HRM-Fit yang dipasang pada sport bra. (Sumber gambar : Garmin)

Intip Fitur HRM-Fit, Inovasi Monitor Detak Jantung Terbaru Garmin Khusus Untuk Wanita

06 March 2024   |   16:42 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Garmin meluncurkan produk wearable unik khusus untuk wanita. Raksasa teknologi GPS untuk kegiatan luar ruang ini mengenalkan HRM-Fit, alat yang bisa memonitor detak jantung terbaru dan pertama dengan desain clip-on yang mudah dipasang.

Spesial untuk wanita, alat ini dipasang pada bra olahraga dengan penyangga sedang dan tinggi. Dengan desain clip-on, pengguna bisa lebih nyaman saat memakainya untuk menangkap detak jantung dan data latihan secara akurat. Adapun HRM-Fit dapat digunakan selama aktivitas seperti berlari, bersepeda di dalam dan di luar ruangan, latihan beban, hingga latihan interval intensitas tinggi (HIIT).

Baca juga: FDA Tak Merekomendasikan Penggunaan Smartwatch & Smart Ring untuk Keperluan Ini

“Monitor detak jantung ini mudah dipasang di bagian bawah sports bra dan memberikan data detak jantung dan latihan yang akurat untuk membantu Anda mengenal tubuh lebih baik dengan melacak cara bergerak,” ujar Sky Chen, Regional Director of Garmin Southeast Asia dalam keterangan resmi yang dikutip Hypeabis.id, Rabu (6/3/2024).
 

HRM-Fit. (Sumber gambar : Garmin)

HRM-Fit. (Sumber gambar : Garmin)


HRM-Fit memiliki bobot hanya 53 gram. Kamu bisa memasangnya di semua jenis atau merek sports bra baik dari adidas, Athleta, NOBULL, maupun Under Armour. Bobotnya yang ringan dan hanya tinggal diklip pada sport bra meminimalkan perpindahan serta meningkatkan kenyamanan. 

Sky menyebut HRM-Fit memiliki ragam fitur menarik yang membantu pengguna untuk mendorong batas kemampuannya menggunakan berbagai alat latihan. Ada fitur connectivity yang mengirimkan data detak jantung dan performa yang akurat dan real-time ke smartwatch Garmin yang kompatibel, edge cycling computer, aplikasi Tacx Training, serta peralatan kebugaran yang kompatibel.

Ada pula fitur training options yang menangkap data detak jantung akurat untuk berbagai aktivitas, termasuk berlari, bersepeda di dalam dan di luar ruangan, latihan kekuatan, HIIT dan kelas kebugaran. Selain itu, jika kamu melepas jam tangan pintar yang kompatibel dan meninggalkannya di luar jangkauan, HRM-Fit akan menyimpan data latihan, lalu mengirimkannya ke jam tangan setelah perangkat kembali dalam jangkauan. 
 

HRM-Fit. (Sumber gambar : Garmin)

HRM-Fit. (Sumber gambar : Garmin)


HRM-Fit memiliki fitur indoor running. Kamu bisa melihat kecepatan dan jarak pada jam tangan pintar Garmin yang kompatibel saat melakukan lintasan dalam ruangan atau saat berolahraga di treadmill.

Jika pengguna tidak menggunakan smartwatch, HRM-Fit mencatat langkah, kalori yang terbakar, menit intensitas, dan detak jantung sepanjang hari berkat fitur Activity Tracking. Bahkan fitur ini akan memperbarui semua perangkat Garmin yang kompatibel melalui aplikasi Garmin Connect.

Selain itu, kamu bisa mengenali dinamika lari, termasuk keseimbangan waktu kontak dengan tanah, cadence, panjang langkah untuk membantu meningkatkan performa melaui fitur running dynamics.

Bicara soal daya, monitor HRM-Fit memiliki masa pakai baterai hingga 1 tahun dan dapat dengan mudah diganti dengan baterai CR2032 baru. Aksesoris pendamping lari yang dirancang khusus untuk wanita ini mulai tersedia di Garmin Official Stores Online dan Garmin Brand Stores Offline pada 10 Maret 2024.

SEBELUMNYA

5 Fakta Seru Film Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai

BERIKUTNYA

Begini Kiat Endah N Rhesa Tetap Kreatif & Bertahan 2 Dekade di Industri Musik

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: