Mokonya Show and Meet & Greet (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Intip Keseruan Mokonya Show-Meet & Greet di Mal Ciputra Jakarta

29 June 2024   |   21:41 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Sore itu, area Center Court lantai Lower Ground di Mal Ciputra Jakarta tampak berbeda dibandingkan dengan biasanya. Tepat di bagian area lobi utama, berdiri satu replika bangunan megah berwarna pastel dengan sedikit sentuhan dekorasi karakter-karakter yang lucu nan menggemaskan.

Puluhan anak-anak tampak telah bersiap di depan replika bangunan itu. Dengan wajah penuh antusias, mereka seolah tak sabar untuk menantikan satu pertunjukan bernama Mokonya Show - Meet & Greet.

Baca juga: Studi Terbaru Ungkap Anak Perempuan Prasekolah Terbosesi dengan Kecantikan, Bahayakah?

Tak lama kemudian, alunan musik mulai terdengar, tanda pertunjukan akan dibuka. Empat penari latar lantas muncul ke atas panggung dengan wajahnya yang ceria. Setelahnya, yang ditunggu sedari tadi, yakni karakter Mokonya dan Mokoryu juga muncul ke atas panggung.
 

Mokonya Show and Meet & Greet (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Mokonya Show and Meet & Greet (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Karakter Mokonya dan Mokoryu pun berjoget bersama dengan para penari latar. Anak-anak pun terhibur. Tak cukup sampai di situ, anak-anak juga diajak menari bersama. Ada gerakan khusus yang diajarkan kepada mereka yang hadir untuk menambah keceriaan dan kebersamaan.

Mokonya Show merupakan acara yang menjadi bagian dari event Mokoland yang diadakan oleh Mal Ciputra Jakarta dan PT Adinata Melodi Kreasi. Mokoland adalah event yang menghadirkan karakter Mokonya, karakter lokal yang diciptakan atas kecintaan terhadap binatang, terutama kucing dan unicorn.

Nama Mokonya diambil dari bahasa Jepang, yakni ‘Moko-moko’ yang artinya adalah Fluffy dan ‘Nya’ yang adalah suara kucing. Dalam universe karakter lokal ini, Mokonya memiliki beberapa kawan, yakni Mokoryu, seekor Serigala berpenampilan cool, Mokorin, anak perempuan yang tenang dan dewasa dan hobi membuat kue, Mokorei, anak laki-laki yang terkenal di sekolah, dan Hari Miku, karakter kucing lucu dan menggemaskan.

Mokonya Show diadakan setiap Jumat sampai Minggu, dari 26 Juni hingga 14 Juli 2024. Acara dimulai setiap pukul 17.00 WIB. Selama tiga hari dalam setiap minggunya, Mokonya Show akan hadir membawa hiburan berupa atraksi dance interaktif dari dua karakter utama, yakni Mokonya dan Mokoryu. Di akhir pertunjukan, anak-anak pun bisa berfoto bersama dengan dua karakter tersebut.

General Manager Mal Ciputra Jakarta Ferry Irianto mengatakan Mokonya Show adalah satu acara yang menjadi highlight dalam event Mokoland. Melalui pertunjukan ini, pihaknya ingin memberikan satu hiburan yang menyenangkan dan berkesan kepada anak-anak selama masa libur sekolah ini.

Pertunjukan Mokonya Show berlangsung singkat, sekitar 45 menit. Namun, di dalamnya akan ada banyak hiburan yang bisa dinikmati. Anak-anak yang hadir pun tidak hanya sebagai penonton, tetapi juga bisa ikut terlibat di dalamnya.

“Dengan kehadiran Mokonya Show – Meet & Greet, diharapkan dapat menjadi pilihan event yang positif, edukatif, atraktif, dan seru untuk mengisi masa liburan sekolah yang dapat dinikmati oleh keluarga,” ucap Ferry saat ditemui Hypeabis.id di Mal Ciputra Jakarta, Sabtu (29/6/2024).

Namun, hiburan libur sekolah di Mal Ciputra tak hanya Mokonya Show saja. Di dalam event Mokoland sendiri, Mal Ciputra bersama Adinata Melodi Kreasi telah banyak menyiapkan rangkaian aktivitas lain yang bisa dicoba.

Setelah menonton pertunjukan, anak-anak dapat mengasah hobi dan bakatnya dengan mencoba Decorate Pretzel, Make Up & Nail Art, hingga Art & Craft. Kemudian, ada pula satu spot berisi aneka buku anak-anak yang seru bertajuk Bazaar Back to School.
 

Mokoland (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Mokoland (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Yang tak kalah menarik ada di sebelah sisi kanan, yakni Playland. Dengan luas 100 meter persegi, anak-anak disuguhkan dengan konsep bermain yang kreatif, atraktif, dan edukatif yang didominasi warna pastel biru, pink, dan kuning.

Tidak hanya itu, beberapa workshop dan perlombaan pun siap untuk dihadirkan. Berikut adalah agenda acaranya:
  • 29 Juni & 6 Juli 2024 pukul 15.00 WIB: Meet up Book Writer
  • 5 Juli 2024 pukul 13.00 WIB: Holiday Workshop
  • 6 Juli 2024 pukul 11.00 WIB: Kpop Dance Cover Competition
  • 7 Juli 2024 pukul 16.00 WIB: Fashion Show Competition
  • 13 Juli 2024 pukul 09.00 WIB: Coloring Competition
  • 14 Juli 2024 pukul 13.00 WIB: School Performance
Sementara itu, Direktur Adinata Melodi Kreasi Glen Natanael Adinata mengatakan Mokonya adalah karakter lokal yang sudah ada sejak 2019. Karakter ini tercipta karena kecintaannya pada binatang, terutama kucing.

Namun, karena saat itu ada tren Unicorn, akhirnya dirinya mencoba menggabungkan dua entitas ini menjadi satu. Dengan komposisi karakter yang warna-warni dan menarik, dirinya berharap figur ini dapat terus melekat di hati anak-anak di Indonesia.

Glen berharap kehadiran karakter Mokonya di event Mokoland bisa makin memperkenalkan figur lokal ini ke publik yang lebih luas. Terlebih, karakter ini akan dipresentasikan dalam bentuk pertunjukan interaktif yang menarik.

Di sisi lain, Ferry menargetkan Mokoland akan memberi dampak pada kunjungan Mal Ciputra Jakarta. Dia memaparkan rata-rata pengunjung mal saat hari biasa mencapai 40.000-45.000 pengunjung, sedangkan akhir pekan sekitar 55.000-60.000 pengunjung.

Pada momen libur sekolah ini yang juga berbarengan dengan Mokoland, diharapkan angka kunjungan naik hingga 10 persen.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Penyakit Jantung Mulai Didominasi Kalangan Muda, Ini Pentingnya Deteksi Dini

BERIKUTNYA

Capai Ratusan Ribu Dollar, Cek 5 Bunga Termahal di Dunia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: