EXO Suho di drama Missing Crown Prince. (Sumber gambar: SM Entertainment)

4 Fakta Menarik Missing Crown Prince, Drakor yang Dibintangi Suho EXO & Hong Ye-ji

16 April 2024   |   15:58 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Drama Korea Selatan terus bermunculan menawarkan kisah dengan genre dan tema yang beragam. Terbaru, ada Missing Crown Prince yang diproduksi oleh jaringan televisi MBN. Drama sageuk alias kolosal ini dibintangi oleh Suho EXO sebagai putra mahkota kerajaan, dan Hong Ye-ji sebagai putri tabib kerajaan.

Mengusung genre komedi romantis, Missing Crown Prince adalah drama sejarah yang mengambil latar era Kerajaan Joseon. Kisahnya mengikuti seorang putra mahkota bernama Lee Geon (Suho EXO) dan Choi Myung-yoon (Hong Ye-ji) yang bertemu lalu berencana untuk melangsungkan pernikahan.

Baca juga: Sinopsis Missing Crown Prince, Drakor Terbaru yang Dibintangi Suho EXO

Lee Geon dikisahkan sebagai putra mahkota yang tidak biasa, sementara Myung-yoon digambarkan sebagai seorang perempuan yang memiliki keterampilan luar biasa dalam menunggang kuda dan pengobatan. Namun, Lee Geon dikisahkan diculik oleh Choi Myung-yoon alias calon istrinya sendiri.
 


Motif penculikan ini pun menjadi misteri yang menarik untuk diikuti kisahnya sepanjang cerita. Penculikan tersebut benar-benar memengaruhi nasib masa depan Lee Geon. Tetapi, saat keduanya melarikan diri, benih-benih cinta mulai hadir dan romansa pun akhirnya berkembang di antara mereka.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah fakta-fakta menarik drakor Missing Crown Prince yang menarik untuk disimak.

1. Spin-off drakor populer

Missing Crown Prince merupakan spin-off dari drakor Bossam: Steal the Fate (2021) yang mencetak rekor untuk rating pemirsa tertinggi dalam sejarah jaringan televisi MBN. Drama yang dibintangi oleh Jung Il-woo, Kwon Yu-ri, dan Shin Hyun-soo itu diketahui mencatat rata-rata rating pemirsa sebesar 9,8 persen secara nasional.

Seperti judulnya, Bossam: Steal the Fate adalah drama yang mengangkat kisah berlatar tradisi bossam, sebuah adat istiadat pada zaman Kerajaan Joseon yakni seorang pria bujangan dipersilakan untuk memilih seorang janda pada malam hari untuk dijadikan istri. Dalam drama, tradisi ini dikisahkan mengubah nasib Ba-woo (Jung II-woo), ketika dia secara keliru menculik Yi Su-kyeong (Kwon Yu-ri), putri raja yang menjanda.

Belum diketahui secara pasti apa kaitan antara drakor Missing Crown Prince dan Bossam: Steal the Fate dari segi cerita. Namun, persamaan dari keduanya terletak dari sama-sama mengusung genre drama sejarah dengan alur cerita romansa berlatar era Kerajaan Joseon.
 
 

2. Dibuat oleh penulis drama hit

Sama dengan Bossam: Steal the Fate, drakor Missing Crown Prince juga ditulis oleh penulis drama hit yakni Kim Ji-soo dengan Park Cheol. Sebelumnya, Kim Ji-soo diketahui telah menulis sederet judul drama populer diantaranya Birthcare Center (2020), In Still Green Days (2015), The Sons (2012), Scarlet Letter (2010) dan Bad Boys (2000).


3. Debut Suho bintangi sageuk

Missing Crown Prince adalah momentum perdana Suho EXO membintangi sageuk. Dalam drama ini, Suho EXO berperan sebagai karakter utama yakni seorang putra mahkota bernama Lee Geon. Dia dikisahkan sebagai putra mahkota yang tidak biasa. Meskipun penampilannya menawan, dia memiliki kepribadian ragu-ragu yang sering menimbulkan kekhawatiran di kalangan bawahannya.

Namun, pada kenyataannya, Lee Geon memiliki kemampuan yang tajam untuk beradaptasi dan memikat orang lain dengan karisma dan kecerdasannya yang lucu, membuatnya mahir dalam menghadapi situasi atau pertemuan apa pun.

"Saya mencoba drama sejarah untuk pertama kalinya melalui peran sebagai Lee Geon dalam Missing Crown Prince. Ini adalah tantangan baru bagi saya, dan saya sangat bersemangat untuk menunjukkan kepada pemirsa sisi lain dari diri saya," kata Suho EXO seperti dikutip dari Soompi.
 


Salah satu perwakilan perusahaan produksi menuturkan meski merupakan debut membintangi drama sejarah, Suho menampilkan kemampuan akting yang mendalam. Energi besar Suho yang tercurah dalam proyek drama ini, serta pendekatan aktingnya yang bijaksana selama pembuatan film disebut akan memikat pemirsa serta membangkitkan tawa dan ketegangan.

"Meskipun ini adalah peran utama pertamanya dalam sebuah drama periode, kemampuan akting Suho membuat ceritanya semakin meyakinkan. Silakan saksikan mulai dari episode pertama untuk melihat bagaimana putra mahkota Lee Geon, yang hidupnya tidak pernah tenang, akan mengatasi krisis ini," kata perwakilan perusahaan produksi.

Sebelum Missing Crown Prince, Suho EXO juga diketahui telah membintangi sejumlah judul film dan serial diantaranya Arthdal Chronicles (2023), Behind Your Touch (2023), Rich Man (2018), Student A (2018), The Universe's Star (2017), dan One Way Trip (2016).
 


4. Hadirkan konfik cinta segitiga

Alur cerita Missing Crown Prince semakin menarik lantaran menghadirkan konflik cinta segitiga antara Lee Geon, Choi Myung-yoon, serta Pangeran Dosung yang diperankan oleh Kim Min-kyu. Dosung merupakan adik tiri Lee Geon yang diam-diam menyimpan rasa suka terhadap Choi Myung-yoon, calon istri kakak tirinya sendiri.

Sama seperti kakak laki-lakinya Lee Geon, Dosung diberkati dengan ketampanan, keterampilan seni bela diri, kefasihan dan tekad yang kuat. Namun, di samping itu semua, dia memiliki sifat temperamen  yang membuatnya kerap bertindak penuh emosi hingga adu fisik sebelum menggunakan kata-katanya. Kehidupan Dosung kemudian dihadapkan pada kisah tak terduga ketika Lee Geon menghilang.

Missing Crown Prince juga dibintangi oleh sederet bintang kenamaan lain diantaranya Myung Se-bin, Yoo Se-rye, Jeon Jin-oh, Kim Joo-hun, Park Sung-yeon, Kim Seol-jin, Jung Yoon-seo, dan Yoo Jung-woo. 

Adapun, drakor Missing Crown Prince telah tayang sejak 13 April 2024, dan dijadwalkan tayang setiap Sabtu dan Minggu di jaringan MBN. Sementara untuk penonton Indonesia bisa menyaksikan drakor ini melalui platform streaming Viki dan Viu.

Baca juga: Sinopsis & Fakta-fakta Low Life, Drakor Original Terbaru Disney

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Bocoran Spesifikasi Galaxy Watch 7, Pakai Chip Exynos W940?

BERIKUTNYA

Memorabilia Gaun & Topi Putri Diana Kembali Dilelang Julien's Auction

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: