Ilustrasi Peremuan di depan laptop (Sumber Foto: Freepik)

Ada 1.800 Lowongan Kerja, Simak Cara Daftar Rekrutmen Bersama BUMN

25 March 2024   |   07:51 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Genhype, siap-siap Rekrutmen Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) 2024 telah resmi dibuka sejak Sabtu (23/2/2024). Rekrutmen Bersama BUMN 2024 ini merupakan kerja sama antara Kementerian BUMN dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI). 

Tahun ini ada lebih dari 1.800 lowongan pekerjaan yang dibuka untuk jenjang SMA, D3, S1/D4 hingga S2. Lowongan tersebut tersedia di 110 perusahaan yang tergabung dalam BUMN Group seperti Bank Mandiri, BNI, BRI, BSI, Pegadaian, PNM, BTN, Kimia Farma, KAI, Jasa Marga, Pelindo, Pertamina, PLN, serta masih banyak lagi. 

Baca juga: Hati-Hati Penipuan! Begini Cara Menghindari Lowongan Pekerjaan Palsu

Adapun proses pendaftaran akan berlangsung mulai 23 Maret-1 April 2024 mendatang. Bagi kamu yang berniat mengikuti proses rekrutmen BUMN, simak tata cara daftar dan apa saja persyaratannya, serta bagaimana alurnya. Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman resminya. 

Laman resmi rekrutmen Bersama BUMN 2024 ini dapat diakses melalui link berikut https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id/. Seluruh proses seleksi dilakukan melalui portal resmi .


Cara Daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2024

Sebelum melamar pekerjaan, kamu sebaiknya mendaftar dan membuat akun terlebih dahulu melalui laman resmi Rekrutmen Bersama BUMN 2024. Selanjutnya simak langkah-langkah pendaftaran.
  1. Buka halaman resmi RBB 2024 melalui link https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id/
  2. Pada laman utama, klik tombol register yang ada di pojok kanan atas
  3. Isi formulir dengan memasukkan semua informasi data diri yang diminta, mulai dari Nama lengkap, nomor KTP, email, password (kata sandi).
  4. Jangan lupa isikan kode Captcha sesuai dengan yang ditampilkan
  5. Centang kolom 'Saya menyetujui ketentuan dan persyaratan yang berlaku'
  6. Klik Register Now
  7. Selanjutnya akan muncul keterangan untuk mengkonfirmasi data diri pendaftaran anda. Klik Benar untuk konfirmasi!
  8. Pendaftaran sudah berhasil


Persyaratan Daftar Rekrutmen Bersama BUMN

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Usia maksimal per 23 Maret 2024
  • Mengikuti jenjang pendidikan (maksimal) SMA/Sederajat 25 tahun, Diploma III 27 tahun; S1/Diploma IV: 30 tahun, dan S2 : 35 tahun.
  • Experience 45 tahun
  • Nilai IPK minimal 3.00 (skala 4.00) untuk D-III/D-IV/S-1 dan minimal 3.25 (skala 4.00) untuk S2.
  • Nilai Rata-rata Ujian Sekolah minimal 75 (skala 100) untuk lulusan SMA.
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.
  • Jenis kelamin menyesuaikan kebutuhan posisi masing-masing
  • Sehat jasmani, rohani dan tidak menggunakan narkoba. 

Baca juga: 3 Langkah yang Harus Diperhatikan Jika Ingin Magang di Luar Negeri
 

Jadwal dan tahapan Rekrutmen Bersama BUMN 2024

  • Registrasi Online & Seleksi Administrasi: 23 Maret - 01 April 2024
  • Pengumuman Registrasi Online: April 2024
  • Tes Online Tahap 1: 27 April - 04 Mei 2024
  • Pengumuman Tes Online Tahap 1: Mei 2024 
  • Tes Online Tahap 2: 25 Mei - 27 Mei 2024
  • Pengumuman Tes Online Tahap 2: Juni 2024
  • Tes Seleksi di BUMN: 11 Juni - 30 Juni 2024
  • Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN Grup: Juli 2024 

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Hypereport: Upaya Mencetak Penulis Skenario Andal di Jagat Sinema Lokal

BERIKUTNYA

Bocoran Fitur Baru iOS 18 Customize Layout Homescreen, Bebas Atur Ikon Aplikasi di Ponsel

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: