Grup band Maliq & D'Essentials tampil dalam acara BNI Java Jazz Festival 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (24/5/2024). (Sumber gambar: JIBI/Bisnis/Himawan L Nugraha)

Maliq & D’Essentials Bakal Gelar Konser Anniversary Gratis 29 Mei 2024

28 May 2024   |   15:26 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Grup musik Maliq & D’Essentials akan menggelar konser peringatan anniversary untuk tahun ini. Konser perayaan 22 tahun pelantun lagu "Kita Bikin Romantis" itu bakal diselenggarakan pada Rabu, 29 Mei 2024, di Ashta District 8, kawasan Jakarta Selatan. 

Lebih dari dua dekade sudah lagu-lagu dari Maliq & D’Essentials mewarnai belantika musik Indonesia. Memasuki usia 22 tahun, karya-karya dari Angga Puradiredja juga makin matang dan terus menyuguhkan hal berbeda.

Hal inilah yang membuat grup ini bisa terus eksis hingga sekarang. Penontonnya juga terus bertahan, bahkan ikut beregenerasi. Tak hanya oleh orang dewasa saja, tetapi juga dari kalangan muda.

Untuk merayakan momen ini, konser anniversary pun digelar. Selain akan penuh kenangan, konser ini juga terbuka untuk semua penggemar yang ingin menonton, alias gratis. “Maliq & D’Essentials  Anniversary Party digelar di Ashta District 8 pada 29 Mei 2024, Free!” tulisnya di akun Instagram resmi, dikutip Hypeabis.id, Selasa (28/5/2024). 

Baca juga: Hari Pertama, Maliq & D'Essentials Gebrak Panggung BNI Java Jazz Festival 2024
 

Maliq & D’Essentials siap mengentak panggung konser tunggalnya di Astha District 8 dengan lagu-lagu populer mereka. Selain itu, grup band asal Jakarta ini juga kemungkinan bakal menyuguhkan sesuatu yang baru.

Pasalnya, momen konser anniversary ini berdekatan dengan rencana perilisan album baru mereka, yakni Can Machines Fall in Love. Album tersebut bakal dirilis penuh sehari setelahnya, pada 30 Mei 2024.

Oleh karena itu, ada kemungkinan Maliq & D’Essentials bakal membawakan beberapa lagu yang belum dirilis dalam konser anniversary tersebut. Namun, yang pasti, dua lagu di album ini, yakni "Aduh" dan "Kita Bikin Romantis", tak akan terlewat.

Maliq & D'Essentials pertama kali dibentuk pada 15 Mei 2002. Saat itu, grup ini berisikan 9 personel. Perjalanan karier mereka sebagai musisi diawali dengan menjadi band kafe dan hotel berbintang lima di Jakarta. Mereka banyak menyajikan nomor-nomor musik jaz populer. 

Kini, setelah lebih dari dua dekade berdiri, mereka makin kompak meski hanya menyisakan 6 personel. Mereka adalah Angga Puradiredja (vokal), Indah (vokal), Ilman (kibor dan piano), Jawa (bas), Lale (gitar), dan Widi (drum) yang selalu menampilkan musik-musik yang rancak. 

Kata Maliq sendiri merupakan sebuah konsep dan singkatan dari Music And Live Instrument Quality yang pertama kali digagas oleh Angga dan Widi, yang juga merangkap sebagai produser, komposer, pengaransemen dan penulis lagu. Sementara itu, kata D'Essentials awalnya adalah sebagai pendukung dari konsep tersebut yang mengacu kepada personel-personel yang lain.

Sekarang istilah Maliq & D'Essentials telah menjadi suatu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan, meski masih banyak orang yang sering salah menyebutkan dengan benar nama grup musik ini. 

Baca juga: Eric Chou Gelar Konser di Indonesia 27 Juli 2024, Cek Harga & Cara Beli Tiketnya

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Sudah Rilis, Cek Spesifikasi & Harga Samsung Galaxy M35 5G

BERIKUTNYA

Ini Alasan Pemerintah Batalkan Kenaikan UKT Tahun Ajaran 2024/2025

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: