Sinopsis Film Challengers, Zendaya Terjebak Cinta Segitiga dengan Petenis
28 April 2024 |
19:46 WIB
Kisah drama romansa berlatar dunia olahraga hadir dalam film Challengers. Film yang disutradarai oleh Luca Guadagnino dan ditulis oleh Justin Kuritzkes ini menghadirkan aktris Hollywood papan atas Zendaya, yang beradu peran dengan Mike Faist dan Josh O'Connor. Film ini akan mengikuti kisah cinta segitiga antara mereka bertiga sebagai atlet tenis.
Challengers merupakan film kombinasi apik antara kisah romansa, drama, dan dunia olahraga tenis. Kisah film Challengers berawal dari perjumpaan Tashi Donaldson (diperankan oleh Zendaya), Art Donaldson (Mike Faist), dan Patrick Zweig (Josh O'Connor) saat mereka masih remaja. Ketiga anak remaja ini tumbuh bersama menjadi atlet tenis.
Dari ketiga remaja tersebut, Tashi tumbuh menjadi atlet tenis yang paling gemilang dan sukses menjuarai berbagai turnamen. Bahkan Tashi disebut-sebut sebagai perempuan muda yang bakal menjadi bintang masa depan. Parasnya yang cantik dan prestasinya yang gemilang itu lantas membuat Art dan Patrick sama-sama terpincut.
Baca juga : 10 Film & Serial Netflix Tayang Mei 2024, Ada The 8 Show & Bridgerton Season 3
Pada setiap momen kemenangan Tashi dalam turnamen, Art dan Patrick tampak selalu ada bersamanya. Tanpa disadari, perlahan tumbuh benih-benih cinta di antara ketiganya. Hubungan ketiganya pun berkembang menjadi kompleks. Tashi dan Patrick berpacaran tetapi harus menjalani hubungan jarak jauh.
Hal itu disebabkan karena Patrick memilih langsung menjadi atlet profesional setelah lulus SMA, sementara Tashi bersama Art sama-sama melanjutkan kuliah di Stanford University. Mereka akhirnya bertemu kembali ketika berusia 30-an. Tashi dan Art dikisahkan menjadi pasangan suami istri sekaligus pasangan hit di dunia tenis.
Akan tetapi, segalanya mendadak berubah ketika Tashi mengalami cedera saat mengikuti sebuah turnamen. Tashi mengalami cedera parah di bagian kakinya, dan membuatnya harus menghentikan kariernya yang cemerlang alias pensiun dini. Sebab tak bisa bermain lagi, Tashi kemudian memutuskan menjadi pelatih Art yang tak lain adalah suaminya.
Namun, karier tenis Art sempat terpuruk dan membuatnya kehilangan kepercayaan diri. Dia kemudian mencoba mengembalikan rasa percaya diri itu dengan mengikuti turnamen kelas bawah.
Baca juga : 6 Film Indonesia Tayang Mei 2024 di Bioskop, Didominasi Genre Horor
Kompetisi itu ternyata juga diikuti Patrick yang tidak lagi menjadi atlet unggulan dan jauh dari popularitas. Tashi dan Art lantas kembali bersua dengan Patrick, mantan pacar dan mantan sahabat satu sama lain. Kisah ketiganya memanas saat Tashi meminta Art untuk menantang Patrick dalam sebuah program bertajuk Challenger. Sejak itu, hubungan ketiganya pun memasuki babak baru.
Dalam trailer yang dirilis Amazon MGM Studios menampilkan cuplikan kehidupan Tashi sebagai petenis berparas cantik dengan karier gemilang. Bahkan, berkat prestasinya itu, dia digadang-gadang bisa membawa dirinya dan keluarganya sebagai miliarder. Tak ayal, jika kehadirannya baik di dalam maupun luar lapangan pun menjadi sorotan publik.
Namun, dalam salah satu pertandingan tenis, Tashi tampak mengalami cedera pada bagian kaki kanannya hingga mengejutkan semua penonton yang hadir. Lantaran Tashi kekeuh untuk tetap berada di dunia tenis, dia pun akhirnya diminta untuk menjadi pelatih tenis Art.
Di samping menghadirkan banyak pertandingan tenis yang sengit, film ini juga menarik perhatian lantaran menyajikan kisah cinta segitiga yang tampaknya pelik antara Tashi, Art, dan Patrick. Sebagai perempuan yang diperebutkan, Tashi tampak tak bisa memilih salah satu dari mereka. Premis inilah yang tampaknya akan menjadi plot cerita yang menarik untuk diikuti dari film Challengers.
Challengers digarap oleh Luca Guadagnino, sutradara yang dikenal berkat film-filmnya dengan kompleksitas emosional para karakternya, erotisme, serta sajian visual yang mewah. Sutradara kelahiran Italia ini sering berkolaborasi dengan sejumlah aktor dan aktris Hollywood kenamaan seperti Tilda Swinton, Dakota Johnson, Timothée Chalamet dan Michael Stuhlbarg.
Karya-karya sinemanya terdiri dari film fitur, dokumenter, dan film pendek yang mengantarnya memenangkan sejumlah penghargaan dan masuk dalam nominasi Oscar. Beberapa filmnya yang terkenal yakni Enea (2023), Bones and All (2022), Beckett (2021), Call Me by Your Name (2017), dan I Am Love (2009). Adapun, film Challengers sedang tayang di bioskop Indonesia.
Baca juga : Perdana, Rossa Putar Trailer Film Dokumenternya di Titik Kumpul Festival 2024
Editor : Puput Ady Suksrno
Challengers merupakan film kombinasi apik antara kisah romansa, drama, dan dunia olahraga tenis. Kisah film Challengers berawal dari perjumpaan Tashi Donaldson (diperankan oleh Zendaya), Art Donaldson (Mike Faist), dan Patrick Zweig (Josh O'Connor) saat mereka masih remaja. Ketiga anak remaja ini tumbuh bersama menjadi atlet tenis.
Dari ketiga remaja tersebut, Tashi tumbuh menjadi atlet tenis yang paling gemilang dan sukses menjuarai berbagai turnamen. Bahkan Tashi disebut-sebut sebagai perempuan muda yang bakal menjadi bintang masa depan. Parasnya yang cantik dan prestasinya yang gemilang itu lantas membuat Art dan Patrick sama-sama terpincut.
Baca juga : 10 Film & Serial Netflix Tayang Mei 2024, Ada The 8 Show & Bridgerton Season 3
Pada setiap momen kemenangan Tashi dalam turnamen, Art dan Patrick tampak selalu ada bersamanya. Tanpa disadari, perlahan tumbuh benih-benih cinta di antara ketiganya. Hubungan ketiganya pun berkembang menjadi kompleks. Tashi dan Patrick berpacaran tetapi harus menjalani hubungan jarak jauh.
Hal itu disebabkan karena Patrick memilih langsung menjadi atlet profesional setelah lulus SMA, sementara Tashi bersama Art sama-sama melanjutkan kuliah di Stanford University. Mereka akhirnya bertemu kembali ketika berusia 30-an. Tashi dan Art dikisahkan menjadi pasangan suami istri sekaligus pasangan hit di dunia tenis.
Akan tetapi, segalanya mendadak berubah ketika Tashi mengalami cedera saat mengikuti sebuah turnamen. Tashi mengalami cedera parah di bagian kakinya, dan membuatnya harus menghentikan kariernya yang cemerlang alias pensiun dini. Sebab tak bisa bermain lagi, Tashi kemudian memutuskan menjadi pelatih Art yang tak lain adalah suaminya.
Namun, karier tenis Art sempat terpuruk dan membuatnya kehilangan kepercayaan diri. Dia kemudian mencoba mengembalikan rasa percaya diri itu dengan mengikuti turnamen kelas bawah.
Baca juga : 6 Film Indonesia Tayang Mei 2024 di Bioskop, Didominasi Genre Horor
Kompetisi itu ternyata juga diikuti Patrick yang tidak lagi menjadi atlet unggulan dan jauh dari popularitas. Tashi dan Art lantas kembali bersua dengan Patrick, mantan pacar dan mantan sahabat satu sama lain. Kisah ketiganya memanas saat Tashi meminta Art untuk menantang Patrick dalam sebuah program bertajuk Challenger. Sejak itu, hubungan ketiganya pun memasuki babak baru.
Dalam trailer yang dirilis Amazon MGM Studios menampilkan cuplikan kehidupan Tashi sebagai petenis berparas cantik dengan karier gemilang. Bahkan, berkat prestasinya itu, dia digadang-gadang bisa membawa dirinya dan keluarganya sebagai miliarder. Tak ayal, jika kehadirannya baik di dalam maupun luar lapangan pun menjadi sorotan publik.
Namun, dalam salah satu pertandingan tenis, Tashi tampak mengalami cedera pada bagian kaki kanannya hingga mengejutkan semua penonton yang hadir. Lantaran Tashi kekeuh untuk tetap berada di dunia tenis, dia pun akhirnya diminta untuk menjadi pelatih tenis Art.
Di samping menghadirkan banyak pertandingan tenis yang sengit, film ini juga menarik perhatian lantaran menyajikan kisah cinta segitiga yang tampaknya pelik antara Tashi, Art, dan Patrick. Sebagai perempuan yang diperebutkan, Tashi tampak tak bisa memilih salah satu dari mereka. Premis inilah yang tampaknya akan menjadi plot cerita yang menarik untuk diikuti dari film Challengers.
Challengers digarap oleh Luca Guadagnino, sutradara yang dikenal berkat film-filmnya dengan kompleksitas emosional para karakternya, erotisme, serta sajian visual yang mewah. Sutradara kelahiran Italia ini sering berkolaborasi dengan sejumlah aktor dan aktris Hollywood kenamaan seperti Tilda Swinton, Dakota Johnson, Timothée Chalamet dan Michael Stuhlbarg.
Karya-karya sinemanya terdiri dari film fitur, dokumenter, dan film pendek yang mengantarnya memenangkan sejumlah penghargaan dan masuk dalam nominasi Oscar. Beberapa filmnya yang terkenal yakni Enea (2023), Bones and All (2022), Beckett (2021), Call Me by Your Name (2017), dan I Am Love (2009). Adapun, film Challengers sedang tayang di bioskop Indonesia.
Baca juga : Perdana, Rossa Putar Trailer Film Dokumenternya di Titik Kumpul Festival 2024
Editor : Puput Ady Suksrno
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.