Koleksi 4everforward Benang Jarum (sumber gambar : Benang Jarum)

Mengintip Koleksi 4everforward dengan Detail Lace & Sentuhan Monogram

29 February 2024   |   20:30 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Kehadiran Benang Jarum dalam 4 tahun terakhir ini telah menjadi sorotan dalam dunia mode. Meski baru didirikan pada 2020, brand modest yang merupakan sister company dari Buttonscarves ini berhasil menembus panggung global.

Allyssa Hawadi, Co-Founder dari Benang Jarum mengatakan, pada usia yang menginjak 4 tahun ini Benang Jarum terus berkomitmen menciptakan inovasi dan inspirasi bagi perempuan di berbagai belahan dunia, salah satunya dengan menghadirkan berbagai koleksi teranyar.

Baca juga: Melihat Kembali Gaya Outfit Karina aespa di Fashion Show Prada Fall/Winter 2024

Seperti dalam koleksi 4th Anniversary bertajuk 4everforward –Aniversary Soiree kali ini, Benang Jarum menampilkan ragam koleksi special dan trunk show bagi para BSLady [sebutan bagi pelanggan setia Benang Jarum.

Dalam trunk show tersebut, Benang Jarum menghadirkan 12 looks pilihan dengan berbagai model mulai dari gamis, blus, kemeja, maxi dress, tunic, hingga blazer dan pants yang tersedia dalam warna-warna timeless seperti hitam, broken white, coklat hingga dusty rose dan maroon.

Koleksi tersebut dihadirkan dalam sentuhan monogram yang elegan dipercantik dengan detail lace serta embroidery yang mengesankan. Desain yang dibawa tersebut sangat disesuaikan dengan karakter dari masing-masing konsumen.
Saat ini Benang Jarum telah memiliki 24 offline stores yang tersebar di 19 kota di Indonesia dan berencana untuk terus memperluas jangkauannya ke seluruh penjuru negeri.

Saat ini toko offline Benang Jarum telah tersebar di Jakarta, Bekasi, Depok, Cirebon, Bandung, Surabaya, Banjarbaru, Banjarmasin, Pekanbaru, Padang, Samarinda, Makassar, Palembang, Medan, Bukittinggi, Batam, Jambi, Lombok, dan Balikpapan.

Benang Jarum sendiri merupakan lini fashion yang menghadirkan ready-to-wear dengan ciri khas modest, modern, dan on trend. Benang Jarum bertujuan untuk melengkapi penampilan dan mendukung setiap wanita  dengan gaya yang elegan,modern, dan atraktif tanpa memberikan kesan over-dressed.

Benang Jarum juga dikenal atas kolaborasinya yang mengagumkan dengan brand internasional, seperti Emily in Paris dan Chupa Chups. Kolaborasi-kolaborasi ini membuktikan kreativitasnya dalam menghadirkan mode dengan sentuhan unik dan berkelas.

“Dengan berbagai inovasi yang kami hadirkan, kami berharap dapat terus memperluas jangkauan global, memperkenalkan koleksinya ke panggung internasional,” ujarnya.

Sebelumnya, Benang Jarum telah membuat debut  di Jakarta Fashion Week 2021 dengan koleksi yang berkolaborasi bersama Raisa Adriana. Pada tahun 2022, Benang Jarum kembali tampil memukau di Jakarta Fashion Week dengan koleksi Flair of Elegance.

Sebagai langkah pertama dalam menembus panggung global, Benang Jarum telah menghadiri London Fashion Week S/S 23-24 guna terus memperluas pengaruhnya di panggung internasional.

Baca juga: Koleksi Jenama Papan Atas Berikan Keseruan Dalam Milan Fashion Week FW 2024

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

5 Cara Jitu Mengatasi Insomnia Secara Alami, Jangan Sering Rebahan

BERIKUTNYA

Apa itu Digital Art? Sejarah & Pelopornya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: