Fact Check: Bolehkah Pakai Retinol Pada Usia 20-an?
Ketika menggunakan produk skincare, pasti kita ingin mendapatkan hasil kulit yang glowing namun tetap sehat. Biasanya untuk mendapatkan informasi mengenai produk yang akan kita gunakan, kita sering mencari review atau pembahasan mengenai produk skincare tersebut.
Tak jarang juga ada yang menonton video atau iklan dari para beauty influencer dan beauty enthusiast yang bertebaran di media sosial tentang produk tersebut.
Tapi, pernah enggak sih ketika kalian berselancar di media sosial, tiba-tiba muncul kata retinol? Pasti tak sedikit dari kalian yang setidaknya pernah membaca atau menemukan nama tersebut. Jadi, retinol ini adalah salah satu jenis kandungan yang terdapat pada produk perawatan wajah.
Baca juga: Kata Dokter M Sjahrir Soal Panduan Memakai Skincare dengan Kandungan Parfum, Amankah?
Konon katanya, retinol works bagi mereka yang sudah berumur untuk anti aging dan untuk kita yang masih berumur 20-an tidak dianjurkan untuk menggunakan retinol. Lalu, apakah benar fakta tersebut? Mari kita bahas.
Sumber foto: Pexels/Andrea Piacquadio
Retinol adalah salah satu jenis kandungan yang terdapat pada produk skincare dan memainkan peran penting dalam membantu sel-sel dalam meregenerasi diri. Faktanya, retinol sebenarnya bisa dipakai oleh kalangan yang berumur 20-an karena penelitian sendiri menyebutkan bahwa proses penuaan sebenarnya dimulai pada umur 25 tahun. Jadi, retinol sudah boleh dipakai pada usia 20-an.
“Retinol bermanfaat sebagai anti aging dengan mekanismenya yang dapat memaksimalkan meregenerasi kulit kita. Jadi kulit yang sudah mati diganti dengan kondisi kulit yang lebih baik,” ujar dr. M. Sjahrir, M.Ked., Sp.DVE kepada Hypeabis.id di kantor Bisnis Indonesia, Kamis (22/2/2024).
Dokter Sjahrir juga menuturkan apalagi jika kita konsisten menggunakan retinol, maka regenerasinya akan terus berjalan sehingga membuat kulit menjadi tampak lebih kenyal.
Efek samping retinol dan cara mengatasinya
Namun Genhype juga perlu tahu jika terdapat efek samping ketika kulit tidak kuat dengan kandungan retinol.
“Risiko menggunakan retinol adalah kulit menjadi kemerahan, kering, perih,” tambah Dokter Sjahrir.
Efek samping dari penggunaan retinol bisa muncul jika kulit kalian termasuk jenis sensitif. Apabila sudah begitu, maka kalian harus merubah cara penggunaan retinol. Berdasarkan penjabaran yang dijelaskan oleh Dokter Sjahrir, jangan terlalu sering menggunakan retinol pada rutinitas perawatan wajah. Genhype cukup menggunakan retinol 2x saja dalam seminggu.
Selain itu, tetap gunakan moisturizer yang sesuai dengan jenis kulit setelah menggunakan produk retinol agar kulit wajah tetap terhidrasi dan menghindari terjadinya iritasi. Jangan lupa untuk selalu apply dan reapply sunscreen keesokan harinya setelah menggunakan retinol. Hal ini dilakukan untuk menyeimbangkan kandungan skincare yang sudah dipakai dan memaksimalkan kandungan retinol pada kulit wajah.
Alternatif selain retinol
Buat Genhype yang merasa tidak cocok dengan kandungan retinol, kalian tidak perlu khawatir karena kabar baiknya, terdapat kandungan dalam skincare yang mirip dengan retinol, yaitu bakuchiol.
“Ada versi herbal dari retinol, namanya bakuchiol. Setelah diteliti, kandungannya (bakuchiol) persis dengan retinol, tetapi lebih bersahabat,” kata Dokter Sjahrir.
Jadi, kalian tetap bisa menggunakan skincare dengan kandungan yang lebih aman di kulit menggunakan produk yang berbahan dasar bakuchiol.
For your information, kandungan retinol juga bisa kalian layer dengan kandungan skincare lainnya, salah satunya adalah vitamin C. Gabungan kedua kandungan ini merupakan best combo yang paling disenangi para beauty enthusiast karena dapat mem-booster warna kulit wajah hingga cerah.
Namun, dokter kulit dan kecantikan itu juga menjelaskan untuk jangan memaksakan kondisi kulit kalian agar melayer kedua kandungan tersebut. Sebagai gantinya, kalian bisa menggunakan retinol dan vitamin C dengan selang seling.
“Tapi harus diselingi, misal malamnya pake retinol, siangnya pake vitamin c, dan seterusnya,” ucap Dokter Sjahrir.
Baca juga: 4 Perbedaan Retinol & Bakuchiol yang Perlu Kamu Ketahui
Editor : Puput Ady Sukarno
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.