Mobile Suit Gundam Seed Freedom. (Sumber gambar: Bandai Namco Filmworks)

Sinopsis Film Mobile Suit Gundam Seed Freedom, Tayang Hari Ini di Bioskop

01 May 2024   |   10:11 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Kisah waralaba Gundam berlanjut. Film Mobile Suit Gundam Seed Freedom mulai tayang hari ini, Rabu (1/5/2024) di bioskop Indonesia. Film anime bergenre petualangan fiksi-ilmiah ini merupakan sekuel dari Mobile Suit Gundam Seed dan Mobile Suit Gundam Seed Destiny, yang kisahnya berlangsung satu tahun setelah peristiwa dalam Seed Destiny.

Seperti dua film sebelumnya, Mobile Suit Gundam Seed Freedom digarap atas arahan sutradara Mitsuo Fukuda. Kali ini, Fukuda menggandeng Chiaki Morosawa dan Lio Goto untuk menulis naskah filmnya. 

Baca juga: Sinopsis Film Challengers, Zendaya Terjebak Cinta Segitiga dengan Petenis

Film ini berkisah tentang konflik yang masih berlanjut setelah lebih dari satu tahun berlalu sejak Perang Aliansi-PLANT kedua di serial Mobile Suit Gundam Seed Destiny. Kisahnya berlatar pada 75 Masehi. Pahlawan terkenal Kira Yamato masih berjuang di garis depan melawan sisa-sisa kekuatan Blue Cosmos yang masih mengancam perdamaian.

Dalam situasi peperangan yang tak berujung ini, pemerintahan Foundation berencana untuk bergandengan dengan organisasi perdamaian global bernama C.O.M.P.A.S untuk menaklukkan markas Blue Cosmos. Kira Yamato pun bergabung dalam C.O.M.P.A.S dengan Lacus Clyne sebagai pemimpinnya. C.O.M.P.A.S menjalankan misi perdamaian dan melawan sisa-sisa kekuatan Blue Cosmos yang masih mengancam setelah peperangan. 
 

d

Mobile Suit Gundam Seed Freedom. (Sumber gambar: Bandai Namco Filmworks)

Kira Yamato masih bimbang dengan ucapan pemimpin PLANT terdahulu, Gilbert Durandal beserta Destiny Plan yang digagasnya. Di sisi lain, hubungan Kira dengan Lacus mulai renggang karena perang yang tidak ada habisnya. Lacus tak mampu memberikan dukungan pribadi yang diinginkannya kepada Kira.

Kehadiran seorang pria misterius, Orphee Lam Tao, semakin memperumit hubungan Kira dan Lacus. Konflik batin Lacus menjadi semakin rumit saat dia terjebak dalam situasi yang membingungkan, sementara kondisi mental Kira semakin memburuk.

Ditambah dengan masalah pribadi, pertempuran berlanjut dan pertanyaan tentang kehendak bebas versus takdir semakin mengemuka. Dalam kisah yang penuh emosi ini, setiap karakter—baik lama maupun baru—menghadapi ujian diri mereka sendiri. Kira, Lacus, dan sekutu mereka berusaha menghadapi masa depan yang penuh ketidakpastian di dunia yang masih dilanda perang dan pertempuran yang tak berujung. 
 

Mobile Suit Gundam Seed Freedom. (Sumber gambar: Bandai Namco Filmworks)

Mobile Suit Gundam Seed Freedom. (Sumber gambar: Bandai Namco Filmworks)

Mobile Suit Gundam Seed Freedom merupakan film ketiga dari seri Seed, melanjutkan kisah dari serial Mobile Suit Gundam Seed (2002-2003) dan Mobile Suit Gundam Seed Destiny (2004-2005). Film ini awalnya sudah mulai dikembangkan pada 2006. Namun, kondisi kesehatan Chiaki Morosawa membuat produksi film anime tersebut ditunda.

Hingga kemudian Morosawa meninggal dunia pada 2016, produksi film Mobile Suit Gundam Seed Freedom pun baru bisa dilanjutkan beberapa tahun setelahnya.

Film animasi yang diproduksi Bandai Namco Filmworks dan Shochiku ODS Business Office ini melibatkan sejumlah pengisi suara seperti Soichiro Hoshi sebagai Kira Yamato, Rie Tanaka sebagai Lacus Clyne, Akira Ishida sebagai Athrun Zala, Nanako Mori sebagai Cagalli Yula Athha (menggantikan Naomi Shindoh), Kenichi Suzumura sebagai Shinn, Maaya Sakamoto sebagai Lunamaria Hawke, dan Fumiko Orikasa sebagai Meyrin Hawke.

Soundtrack utama film Mobile Suit Gundam Seed Freedom diisi oleh lagu Freedom ciptaan Nishikawa dan Tetsuya Komuro. Lagu ini dirilis pada 24 Januari 2024. Sementara untuk bagian penutupnya, diisi oleh lagu Sarigiwa no Romantics yang diciptakan oleh See-Saw.
 

Film Mobile Suit Gundam Seed Freedom telah dirilis di Jepang pada 26 Januari 2024. Di negeri asalnya, Mobile Suit Gundam SEED Freedom terbilang menjadi film anime yang sukses karena berhasil memuncaki tangga box office. Melansir dari Comic Book Review, film tersebut berhasil menjual 634.182 tiket dalam tiga hari debut box office di Jepang.

Film ini ditayangkan perdana pada hari Jumat dan menduduki puncak box office domestik. Perusahaan hiburan Shochiku mengonfirmasi pendapatan awal film ini mencapai sekitar US$7,2 juta atau lebih dari satu miliar yen, menetapkan rekor baru untuk waralaba tersebut. 

Selain itu, Mobile Suit Gundam Seed Freedom juga merupakan film Gundam pertama yang melampaui angka satu miliar yen dalam pendapatan debut akhir pekan sejak Mobile Suit Gundam: Char's Counter Attack yang dirilis 1988. Sepanjang penayangannya, film ini telah menjadi film Gundam terlaris sepanjang masa, melampaui Mobile Suit Gundam III: Encounters in Space dengan meraup US$28,9 juta. 

Baca juga: Sinopsis Civil War: Kisah Jurnalis di Tengah Perang Saudara, Bakal Tayang di Indonesia?

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Fakta-fakta Menarik Hari Buruh Internasional yang Diperingati Tiap 1 Mei

BERIKUTNYA

Intip Strategi Akram Amrullah Raup Omzet Miliaran dari Bisnis Daging Beku

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: