Magic Art 3D Museum (Sumber Foto: Instagram/@magicartjakarta_kotatua)

Rekomendasi Wisata Indoor di Jakarta, JAQS sampai Magic Art 3D Museum

19 May 2024   |   14:30 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Jakarta punya beragam destinasi wisata indoor yang menarik untuk dikunjungi. Wahana rekreasi indoor yang berada di dalam ruangan cocok untukmu yang ingin berwisata dengan keluarga, terutama anak-anak ketika cuaca sedang panas terik. 

Destinasi wisata indoor yang tersedia di Jakarta, tak hanya menghibur tetapi juga mendidik. Mulai dari wisata bertemakan petualangan sampai seni dan budaya. Nah Genhype, yuk simak rekomendasi wisata indoor di Jakarta.

Baca juga: 8 Destinasi di Asia yang Cocok Buat Slow Travel, Ada Kota di Indonesia
 

1. Jakarta Aquarium & Safari (JAQS)

 
 
Jakarta Aquarium & Safari merupakan akuarium indoor terbesar di Indonesia, beroperasi di bawah naungan Taman Safari Indonesia yang bekerja sama dengan Aquaria KLCC, Malaysia. Kawasan konservasi seluas satu hektar ini menjadi tempat tinggal untuk 3.500 lebih spesies hewan akuatik dan non-akuatik. 

Pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan hewan-hewan, seperti menyentuh, membelai, dan memberi makan. Kamu juga bisa mendapatkan informasi menarik tentang hewan-hewan seperti Kerapu Raksasa, Penguin Humboldt, Naga Laut, dan masih banyak lagi. JAQS berlokasi di Mall Neo Soho Lantai LG 101 - LGM 101, tepatnya Jalan Letjen S. Parman Kavling 28, Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

 

2. Escape Hunt

Escape Hunt cocok untuk kalian yang suka dengan teka-teki dan petualangan. Apalagi jiks kamu penggemar karakter detektif seperti Sherlock Holmes maupun Detective Conan. Pengunjung dapat mencoba permainan escape room yang menantang, di mana mereka harus memecahkan teka-teki dan menemukan petunjuk untuk melarikan diri dalam batas waktu tertentu.

Kecerdasan dan daya analisis tiap orang akan diasah untuk menyusun petunjuk dan memecahkan teka-teki yang akan menuntunmu mencari jalan keluar. Escape Hunt berlokasi di Jl. Kemang Raya No. 15, Mampang Perapatan, Jakarta Selatan.


3. Pos Bloc

Pos Bloc merupakan salah satu tempat hits sebagai tongkrongan anak muda di akhir pekan. Tempat ini menyediakan spot-spot untuk berfoto dan duduk bersantai sambil menikmati kuliner. Pos Bloc Jakarta buka setiap hari. Senin sampai Jumat jam operasionalnya mulai pukul 10.00 sampai 22.00, sementara Sabtu dan Minggu buka dari pukul 07.00 sampai 22.00.

Saat masuk ke dalam gedung, pengunjung bisa melihat barang-barang bekas peninggalan kantor pos tempo dulu yang masih terjaga rapi seperti laci-laci hingga brankas antik. Kamu juga bisa belanja produk ekonomi kreatif atau EKRAF dan aneka barang-barang antic seperti tas, sepatu, baju, sandal, sampai pernak-pernik.

Aktivitas lain yang bisa dilakukan di Pos Bloc selanjutnya yaitu wisata kuliner sambil duduk santai di taman. Selain itu, Pos Bloc juga menyediakan culture hall dan creative space yang cocok digunakan untuk berbagai acara seperti pameran, bioskop warga, sampai panggung hiburan.


4. Museum Macan

Museum Macan merupakan singkatan dari Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara. Pengunjung bisa berfoto dan melihat-lihat koleksi Museum MACAN yang fokus pada seni modern dan kontemporer dari Indonesia, Eropa, Amerika, dan Asia. 

Semua karya seni bersumber dari koleksi pendiri museum dan merupakan koleksi pinjaman jangka panjang. Semua karya seni telah ada selama lebih dari 25 tahun dan terus bertambah. Alamatnya di Jl Perjuangan no.5, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. 


5. Magic Art 3D Museum 

 

 
Magic Art 3D Museum adalah museum seni interaktif yang menampilkan lukisan 3D dan ilusi optik. Museum ini menjadi tempat populer untuk mengambil foto kreatif dan unik, sehingga cocok untuk wisatawan yang mencari pengalaman unik saat liburan. 

Museum ini memiliki 17 zona dengan 104 photo spot. Para pengunjung tidak hanya akan menikmati lukisan 3 Dimensi yang dilukis didinding tetapi juga lantai museum yang dilukis sesuai dengan tema di masing-masing zona serta rumah kaca yang seru dan menarik. 

Museum ini juga memiliki Ruang Tambahan untuk kegiatan seperti Labirin rumah kaca, Ruang Laser, Ruang Ames, Ruang Miring, Ruang Ajaib, Kursi Ilusi, Ruang Penjara , dan masih banyak lagi. Lokasinya di Jl. Kali Besar Timur No. 9, Pinangsia, Jakarta Barat.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Elon Musk Resmikan Starlink di Indonesia, Ini Kelebihan & Kekurangannya

BERIKUTNYA

5 Cara Menghilangkan Bau Apek Dalam Mobil

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: