Salah satu adegan dalam film Tanduk Setan. (Sumber gambar: YouTube/Starvision)

6 Film Horor Indonesia yang Bakal Tayang di Bioskop Maret 2024

26 February 2024   |   15:51 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Rumah produksi lokal masih gencar membuat film-film horor dengan ragam tema dan cerita. Sepanjang Maret 2024, ada beberapa judul sinema horor yang siap menemui penontonnya di bioskop, dengan membawa berbagai kisah penuh teror dan mengerikan.
 
Berdasarkan informasi yang dirangkum Hypeabis.id, ada 6 judul film horor lokal yang akan dirilis pada Maret 2024. Tiga judul di antaranya mengangkat kisah yang berangkat dari mitos dengan sentuhan kultur lokal, yakni Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai, Ronggeng Kematian, dan Botting yang mengangkat budaya Bugis.
 
Ada pula film horor yang berbalut unsur agama yang perilisannya bertepatan dengan momentum Ramadan yakni Tanduk Setan. Selain itu, hadir juga dua film horor yang kisahnya mengeksplorasi teror-teror mengerikan dengan kehadiran makhluk supranatural yakni Hantu Polong dan Kurban Budak Iblis.

Baca juga: 12 Film Indonesia Siap Tayang di Bioskop Maret 2024, Didominasi Horor & Drama Religi
 
Tren jumlah penonton film horor pada awal tahun ini memang terpantau masih cukup menjanjikan. Dari sederet judul yang tayang, beberapa di antaranya sukses menjadi box office dengan meraup 1 juta lebih penonton, seperti Siksa Neraka dengan 2,6 juta penonton dan Kereta Berdarah dengan 1 juta penonton.
 
Tak ayal, jika sejumlah rumah produksi masih keranjingan merilis film horor di tengah minat penonton yang tampaknya masih besar dengan genre tersebut. Supaya kalian tidak ketinggalan informasi, berikut adalah 6 film horor lokal yang akan tayang sepanjang Maret 2024.
 

1. Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai (7 Maret)


Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai merupakan film horor adaptasi novel berjudul sama karya Achmad Benbela. Ceritanya mengikuti karakter Bimo (diperankan Dimas Aditya) dan istrinya, Sriatun (Alyssa Abidin), yang mendapatkan teror iblis di sebuah desa pedalaman.
 
Iblis itu mengincar Sariatun yang sedang hamil untuk dijadikan tumbal. Bimo yang tidak ingin Sriatun bernasib sama seperti warga desa terdahulu berencana membawa Sriatun pergi dari desa tersebut.

Namun, kekuatan Sekutu Iblis berhasil menghalangi rencana Bimo. Satu-satunya cara menyelamatkan nyawa Sriatun adalah Bimo harus mengalahkan Sekutu Iblis dengan tangannya sendiri. 
 

2. Tanduk Setan (14 Maret)


Film Tanduk Setan bercerita tentang kisah kelahiran dan kematian seorang anak yang, tanpa sepengetahuan keluarganya, telah ditandai oleh iblis untuk diambil. Dalam proses kelahiran dan kematian, kehadiran iblis selalu mengawasi keluarga tersebut. Film ini akan menyajikan kombinasi elemen horor dan misteri yang dapat membangkitkan ketegangan penonton. 
 

3. Hantu Polong (14 Maret)


Hantu Polong adalah film horor yang mengikuti sekelompok mahasiswa sastra. Mereka sedang melakukan penelitian mempelajari sejarah sastra di Tanjung Pinang. Namun, di sebuah desa syair setapang, mereka justru mendapatkan teror dari misteri hantu polong. Kelompok mahasiswa itu pun harus bisa menghindari ancaman yang mengintai dan membahayakan mereka. 
 

4. Botting (21 Maret)


Botting bercerita tentang Siti, perempuan yang menunggu Jamal, laki-laki yang diidamkan selama 5 tahun, tapi keduanya tak kunjung bertemu. Hal itu membuat Siti dituduh gila karena sering melamun di pantai, serta selalu mengenakan baju Botting, busana pengantin ala Bugis. Dikisahkan Siti mati terbunuh karena ditikam seseorang. Dia pun murka dan membalas untuk meneror orang-orang yang membunuhnya. 
 

5. Kurban Budak Iblis (21 Maret)


Film Kurban Budak Iblis bercerita tentang Bella yang pindah bersama ibu dan adiknya, Dewi dan Dio, ke Bandung karena kesulitan ekonomi. Di rumah itu, Bella selalu bermimpi buruk. Rupanya, sang bapak yang bernama Purnomo punya rahasia yang mengerikan di rumah tersebut. Bella pun berusaha mengetahui rahasia tersebut meski berisiko mendatangkan malapetaka.
 

6. Ronggeng Kematian (28 Maret)


Film Ronggeng Kematian berkisah tentang empat pemuda bernama Adit, Ricky, Yudi, dan Aksan yang menerima undangan mengerikan untuk kembali ke desa tempat mereka menjalani magang tujuh tahun lalu.
 
Apa yang diharapkan sebagai penghargaan malah menjadi pengalaman mengerikan ketika mereka bertemu Sulastri, hantu penari Ronggeng yang penuh dendam dan menyeramkan. Penuh dengan ambisi jahat, Sulastri tidak mencari penghargaan, melainkan kehancuran dan melepaskan jejak teror yang mengerikan pada empat pemuda itu. 

Baca juga: Daftar Film Horor Indonesia yang Tayang di Bioskop Februari 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Film Lokal Kian Bersaing, Simak Tantangannya Menurut Produser dan Peneliti Film

BERIKUTNYA

Taman Nasional Lorentz, Keindahan Peninggalan Zaman Prasejarah di Tanah Papua

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: