September 7th (Sumber gambar: Steam)

5 Game Psikologi Horor Terpopuler Buatan Emika Games

14 July 2023   |   19:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Pengembang game indie, Emika Games terkenal berkat game-game horor besutannya. Emika Games membawa konsep horor berbalut psikologi yang menciptkan kesan intens dan mencekam. Sebagian besar game psikologi horor dari Emika Games memiliki rentang waktu singkat dan objektif permainan yang cukup cepat diselesaikan.

Saat ini, Emika Games tengah menjual game-game populernya dalam edisi bundle. Ada sekitar 10  game dalam satu bundle dengan harga Rp400.000. Di antara 10 game tersebut, terdapat beberapa game populer dari Emika Games. Game-game indie simulasi ini pun mendapatkan sambutan melalui ulasan positif di situs komunitas dan penjual game seperti Steam.  

Baca juga: 3 Tip Memperkuat Karakter di Game Undawn, Wajib Cek Survival Parameter
 

1. Locked Up

 

Locked Up (Sumber gambar: Steam)

Locked Up (Sumber gambar: Steam)

Locked Up merupakan salah satu game awalan yang dibesut Emika Games. Permainan simulasi ini mengambil latar tempat sebuah rumah dengan berbagai macam anomali yang sulit disadari. Sehingga, pemain harus benar-benar jeli melihat berbagai gerak atau perubahan yang terjadi selama game. Latar rumahnya juga dibuat berbentuk koridor dan ruang-ruang kamar.

Game dengan waktu bermain selama 120 menit itu mengambil banyak efek distorasi ala VHS. Objektif game ini adalah mengekspolasi ruangan terutup yang dinamis. Setiap aksi pemain dalam menentukan interaksi game, misalnya menyentuh barang, mendatangi sudut rang, dan lainnya akan mengubah gameplay selama berjalan. Jadi, game ini sangat mengandalkan intuisi ya, Genhype!
 

2. Find Yourself

 

Find Yourself (Sumber gambar: Steam)

Find Yourself (Sumber gambar: Steam)

Find Yourself merupakan game pertama yang mulai membuat nama Emika Games dikenal. Berlatar gerbong kereta yang mencekam, pemain harus menemukan teka-teki di balik terjebaknya karakter di malam yang mengerikan. Rilis pada Februari 2021, Find Yourself mendapatkan ulasan sangat positif di platform Steam.

Game yang dapat diselesaikan dalam waktu 60 menit ini membawa genre walking simulator, di mana pemain bermain dari sudut pandang pertama untuk keluar dari kereta dengan pintu-pintu yang tertutup rapat. Pengalaman game yang dapat dirasakan antara lain mendengar dan melihat fenomena astral yang hadir secara mendadak. Sebagai informasi, game ini sarat akan jumpscare ya, Genhype!
 

3. Summer of ‘58

Setelah merilis Find Yourself, Emika Games semakin melambung dengan perilisan Summer of ’58 pada Juli 2021. Sebanyak 3.113 gamers memberikan ulasan sangat positif untuk game ini di platform Steam. Game ini mengambil latar waktu musim panas pada 2008 di Rusia. Ceritanya, pemain mengeksplorasi sebuah camp bernama Yunost yang merupakan wilayah terlantar dan sudah ditinggalkan manusia di Soviet.

Pemain dapat menyelsesaikan game ini dalam waktu 90 menit. Sama seperti Find Yourself, game ini mengambil genre walking simulator sehingga lebih bersifat eksploratif. Pemain harus menjelajahi satu demi satu ruangan untuk melihat anomali yang berubah. Objektif game ini adalah mencari tahu apa yang terjadi saat musim panas di Soviet, Rusia pada 1958.
 
1
2


SEBELUMNYA

3 Jenis Game yang Lagi Populer Versi Asus, Mana Favorit Kalian?

BERIKUTNYA

Deretan Laptop Gaming Spek Dewa, Bukan untuk Kaum Mendang-mending

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: