Kepadatan kendaraan di jalan (Sumber gambar: pexels/Mikechie Esparagoza)

Cek Jadwal Contraflow, Oneway & Ganjil-Genap pada Arus Balik 15 April 2024

15 April 2024   |   07:21 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Setelah merayakan Idulfitri di kampung halaman, banyak orang mulai kembali untuk menjalani aktivitas sehari-hari. Kondisi ini berpotensi memicu kepadatan kendaraan di jalan tol, sehingga rekayasa lalu lintas akan diterapkan oleh pihak berwenang.

Apalagi pada 14 dan 15 April 2024 menjadi pilihan bagi banyak orang untuk melakukan arus balik setelah merayakan hari kemenangan di kampung halaman bersama keluarga dan orang terkasih. Bukan tanpa alasan, beberapa dari mereka harus kembali bekerja pada Senin, 15 April 2024 atau Selasa, 16 April 2024.

Rencana kepulangan para pemudik yang mayoritas menuju Jabodetabek membuat kondisi jalan berpotensi padat atau penuh dengan kendaraan, termasuk di jalan tol. Kondisi ini pun membuat pihak berwajib memberlakukan sejumlah rekayasa lalu lintas di jalan bebas hambatan itu. 

Baca juga: Kehabisan Tiket Kembali ke Jakarta? KAI Sediakan Kereta Tambahan dari Yogyakarta

Selama masa periode angkutan Lebaran 2024, pihak berwajib, yakni Korlantas Polri bersama Kementerian Perhubungan sudah melakukan rekayasa lalu lintas berupa arus berlawanan (contra flow), arus searah (one way), dan ganjil-genap nomor polisi sesuai tanggal. Pada saat arus mudik, kebijakan itu diterapkan sejak 5 April 2024.

Sementara itu, pada arus balik, pihak berwajib menerapkan rekayasa lalu lintas mulai Jumat, 12 April 2024. Berdasarkan Buku Saku Digital JSMR Edisi 5 Mudik Lebaran, penerapan rekayasa lalu lintas arus balik akan berlangsung sampai dengan Selasa, 16 April 2024.

Dengan begitu, pada hari ini, Senin, 15 April 2024, kalian yang akan kembali dari kampung halaman dan melalui jalan tol akan mengalami rekayasa lalu lintas tersebut.

Meskipun begitu, kalian juga perlu mengetahui bahwa jadwal pelaksanaan rekayasa lalu lintas dapat mengalami perubahan secara situasional melihat kondisi lalu lintas di lapangan dan mengikuti diskresi kepolisian.

Jika mengacu Buku Saku Digital JSMR Edisi 5 Mudik Lebaran, penerapan rekayasa lalu lintas pada Senin, 15 April 2024 berupa arus satu arah akan berlansung dari  KM414 (Gerbang Tol Kalikangkung) sampai KM72(Cikampek).

Berdasarkan jadwal yang terdapat dalam buku tersebut, rekayasa lalu lintas berupa satu arah tersebut sudah berlangsung sejak Minggu, 14 April 2024 dan akan berakhir pada Selasa, 16 April 2024 pukul 08.00 WIB.

Begitu juga dengan contraflow yang sudah berlangsung sejak Jumat, 12 April 2024. Rekayasa lalu lintas ini akan berakhir sampai Selasa, 16 April 2024 pukul 08.00 WIB. Kemudian, penerapan ganjil dan genap berlangsung dari Minggu, 14 April 2024 pukul 14.00 WIB sampai Selasa, 16 April 2024 pukul 08.00 WIB.

Sementara itu, Korlantas Polri melalui akun Instagramnya menginformasikan sejumlah skema rekayasa lalu lintas satu arah dan contraflow yang akan berlangsung sampai hari ini, Senin 15 April 2024 pukul 24.00 WIB. 

Baca juga: Puncak Arus Balik Lebaran 2024, Cek Titik Kemacetan di Jawa Barat & Jawa Tengah

Berikut skema tersebut:

One way

  • Dari KM 414 GT Kalikangkung sampai KM 70 tol Cipalli


Contraflow

  • Contraflow 2 lajur: KM 72 tol Cipali-KM 66 tol Jakarta-Cikampek
  • Contraflow 3 lajur: KM 66-KM 47 tol Jakarta-Cikampek
  • Contraflow 1 lajur: KM 47-KM 36 tol Jakarta-Cikampek
Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Menggali Potensi Cuan Bisnis Sarung Motif Kekinian

BERIKUTNYA

Viral Raffi Ahmad Adopsi Lily? Cek Pasangan Selebritas yang Juga Punya Anak Angkat

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: