Kanan ke kiri - Sutradara Emil Heradi, Valerie Thomas, Morgan Oey, Zulfa Maharani, Donny Damara (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Film Romeo Ingkar Janji, Kisahkan Romansa Dua Sejoli dengan Latar Indah di Bali

24 June 2024   |   17:20 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Setelah merilis teaser perdana film Romeo Ingkar Janji, rumah produksi Adhya Pictures akhirnya meluncurkan official trailer film tersebut. Video berdurasi satu menit itu menampilkan cuplikan kisah perjalanan cinta dua hati manusia yang bertemu di Bali.

Trailer dibuka dengan adegan pertemuan Romeo (Morgan Oey) dan Agatha (Valerie Thomas). Adegan pembuka ini cukup menarik perhatian karena Agatha dan Romeo bertemu di sebuah studio tato di Bali. 

Romeo yang adalah seniman tato lalu mulai melakukan tugasnya. Berawal dari hal sederhana ini, Romeo mulai dekat dengan Agatha. Adegan setelahnya menampilkan dua sejoli ini mulai menjalin ikatan tertentu dan lebih sering menghabiskan waktu berdua.

Tak hanya menunjukkan kisah percintaan juga. Dalam trailer tersebut, mulai diperlihatkan satu per satu konflik yang muncul. Salah satunya ialah adegan yang menyoroti permasalahan Agatha dengan neneknya. 

Baca juga: Fakta Menarik Film Trigger Warning Karya Mouly Surya, Peringkat 1 di Netflix Amerika

Romeo Ingkar Janji pun menjadi sebuah film yang menyajikan cerita cukup kompleks. Konflik keluarga, drama pertemanan, akan melengkapi kisah romansa Romeo dan Agatha. Makin menarik karena film ini berlatar Bali, dengan sesekali menampilkan keindahan alam yang indah. 

Secara umum, trailer ini mampu mempertontonkan Morgan Oey dan Valerie Thomas berhasil menghidupkan karakter mereka masing-masing. Chemistry keduanya juga berjalan manis di tengah ujian perjalanan kisah mereka berdua.

Selain Morgan dan Valeri, beberapa aktor lain juga tampil baik, seperti oleh Zulfa Maharani, Unique Priscilla, Widyawati Sophiaan, Donny Damara, Tatyana Akman dan Fajar Nugra.

Film Romeo Ingkar Janji disutradarai oleh Emil Heradi. Dia adalah lulusan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) yang namanya melejit setelah berhasil memenangkan Piala Citra di ajang Festival Film Indonesia 2017 berkat film Night Bus. Lewat film itu, dia juga dinominasikan sebagai Sutradara Terbaik. 

Skenarionya ditulis oleh Titien Wattimena. Dia juga adalah peraih Piala Citra Penulis Skenario Adaptasi FFI 2018 dalam Aruna dan Lidahnya. 

Emil Heradi mengatakan Romeo Ingkar Janji ingin menghadirkan semesta romansa dari kisah cinta anak muda. Sebuah genre klasik yang belakangan sudah cukup jarang dieksplorasi, tetapi kini coba dihadirkan lagi.

Menurutnya, drama romansa intim ini juga tidak akan menghadirkan kisah yang terlalu mendayu-dayu. Emil ingin mengemasnya secara puitis, selain tentu saja memiliki bumbu konflik yang kental, baik hubungan sebagai pasangam, pertemanan, dan keluarga sekaligus.

Emil memercayai kalau cinta yang hadir dari dua hati manusia itu memang kompleks. Tak hanya perihal chemistry saja, cinta juga bisa muncul karena campur tangan dari berbagai pihak yang disadari atau tidak juga penting.

“Kadang cinta itu tidak hanya tentang chemistry. Ada kalanya juga ada tangan lain yang cawe-cawe lah. Tentang takdir dan bagaimana semesta juga ikut membantu semua ini terjadi,” kata Emil dalam Content Day Film Romeo Ingkar Janji, Senin (24/6/2024).
 

Sementara itu, Produser Shirley Kosasih mengatakan proses syuting berjalan dengan lancar. Namun, sebenarnya, ada beberapa tantangan yang terjadi ketika proses produksi dimulai. Salah satunya adalah perihal cuaca. 

Shierly mengatakan cuaca ketika syuting di Bali cukup ekstrem. Selain itu, beberapa lokasi syuting juga tidak biasa, sehingga perlu persiapan yang lebih matang. “Kami ingin menghadirkan sentuhan magis dan memberikan nuansa romantis antara Romeo dan Agatha,” imbuhnya.

Film Romeo Ingkar Janji Dijadwalkan untuk tayang pada 25 Juli 2024 di bioskop Indonesia. 

Baca juga: 7 Film Indonesia Tayang Juli 2024 di Bioskop, Didominasi Horor

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M15 5G 

BERIKUTNYA

Usai Rilis Album Ceriwis Necis, Dongker Tur ke Kota-kota di Indonesia & Malaysia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: