Separuh Interactive Rilis Teaser Project Agni, Game Horor dengan Elemen Lokal
09 June 2024 |
14:32 WIB
Satu lagi video game buatan developer lokal tengah dikembangkan dan segera meluncur. Judulnya The Agni, sebuah gim yang dikembangkan oleh studio Separuh Interactive. Gim ini mengangkat tema horor dengan membawa sejumlah karakteristik lokal yang menarik.
Belum lama ini, Separuh Interactive membagikan teaser trailer pertamanya lewat kanal YouTube The Lazy Monday. Cuplikan video berdurasi 1 menit 52 detik itu memperlihatkan beberapa visual dan elemen yang bakal muncul di gim tersebut.
Teaser dibuka dengan suasana pedesaan yang terdiri dari beberapa rumah. Desa tersebut tampak berada di lokasi yang terpencil. Wilayah desa tersebut tampak berdekatan dengan hutan belantara yang lebat.
Suasana horor makin tercipta ketika suara burung khas mulai berbunyi, lalu seketika petir menyambar. Adegan pembuka ini cukup menarik perhatian karena berhasil menyajikan suasana yang mengerikan.
Baca juga: 5 Rekomendasi Game yang Bakal Rilis Juni 2024, Ada DLC Elden Ring
Setelahnya, video menampilkan sosok perempuan berhijab bernama Agni. Wajahnya tampak ketakutan, sekaligus tak percaya pada apa yang terjadi padanya. Dia tampak mempertanyakan banyak hal.
“Salah saya apa? Bukan saya yang pertama kali gali di sini. Bukan saya yang pertama kali penasaran. Tugas saya hanya cari tahu dan beri bantuan. Harusnya saya bisa lebih hati-hati…” ucap Agni di videonya.
Video teaser dari gim buatan developer lokal ini tampak menjanjikan. Selain permainan suasana yang mengerikan, gim ini juga memberikan efek visual yang menjanjikan. Cara developer menggambarkan pedesaan dan hutan terasa realistis.
Begitu pula pada penggambaran karakter Agni. Mereka dengan berani menampilkan Agni dalam mode Close Up, sehingga detail wajahnya begitu kentara. Untuk menghasilkan efek semulus itu, ada kemungkinan developer menggunakan Unreal Engine 5. Hal ini membuat visual utama dari gim ini benar-benar dieksekusi dengan baik.
Namun demikian, belum ada keterangan resmi lebih lanjut yang diberikan oleh developer sejauh ini.
Gim dengan proses perkenalan yang langsung memicu banyak perhatian ini sayangnya masih cukup minim informasi. Hal ini membuat para gamer mesti bersabar dalam menantikan kelanjutan project ini.
“Project Agni adalah game cinematic survival horror yang memiliki konsep unik dari Indonesia,” imbuhnya.
Sejauh ini, Project Agni digarap oleh beberapa nama yang sudah tak asing lagi di dunia game. Creative Director dipegang oleh Leo Avero. Di bagian produser, ada nama Ardhan Fadhlurrahman. Kemudian, di bagian penulis ada Harbowoputra dan Arhan Arunika.
Sementara itu, yang menghidupkan karakter Agni adalah Alma Maulvi. Yang menggarap Character Artist adalah Habib Firdaus, sound Engineer adalah Rafli Fauzan, dan Title Design adalah Amirul Hhf.
Baca juga: 4 Game Open World Mirip Wuthering Waves & Genshin Impact
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Belum lama ini, Separuh Interactive membagikan teaser trailer pertamanya lewat kanal YouTube The Lazy Monday. Cuplikan video berdurasi 1 menit 52 detik itu memperlihatkan beberapa visual dan elemen yang bakal muncul di gim tersebut.
Teaser dibuka dengan suasana pedesaan yang terdiri dari beberapa rumah. Desa tersebut tampak berada di lokasi yang terpencil. Wilayah desa tersebut tampak berdekatan dengan hutan belantara yang lebat.
Suasana horor makin tercipta ketika suara burung khas mulai berbunyi, lalu seketika petir menyambar. Adegan pembuka ini cukup menarik perhatian karena berhasil menyajikan suasana yang mengerikan.
Baca juga: 5 Rekomendasi Game yang Bakal Rilis Juni 2024, Ada DLC Elden Ring
Setelahnya, video menampilkan sosok perempuan berhijab bernama Agni. Wajahnya tampak ketakutan, sekaligus tak percaya pada apa yang terjadi padanya. Dia tampak mempertanyakan banyak hal.
“Salah saya apa? Bukan saya yang pertama kali gali di sini. Bukan saya yang pertama kali penasaran. Tugas saya hanya cari tahu dan beri bantuan. Harusnya saya bisa lebih hati-hati…” ucap Agni di videonya.
Video teaser dari gim buatan developer lokal ini tampak menjanjikan. Selain permainan suasana yang mengerikan, gim ini juga memberikan efek visual yang menjanjikan. Cara developer menggambarkan pedesaan dan hutan terasa realistis.
Begitu pula pada penggambaran karakter Agni. Mereka dengan berani menampilkan Agni dalam mode Close Up, sehingga detail wajahnya begitu kentara. Untuk menghasilkan efek semulus itu, ada kemungkinan developer menggunakan Unreal Engine 5. Hal ini membuat visual utama dari gim ini benar-benar dieksekusi dengan baik.
Namun demikian, belum ada keterangan resmi lebih lanjut yang diberikan oleh developer sejauh ini.
Gim dengan proses perkenalan yang langsung memicu banyak perhatian ini sayangnya masih cukup minim informasi. Hal ini membuat para gamer mesti bersabar dalam menantikan kelanjutan project ini.
“Project Agni adalah game cinematic survival horror yang memiliki konsep unik dari Indonesia,” imbuhnya.
Sejauh ini, Project Agni digarap oleh beberapa nama yang sudah tak asing lagi di dunia game. Creative Director dipegang oleh Leo Avero. Di bagian produser, ada nama Ardhan Fadhlurrahman. Kemudian, di bagian penulis ada Harbowoputra dan Arhan Arunika.
Sementara itu, yang menghidupkan karakter Agni adalah Alma Maulvi. Yang menggarap Character Artist adalah Habib Firdaus, sound Engineer adalah Rafli Fauzan, dan Title Design adalah Amirul Hhf.
Baca juga: 4 Game Open World Mirip Wuthering Waves & Genshin Impact
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.