibintanginya, termasuk film Pusaka. Di film ini, kemampuan akting-nya kan makin teruji karena dia akan berperan sebagai Nina, pekerja yang tak sengaja melepas kutukan.

Selain Shareefa, film Pusaka juga akan dibintangi oleh aktor dan aktris ternama lain, seperti Susan Sameh sebagai Hanna, Ajil Ditto sebagai David, Ully Triani sebagai Sandra, Ikhsan Samiaji sebagai Ade, Slamet Rahardjo sebagai Risang Wisangko, Bukie B. Mansyur sebagai Randi, Wisangkob Shofia Shireen sebagai Bian Wisangko, Joseph Kara sebagai Prof. Dirga, Sahila Hisyam sebagai Mayang, dan Coki Anwar sebagai Darmo. 
 


4. Horor terbaru sutradara Rizal Mantovani

Rizal Mantovani bukanlah nama yang asing di dunia perfilman. Sutradara berdarah Minangkabau ini namanya mulai naik saat terlibat dalam film omnibus Kuldesak bersama Riri Riza dan lainnya. 

Selain itu, dia juga dikenal kerap menyutradarai film-film horor sejak awal 2000-an. Beberapa film horor populer yang digarap Rizal adalah Kuntilanak 3 (2022), Asih 2 (2020), Bayi Gaib: Bayi Tumbal Bayi Mati (2018), Jailangkung (2017), Kesurupan (2008), dan Jelangkung (2001). 
 

5. Skenario ditulis oleh nomine Piala Citra

Tak hanya diisi oleh sutradara dan jajaran pemain yang mewah, film Pusaka juga mendapat sentuhan apik dari Husein Atmodjo dari sisi penulisan naskah. Husein adalah salah satu penulis skenario yang telah banyak menggarap film-film popular di Indonesia. 

Beberapa di antaranya adalah Mencuri Raden Saleh, Sekte, 22 Menit, Perburuan, dan Midnight Show. Berkat kepiawaiannya dalam penulisan, namanya sempat masuk ke dalam Nominasi Penulis Skenario Terbaik (FFI 2022). 

Baca juga: 10 Film Horor Indonesia Terlaris Sepanjang Paruh Pertama 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Film Harta, Tahta, Boru Ni Raja Angkat Budaya Batak & Keindahan Danau Toba

BERIKUTNYA

Pelajari 5 Penyebab Alergi yang Sering Kambuh Pada Malam Hari

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: