Biji Ketapang. (Sumber gambar: Seni Budaya Betawi)

6 Resep Kue Tradisional Lebaran khas Betawi, Ada Biji Ketapang & Akar Kelapa

02 April 2024   |   20:12 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

5. Resep Kue Kepang

Bahan-bahan: 
  • 250 gram tepung terigu
  • 75 gram gula halus, ayak
  • 1/2 sdt garam halus
  • 1/2 sdt soda kue
  • 50 gram margarin
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya

Cara Membuat:
  • Campur semua bahan, kecuali minyak goreng. Aduk-aduk atau uleni hingga tercampur rata dan menjadi adonan kalis alias tidak lengket di tangan.
  • Giling adonan melebar dengan tebal 0,5 sentimeter, lalu potong-potong dengan ukuran 0,5 x 12 sentimeter. 
  • Ambil satu potong adonan, plintir, satukan kedua ujungnya, lalu plintir lagi bersama-sama.
  • Goreng dalam minyak yang cukup banyak di atas api sedang hingga matang kecoklatan. Angkat lalu tiriskan.


6. Resep Kue Satu

Bahan-bahan:
  • 500 kilogram kacang hijau kupas
  • 250 gram gula pasir
  • 2 sdt ekstrak vanilla
  • 1/2 sdt garam
  • 3 sdm krimer kental manis
  • 100 ml air putih

Cara Membuat:
  • Sangrai kacang hijau di atas api kecil selama 10-15 menit sampai terasa ringan. Matikan api, diamkan.
  • Blender kacang hijau sangrai dan gula pasir hingga halus, lalu ayak rata.
  • Tambahkan ekstrak vanilla dan garam, aduk rata. Tuang campuran krimer dan air sedikit-sedikit sambil diaduk rata.
  • Ambil adonan, cetak dengan cetakan kue satu. Tata di atas loyang datar. Panggang dalam oven pada suhu 140 derajat celcius selama 10-15 menit hingga kering.
  • Keluarkan dari oven dan biarkan dingin. Simpan kue satu dalam wadah tertutup rapat. 

Editor: Fajar Sidik
 
1
2


SEBELUMNYA

Profil Song Ha Yoon, Aktris Pemeran Marry My Husband yang Terseret Isu Bullying

BERIKUTNYA

ChatGPT Bisa Digunakan Tanpa Akun, Begini Caranya!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: