Kolaborasi Miles Films & Forka Films. (Sumber gambar: Miles Films)

Miles Films Umumkan 5 Proyek Film Kolaborasi Lintas Genre & Generasi

30 May 2024   |   06:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Rumah produksi Miles Films baru saja mengumumkan 5 judul film panjang yang akan segera diproduksi sepanjang 2024-2026. Kelima judul film tersebut terdiri dari karya-karya beragam genre dan cerita, yang berkolaborasi dengan sederet sineas muda. Kolaborasi ini menjadi upaya Miles Films mewadahi talenta muda untuk bebas berkarya.

Produser Miles Films Mira Lesmana mengatakan pihaknya selalu ingin mempersembahkan karya yang berbeda dan bisa memperkaya pilihan bagi penonton. Menurutnya, saat ini industri film sedang berada dalam momen di mana para sineas perlu untuk saling merangkul dan mencoba menggabungkan apa yang mereka miliki.

Baca juga: Belum Setengah Tahun, Sudah Ada Hampir 10 Film Lokal Raih 1 Juta Lebih Penonton

Mira menilai kolaborasi menjadi sangat penting untuk memperlihatkan bahwa sineas saling bersinergi dan dunia kreatif akan selalu lebih kaya saat para pembuat film bisa saling mendukung satu sama lain. Hal itu juga yang mendorong pihaknya membuat sejumlah proyek film baru yang bekerja sama dengan para filmmaker muda.

"Kami bekerja sama dengan para pembuat film muda, dan sesama rumah produksi independen yang karya-karyanya telah diakui industri film nasional maupun global. Harapannya, dari proyek-proyek ini, kami dapat melahirkan bintang-bintang baru yang bersinar dalam industri film kita," katanya dalam keterangan tertulis, Rabu (29/5/2024).
 


Kolaborasi itupun melahirkan 5 judul film panjang yang mengangkat genre dan tema beragam. Ada Hilang di Rembang, sebuah film bergenre drama misteri yang menandai debut Aditya Murti sebagai sutradara, Raka Kertanegara sebagai produser, Ian Davin sebagai penulis skenario film panjang.

Film dengan genre serupa berikutnya adalah Needle in a Haystack. Film ini merupakan proyek kolaborasi dua rumah produksi yaitu Miles Films dan Karuna Pictures. Needle in a Haystack menandai kali kedua kolaborasi Mira Lesmana dengan sutradara Teddy Soeriaatmadja setelah serial Hubungi Agen Gue (2023), serta menjadi debut skenario film panjang bagi Tam Notosusanto.
 


Adapun, Toto Prasetyanto dari Miles Films bersama Eric Primasetio dan Musa Tambunan dari Karuna Pictures turut bergabung sebagai produser. Teddy Soeriaatmadja mengatakan film Needle in a Haystack menawarkan premis utama yang unik, mengesankan, sekaligus penuh makna. Menurutnya, film ini akan menawarkan kisah drama misteri dengan cerita yang autentik.

"Ketika Mira Lesmana menawarkan ide cerita Needle in a Haystack, saya langsung tertarik dengan premisnya yang sangat unik, haunting, tapi sekaligus penuh makna. Kami sangat bangga bisa mendapatkan kesempatan untuk bekerjasama dengan Miles Films dalam menggarap sebuah karya drama misteri dengan rasa Indonesia yang sangat autentik,” jelasnya.
 


Dua film berikutnya yang akan digarap adalah kolaborasi Miles Films dengan Forka Films, rumah produksi kualitas yang karya-karyanya telah diakui baik secara nasional maupun internasional. Kedua judul itu ialah Cubs (Amuk Harimau) dan Bunga Malam.

Produser Forka Films Ifa Isfansyah mengatakan pihaknya memiliki visi yang sama dengan Miles Films. Forka Films, kata Ifa, adalah kreator-kreator yang selalu haus belajar untuk mencari dan menggali cara-cara baru dalam bercerita melalui film.

"Berawal dari obrolan saya dan Dini [Kamila Andini], dalam perjalanannya, diskusi bersama Mbak Mira kemudian berkembang menjadi kolaborasi Miles dan Forka untuk dua judul sekaligus,” ujarnya.
 


Cubs (Amuk Harimau) adalah film dengan genre drama aksi-thriller. Cubs yang telah meraih Winner of White Light Post Production Award - Hong Kong Asia Film Financing Forum (HAF) 2022 ini ditulis dan disutradarai oleh Riri Riza dan diproduseri oleh Ifa Isfansyah. Sementara Bunga Malam adalah film bergenre kriminal-romantis yang ditulis dan disutradarai oleh Kamila Andini dan diproduseri oleh Mira Lesmana. 

Sutradara Forka Films Kamila Andini mengaku dia telah lama ingin berkolaborasi dengan sosok Mira Lesmana untuk memproduseri filmnya. Tanpa ragu, perempuan yang karib disapa Dini itupun langsung menawarkan ide kerja sama dengan sang produser. Diakui oleh Dini, gayung bersambut, tawaran itupun langsung disambut antusias oleh Mira Lesmana.

"Saya bahagia sekali karena sebagai pembuat film yang ingin terus belajar, ini adalah kesempatan yang istimewa dan kehormatan bagi saya untuk bisa belajar dari Mbak Mira dan Miles Films,” ucapnya.
 



Adapun, judul kelima yang akan digarap dalam proyek kolaborasi ini ialah film musikal Rangga & Cinta, yang akan memberikan sensasi baru bagi penonton film muda. Riri Riza mengatakan sebagai sutradara untuk film Rangga & Cinta, dia memastikan akan menyuguhkan sesuatu yang berbeda dari karya film musikalnya sebelumnya.

Dia pun menerangkan bahwa film Rangga & Cinta tengah memulai proses audisi untuk mencari bintang-bintang baru, remaja-remaja yang berbakat dalam seni peran, suara, dan tari yang diyakini akan memperkaya industri perfilman Indonesia. 

Menariknya, film musikal ini juga melibatkan Mira Lesmana dan Toto Prasetyanto dari Miles Films yang berkolaborasi dengan Nicholas Saputra, aktor ternama yang memerankan Rangga, karakter utama dalam film Ada Apa Dengan Cinta (2002 & 2016). 

"Sebuah kebanggaan bisa bekerja kembali dalam universe Ada Apa Dengan Cinta, walau kali ini dengan peran yang berbeda. Ini akan jadi pengalaman yang menantang sekaligus menyenangkan bagi saya,” ujar Nicholas Saputra.

Adapun, skenario film Rangga & Cinta akan ditulis ulang oleh Mira Lesmana dan Titien Wattimena, berdasarkan film Ada Apa Dengan Cinta? (2002) garapan Rudi Soedjarwo, dari cerita asli yang diciptakan Mira Lesmana, Prima Rusdi, dan Riri Riza, serta skenario yang ditulis Jujur Prananto bersama Prima Rusdi dan Rako Prijanto sebagai co-writers.

Musik cantik dan lagu-lagu ikonik gubahan duo musisi Melly Goeslaw dan Anto Hoed juga akan kembali hadir, dengan tambahan lagu-lagu baru yang penuh kejutan. 

Baca juga: 8 Film Indonesia Tayang Juni 2024 di Bioskop

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Waspadai Trigliserida, Lemak Darah yang Bisa Memicu Penyakit Jantung dan Strok

BERIKUTNYA

Makna di Balik Meme TikTok Galvanized Steel and Eco-Friendly Wood Veneers

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: