Aplikasi WhatsApp (sumber gambar: Pexels.com)

Pembaruan Whatsapp Bakal Ada Fitur Catatan Kontak dan Manajemen Favorit

23 April 2024   |   19:53 WIB
Image
Paundra Zakirulloh Mahasiswa Institut Ilmu Sosial & Ilmu Politik Jakarta, Jurusan Ilmu Jurnalistik

Like
Platform perpesanan populer milik Meta, WhatsApp, secara rutin mendapatkan fitur-fitur anyar dalam pembaruannya. Menurut laporan dari WABetaInfo, sebuah platform yang melacak fitur-fitur yang akan muncul di WhatsApp, membagikan tangkapan layar beberapa fitur yang bakal dihadirkan.

Diketahui, Meta sedang mengerjakan fitur Catatan Kontak untuk WhatsApp. Fitur ini dalam tahap pengembangan dan akan segera hadir dalam pembaruan WhatsApp Web serta WhatsApp beta untuk Android. 

Baca juga: Kenali Fungsi dan Risiko Aplikasi Pihak Ketiga WhatsApp Aero

Laporan itu juga menyinggung bahwa fitur tersebut akan tersedia bagi semua pengguna, termasuk untuk pengguna WhatsApp Business. Dengan fitur ini, mereka dapat menambahkan detail produk atau catatan khusus untuk pelanggan mereka.
 

.

fitur 'catatan kontak' (sumber gambar: WABetaInfo)


Kotak teks ini memungkinkan pengguna atau bisnis untuk membuat catatan yang dipersonalisasi, membantu mengingat detail tentang sesuatu. Misalnya, tempat pertemuan atau informasi penting lainnya dapat ditambahkan untuk membantu mengingat detail saat berinteraksi dengan orang yang ada dalam kontak.

Pengguna WhatsApp akan dapat menambahkan catatan pada kontak dan obrolan dalam fitur yang disiapkan. Untuk melakukannya, mereka perlu mengetuk nama kontak dalam obrolan, kemudian bagian Catatan akan muncul di halaman info kontak.

Fitur ini akan bermanfaat bagi pengguna yang ingin mengingat detail obrolan mereka, terutama jika sering menggunakan fitur Menghilangkan Pesan dan tidak ingin mengandalkan profil atau kontak WhatsApp untuk mengingatnya.

Perlu diketahui, WABetaInfo telah mengungkapkan bahwa tab ini akan tersedia pertama kali di WhatsApp Web dan kemudian menyusul untuk pengguna seluler secara bertahap.

Tidak hanya itu, ada fitur lainnya yang juga dikembangkan, yakni manajemen Kontak Favorit untuk mengatur kontak, yang saat ini ada di WhatsApp beta untuk Android dengan nomor build 2.24.7.18.

Pengguna sekarang dapat dengan mudah memprioritaskan dan mengakses kontak dan grup penting langsung dari tab panggilan telepon dengan satu ketukan.
 

90%

fitur manajemen 'favorit kontak' (sumber gambar: WABetaInfo)



Dalam pembaruan beta, WhatsApp memperluas fungsi ini dengan menambahkan fitur manajemen ke fungsi favorit. Di masa mendatang, pengguna akan dapat memilih, mengatur, dan menghapus kontak dan grup favorit mereka langsung dari pengaturan aplikasi.

Fitur ini membuat kontak dan grup yang ditandai sebagai favorit, tidak akan menerima notifikasi. Hal ini disebabkan oleh anggapan bahwa kontak favorit tersebut akan sering diperiksa oleh pengguna, sehingga tidak perlu notifikasi yang terus muncul. 

Baca juga: WhatsApp Luncurkan Fitur Filter Chat

Fitur ini diharapkan memberikan pengalaman yang lebih intuitif bagi pengguna, memungkinkan mereka untuk tetap terhubung tanpa terganggu oleh notifikasi yang berlebihan. Fungsi manajemen favorit saat ini juga dalam tahap pengembangan dan akan tersedia dalam pembaruan aplikasi berikutnya, menurut situs web WABetaInfo.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

10 Negara Paling Bahagia di Dunia, Finlandia Bertahan di Peringkat Pertama

BERIKUTNYA

Hypereport: Memetik Inspirasi dari Para Kartini Masa Kini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: