Poster Film The SIN (Sumber gambar: CBI Pictures)

Fakta Menarik Film THE SIN, Horor Misteri Korea Tayang di Bioskop 3 April 2024

02 April 2024   |   19:13 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Satu film horor Korea Selatan kembali tayang di bioskop Indonesia. Setelah dihibur oleh teror supranatural lewat Exhuma, kali ini pencinta horor Indonesia akan disuguhkan film horor misteri dengan sentuhan eksplorasi bertema zombie dalam film berjudul THE SIN.

Disutradarai oleh Han Dong-soek, film berdurasi 102 menit ini akan mengajak penonton untuk mengikuti perjalanan penuh misteri. Cerita yang dihadirkan akan menggali topik tentang dosa dan penghakiman abadi.

Baca juga: Trailer & Poster Film Horor Menjelang Ajal Dirilis, Tayang 30 April di Bioskop

Film yang dibintangi oleh Par Ji-Hoon ini direncanakan bakal tayang di bioskop Indonesia pada 3 April 2024. Sebelum menontonnya di bioskop, yuk simak beberapa fakta menarik dari film THE SIN.


1. Sinopsis Film THE SIN

Film THE SIN bercerita tentang perempuan bernama Shi-young yang terpilih untuk memerankan sebuah film dengan genre seni eksperimental yang berpusat pada sebuah tarian misterius. Suatu ketika para aktor dan kru produksi film tersebut melakukan syuting di sekolah di desa terpencil yang telah lama terbengkalai.

Ketika para kru tiba di sekolah, mereka langsung merasakan energi misterius. Namun, pemimpin produksi gila tak mempedulikan hal tersebut dan proses syuting terus berjalan. Situasi kemudian mulai berubah drastis ketika terjadi kecelakaan mengerikan di lokasi syuting.

Kejadian tersebut adalah gerbang pembuka sebelum teror mengerikan lain terjadi. Dari kru film yang tiba-tiba jatuh dari atas sekolah, hingga berbagai kejadian lain yang membuat sejumlah staf terkena infeksi misterius.


2. Eksplorasi Horor Zombie & Pemujaan

Film THE SIN akan menyuguhkan horor yang tidak hanya berupa hantu. Sutradara Han Dong-seok akan mengeksplorasi tema zombie, pemujaan, dan misteri dalam satu waktu. Hal ini membuat teror yang dimunculkan jadi lebih mencekam.

Para pemeran film ini digambarkan terserang infeksi misterius dari teror tersebut. Hal ini membuat para pemeran yang telah mati tetap bisa bergerak dan seolah hidup kembali. para zombie ini kemudian melakukan teror terhadap orang-orang disekitarnya


3. Masuk Festival Film Torino

Sebelum tayang reguler di bioskop, film THE SIN telah lebih dahulu di Torino Film Festival edisi ke-41. Film ini mendapat apresiasi yang baik di festival tersebut karena dianggap menampilkan konsep unik tentang ketakutan dan keinginan obsesif untuk balas dendam.

Masuk ke dalam kategori Craziest, film ini pun jadi salah satu horor Korea yang cukup ditunggu tahun ini. Terlebih, film ini disutradarai oleh Han Dong-seok yang telah memenangkan banyak penghargaan, termasuk di Korea Youth Film Festival, CJ Young Festival, dan Korea Video Contest.


4. Dibintangi Aktor Ternama

Film THE SIN dibintangi oleh aktor dan aktris ternama seperti, Park Ji-Hoon, Kim Yoon-hye, dan Song I-jae. Dalam film ini, ketiganya adalah pemeran utama yang akan membuat jalan ceritanya menjadi sangat menarik dan hidup. 

Baca juga: Hypereport: Dari Twitter ke Layar Lebar, Adaptasi Utas Viral Jadi Film Horor Terlaris

Kim Yoon-hye akan memerankan Shi Young. Dia adalah aktris pemula yang dikejar-kejar entitas tak kasat mata yang misterius. Park Ji-Hoon mengambil peran sutradara eksentrik bernama Hwi Wook, sedangkan Song I-Jae memerankan Chae Yoon. Dua sutradara ini penuh ambisi yang berakibat pada kekacauan produksi


5. Rating 17+

Film THE SIN mendapat rating 17+. Artinya, film ini memuat adegan yang sesuai untuk penonton usia 17 tahun ke atas, seperti unsur seksualitas dan kekerasan yang disajikan secara proporsional dan edukatif. 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

THR Cair, Bisnis Fesyen Muslim Diprediksi Panen Cuan pada Momen Ramadan

BERIKUTNYA

Profil Song Ha Yoon, Aktris Pemeran Marry My Husband yang Terseret Isu Bullying

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: