Ilustrasi traveling (Sumber gambar: Priscilla Du Preez /Unsplash)

Genhype, Ini Tips Optimalisasi Smartphone Agar Liburan Jadi Lebih Nyaman

08 March 2024   |   08:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Berlibur jadi salah satu aktivitas favorit generasi milenial dan gen z untuk melepas penat dari padatnya rutinitas harian. Di tengah tren wisata yang terus berkembang di kalangan anak muda, mengabadikan momen, bersantai, hingga mengeksplorasi wisata saat liburan menjadi hal yang tak boleh dilewatkan.

Seiring dengan teknologi yang kian canggih, aktivtas liburan pun bisa makin maksimal dilakukan dengan memanfaatkan kecerdasan buatan (AI). Teknologi AI bisa membantu Genhype menemukan insipirasi liburan yang mungkin belum pernah terpikirakan sebelumnya.

Baca juga: Pre-order Capai 160%, Cek Varian Samsung Galaxy S24 Series yang Jadi Favorit Pencinta Gadget

Travel content creator Marischka Prudence membagikan beberapa tips memanfaatkan fitur AI saat berlibur yang bisa ditemukan dalam lini smartphone Galaxy S24 Series.

Menurut Marischka, poin penting dari pemanfaatan fitur AI untuk konten liburan adalah opsi personalisasi mulai dari perencanaan lokasi, kegiatan yang dilakukan, hingga value tambahan lain. Yuk simak beberapa tips memanfaatkan AI di Galaxy S24 Series untuk momen-momen liburan!
 

Ilustrasi rute perjalanan (Sumber gambar: Leio McLaren/Unsplash)

Ilustrasi rute perjalanan (Sumber gambar: Leio McLaren/Unsplash)

 

1. Membuat Itinerary

Itinerary atau rencana perjalanan menjadi salah satu aspek penting dalam persiapan traveling. Bagi Marischka, menyusun itinerary merupakan hal krusial yang harus dilakukan untuk membuat perjalanan lebih terorganisir. 

Salah satu tips dari Marischka adalah membuat itinerary yang sesuai dengan rute perjalanan, sehingga saat bepergian menjadi lebih fleksibel dan tidak terlalu ketat mengikuti jadwal. Saat membuat itinerary juga diperlukan riset mengenai lokasi, biaya, rute, dan lainnya.

Marischka menggunakan fitur-fitur Circle to Search untuk menemukan informasi lengkap tentang sebuah destinasi, kemudian menuliskan ide-ide liburannya dengan mengguratnya di Samsung Notes yang kemudian bisa diubah menjadi catatan dalam bentuk teks melalui fitur Convert to Text. Marischka juga menggunakan fitur Auto Format untuk menyusun ulang catatan secara otomatis dengan menggunakan headers dan bullets agar lebih mudah dibaca.
 

2. Memanfaatkan Fitur Cuaca

Ada begitu banyak fitur yang sudah tersemat di Galaxy S24 Series. Marischka sering menggunakan fitur Photo Ambient Wallpaper untuk menyesuaikan wallpaper lock screen dengan cuaca sekitar. Bagi Marischka, ini menjadi pengaturan esensial yang perlu diterapkan sebelum berangkat liburan karena cukup dengan melihat layar smartphone, maka dia bisa dengan mudah selalu up-to-date dengan cuaca di luar walau sedang banyak berada di dalam ruangan.

Karena faktor cuaca sangat mempengaruhi aktivitas liburan, fitur Photo Ambient Wallpaper ini bisa membantu pelancong dalam menetukan aktivitas berikutnya yang akan dilakukan tergantung kondisi cuaca di sekitar, misalnya menentukan apakah akan mengikuti itinerary yang sudah ada atau mencari alternatif lain.
 

3. Fitur Terjemahan

Menurut Marischka, fitur-fitur terkait terjemahan menjadi poin penting bagi pelancong saat bepergian ke luar negeri. Pengaturan mengenai fitur-fitur pendukung komunikasi lintas bahasa bisa diatur di Galaxy S24 Series. Fitur ini bisa membantu pelancong yang kesulitan dengan perbedaan bahasa. Galaxy S24 Series memiliki fitur Interpreter, Live Translate dan Chat Assist untuk berkomunikasi tatap muka, lewat telepon ataupun chat.

Salah satu trik yang disarankan oleh Marischka adalah download terlebih dulu seluruh pengaturan bahasa yang dibutuhkan, baik itu di fitur Interpreter, Live Translate, maupun Chat Assist. Saat sudah terunduh, seluruh bahasa yang sudah masuk dalam fitur ini tak perlu lagi membutuhkan koneksi internet. Fitur Interpreter bisa digunakan secara offline ketika sudah terunduh sesuai dengan paket bahasa yang dibutuhkan.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Sambut Ramadan, Tren Belanja Konsumen Indonesia Bakal Capai Puncaknya

BERIKUTNYA

Cara Memaksimalkan Fitur AI di Samsung Galaxy S24 S24 Series

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: