Ilustrasi Parfum (Sumber: unsplash.com/@paradox21)

4 Rekomendasi Parfum Lokal Untuk Musim Panas 2024

27 April 2024   |   09:16 WIB
Image
Arindra Fachri Satria Pradana Mahasiswa Mass Communication BINUS University

Belakangan ini, banyak daerah di Indonesia yang mengalami gelombang panas dari teriknya matahari. Menurut prediksi cuaca dari BMKG, musim panas atau kemarau di sebagian besar daerah Indonesia akan dimulai pada bulan Mei, dengan bulan Juli dan Agustus sebagai puncaknya.

Karena musim kemarau identik dengan cuaca panas dan kekeringan ekstrim, aktivitas di luar ruangan akan menyebabkan kulit untuk memproduksi keringat dan bau badan berlebih. Untuk mengatasi hal tersebut, banyak merek parfum yang menciptakan parfum untuk hawa panas ekstrim. Bahkan memiliki kualitas yang dapat diadu dengan parfum merek desainer internasional.

Baca juga: 5 Rekomendasi Parfum Pria Lokal Yang Cocok Untuk Date Night

Menurut Fragrantica, parfum-parfum yang didesain khusus untuk cuaca panas memiliki 4 karakteristik yang berbeda: fruity, musky, light floral, dan citrusy. Namun, keempat karakteristik tersebut dapat dicampur dengan aroma-aroma lain, sehingga menciptakan aroma yang unik.

Untuk mendukung produk tanah air dan tetap tercium wangi meski panas-panasan, simak 5 rekomendasi parfum lokal yang cocok digunakan selama musim panas 2024!
 

1. Mykonos - California

 

California adalah hasil kolaborasi antara merek parfum lokal Mykonos dan influencer media sosial Niky Cu, yang sering membuat konten seputar pengembangan diri dan fesyen pria.

Parfum ini memang dibuat khusus untuk menikmati aktivitas di musim panas, layaknya di pantai California. Niky menjelaskan dalam salah satu video TikTok karyanya, bahwa formulasi dari parfum ini menggunakan bahan-bahan impor berkualitas, sehingga diklaim dapat tercium hingga 8-10 jam. 

Berikut adalah daftar notes dari parfum California:
  • Top Notes: Mandarin Orange, Lemon 
  • Middle Notes: Lychee, Rosemary, Cardamom, Lavender, Geranium, Aquatic Notes 
  • Base Notes : Tonka Bean, Teak Wood, Vetiver

Saat pertama menyemprot parfum ini, Genhype akan mencium aroma segar dari buah lemon dan jeruk mandarin. Untuk memperkuat  dan mengunci aroma sebelumnya, lavender dan bau akuatik akan mulai tercium. Kemudian ditutup dengan aroma manis dari biji tonka, dan aroma woody dari teakwood (kayu jati) di fase dry down.

Parfum Mykonos California dibanderol dengan harga Rp169.000 untuk ukuran botol 50ml.
 

2. HMNS - Unrosed

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by HMNS Perfumery (@hmns.id)


Berbeda dengan parfum floral pada umumnya, Unrosed dari HMNS sama sekali tidak memiliki aroma manis. Sebaliknya, Unrosed memiliki karakteristik aroma yang lebih woody dan earthy. Membuat parfum ini lebih dewasa dan bisa digunakan kapan saja.

Uniknya, HMNS hanya mencantumkan satu jenis note untuk parfum ini, yaitu rose accords. Namun aroma rose dari parfum ini sebenarnya bukan berasal dari bunga mawar asli, melainkan bau tanaman asli Indonesia, Palmarosa. Proses ekstraksi ini disebut sebagai Soliflore, atau seni mengkonstruksi aroma dari sebuah jenis bunga, tetapi bukan dari bunga itu sendiri. 

Parfum HMNS Unrosed dibanderol dengan harga Rp374.000 untuk ukuran botol 100ml.

 

3. Layr - Second Skin

 

Layaknya parfum dari Layr pada umumnya, Second Skin juga memiliki daftar notes yang sangat kompleks. Berikut adalah daftar notes dari parfum Second Skin:
  • Top Notes: Blackpepper, Bergamot, Clary Sage, Mandarin, Green, Tagete 
  • Middle Notes: Rose, Orange Flower, Violet, Lily of the Valley, Jasmine, Fruity 
  • Bottom Notes: Patchouli, Amber, Musk, Cedar, Lactone, Labdanum, Vanilla

Jika dijelaskan dengan sangat sederhana, parfum ini dibuka dengan bau segar dari jeruk bergamot yang sedikit pedas dan hijau. Namun wangi segar ini tidak bertahan lama, karena setelah itu bertransisi ke bau floral yang sangat kompleks, dan ditutup dengan aroma musk dan manis. Secara keseluruhan, parfum ini tetap familiar untuk hidung orang lain, namun tetap berkarakter dan cocok untuk dipakai berbagai aktivitas di siang hari.

Parfum Layr Second Skin dibanderol di harga Rp249.000 untuk ukuran botol 50ml.


4. Unké Naru - For You

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Unké Naru (@unkenaru)



Unké Naru adalah merek parfum milik aktor Nicholas Saputra yang berkolaborasi dengan parfumer ternama asal Perancis, Benyamin Foatelli. Sebelumnya mereka sudah merilis berbagai varian parfum dengan karakteristik yang benar benar unik, dengan kualitas yang tidak main-main, tersertifikasi oleh International Fragrance Association (IFRA).

Berikut adalah notes dari parfum Unké Naru For You:
  • Top Notes: Fig, Pear, Milky 
  • Middle Notes: Coconut Tree Leaves, Clover, Water Jasmine 
  • Base Notes: Amber wood, Orcanox, White Musk
For You dibuka dengan perpaduan aroma segar dari buah pear, dan creamy dari susu. Aroma creamy tersebut akan semakin menebal, dengan manis dari cengkeh mengikuti di belakangnya. Kemudian ditutup dengan kombinasi aroma kayu amber dan musk. 

Parfum Unké Naru For You dibanderol dengan harga Rp589.000 untuk ukuran botol 100ml.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Daftar Harga & Cara Beli Tiket Konser CNBLUE 'CNBLUENTITY' 25 Mei 2024

BERIKUTNYA

Hypeprofil Verdi Solaiman: Hidup & Tumbuh Dalam Dunia Seni Peran

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: