4 Resep Masakan Tanpa Minyak Goreng: Ada Botok Tempe Udang
21 February 2024 |
12:34 WIB
Genhype, makanan yang enak tidak selalu berasal dari proses memasak dengan cara digoreng. Ada banyak resep masakan yang enak, tetapi tetap sehat, yang bisa dibuat dengan mudah tanpa menggunakan minyak berbahan kelapa sawit tersebut.
Seiring dengan tren hidup sehat yang makin marak, banyak orang mulai mengimbangi pola makan menjadi lebih baik. Mengurangi konsumsi makanan yang dimasak dengan cara digoreng menjadi salah satu cara untuk menjalani gaya hidup sehat.
Baca juga: Resep French Onion Chicken Wings, Super Praktis dan Lezat!
Melansir dari Healthline, makanan yang dimasak dengan cara digoreng memang kurang sehat, terlebih ketika dikonsumsi dalam jangka panjang. Menggoreng makanan dapat meningkatkan jumlah kalori dalam makanan yang dikonsumsi.
Hal ini terjadi karena makanan yang digoreng biasanya dilapisi adonan atau tepung sebelum digoreng. Ketika makanan digoreng dengan minyak, makanan tersebut kehilangan air dan menyerap lemak. Efek selanjutnya adalah meningkatnya kandungan kalori makanan tersebut.
Selain itu, makanan yang digoreng biasanya tinggi lemak trans. Jenis ini terbentuk ketika lemak tak jenuh mengalami proses yang disebut hidrogenasi.
Sementara itu, dari sisi yang lain, harga minyak goreng juga terkadang tidak stabil dan bisa melambung tinggi, sehingga hal ini juga sebenarnya dapat menjadi cara berhemat. Oleh karena itu, resep masakan sehat tanpa minyak di bawah ini bisa jadi solusi yang menarik.
Berikut adalah beberapa makanan utama yang bisa dimasak tanpa minyak goreng:
Bahan
Bumbu
Cara Pembuatan
Bahan
Bumbu
Cara Pembuatan
Bahan
Cara Pembuatan
Bahan
Bumbu
Baca juga: Resep Bubur Manado, Enak & Nikmat Disantap Buat Sarapan
Cara Pembuatan
Seiring dengan tren hidup sehat yang makin marak, banyak orang mulai mengimbangi pola makan menjadi lebih baik. Mengurangi konsumsi makanan yang dimasak dengan cara digoreng menjadi salah satu cara untuk menjalani gaya hidup sehat.
Baca juga: Resep French Onion Chicken Wings, Super Praktis dan Lezat!
Melansir dari Healthline, makanan yang dimasak dengan cara digoreng memang kurang sehat, terlebih ketika dikonsumsi dalam jangka panjang. Menggoreng makanan dapat meningkatkan jumlah kalori dalam makanan yang dikonsumsi.
Hal ini terjadi karena makanan yang digoreng biasanya dilapisi adonan atau tepung sebelum digoreng. Ketika makanan digoreng dengan minyak, makanan tersebut kehilangan air dan menyerap lemak. Efek selanjutnya adalah meningkatnya kandungan kalori makanan tersebut.
Selain itu, makanan yang digoreng biasanya tinggi lemak trans. Jenis ini terbentuk ketika lemak tak jenuh mengalami proses yang disebut hidrogenasi.
Sementara itu, dari sisi yang lain, harga minyak goreng juga terkadang tidak stabil dan bisa melambung tinggi, sehingga hal ini juga sebenarnya dapat menjadi cara berhemat. Oleh karena itu, resep masakan sehat tanpa minyak di bawah ini bisa jadi solusi yang menarik.
Berikut adalah beberapa makanan utama yang bisa dimasak tanpa minyak goreng:
1. Pepes Ikan Nila
Bahan
- 5 ekor nila
- 5 cabai rawit merah yang telah diiris
- 5 lembar daun salam
- 5 lembar daun pisang dan tusuk gigi
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang sereh yang telah dipotong-potong
- 2 buah tomat kecil dibelah menjadi empat
- 1 ikat daun kemangi
- Garam dan gula secukupnya
- Perasan jeruk nipis
Bumbu
- 12 siung bawang merah
- 12 butir kemiri
- 10 siung bawang putih
- 3 cm kunyit yang dibakar
- 3 cm lengkuas
- 3 cm jahe
Cara Pembuatan
- Ikan nila dicuci terlebih dahulu sampai bersih, lalu diberi perasan jeruk nipis. Diamkan selama 30 menit, lalu bilas
- Haluskan semua bahan bumbu
- Campurkan daun jeruk, kemangi, salam, irisan tomat, cabai rawit, dan potongan sereh ke dalam bumbu halus. Aduk semua sampai rata
- Taruh ikan di atas daun pisang, lalu balurkan ikan dengan bumbu halus tadi sampai merata. Bungkus dengan rapat dan beri tusuk gigi sebagai penguncinya.
- Kukus ikan selama 60 menit atau sampai bumbu meresap dan matang
2. Sup Sayur Bening
Bahan
- 15 batang buncis segar
- 3 kentang
- 2 batang wortel segar
Bumbu
- 4 cabai rawit hijau yang telah diiris
- 3 cabai keriting merah yang telah diiris
- 1 tangkai seledri yang telah diiris
- 1 siung bawang merah yang telah diiris
- 1 tangkai daun bawang yang telah diiris
- 1 siung bawang putih yang telah diiris
- 2 siung bawang merah yang sudah dihaluskan
- 1 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
- Garam, gula pasir, penyedap rasa, dan lada bubuk secukupnya
Cara Pembuatan
- Rebuslah air hingga mendidih, lalu masukkan semua bahan sayuran
- Tuang irisan bawang putih, bawang merah, daun bawang, seledri, dan cabai
- Masukkan semua bumbu halus ke dalam air rebusan
- Tambahkan penyedap rasa, lada bubuk, gula, dan garam secukupnya
- Cicip terlebih dahulu kuahnya sebelum kompor dimatikan. Jika sudah sesuai dengan selera, segera sajikan ketika masih hangat
3. Iga Kambing Panggang
Bahan
- 10 potong daging iga domba
- 4 siung bawang putih yang telah diiris
- 4 sendok makan saus tiram
- 2 sendok gula makan gula
- 2 sendok makan minyak zaitun
- 2 buah jeruk nipis yang telah dibagi 2
- 2 buah lemon yang telah dibagi dua
- 1 sendoh the garam
- 1 sendok makan lada hitam giling
- 1 sendok makan air jeruk nipis
- 1 ½ sendok makan kecap asin
- Daun ketumbar secukupnya
Cara Pembuatan
- Campurkan irisan bawang putih, garam, dan saus tiram. Kemudian, tambahkan lada hitam, gula, dan jeruk nipis secukupnya. Setelahnya, masukkan kecap asin, minyak zaitun, dan aduk dengan rata.
- Masukkan daging ke dalam campuran saus bumbu tadi, balurkan sampai rata.
- Masukkan campuran saus dan daging ke dalam plastik dan ditutup rapat. Diamkan di kulkas selama minimal 8 jam.
- Panaskan oven, lalu keluarkan daging dari pendingin. Beri jeda beberapa saat sebelum memasukkan daging ke dalam oven panas. Panggang selama 30 menit atau hingga matang
- Iga kambing pun matang, agar lebih enak bisa ditambahkan perasan jeruk nipis sesuai selera
4. Botok Tempe Udang
Bahan
- 100 gram tempe yang diiris dadu kecil
- 100 gram udang rebon
- 1 buah kelapa yang telah diparut
- Daun pisang
- Tusuk gigi
Bumbu
- 5 siung bawang merah
- 5 buah cabai hijau segar
- 4 siung bawang putih
- 2 buah cabai rawit
- 1 ½ sdt gula merah sisir
- 1 cm rempah kencur
- 1 sdt garam
- 1 lembar daun jeruk
Baca juga: Resep Bubur Manado, Enak & Nikmat Disantap Buat Sarapan
Cara Pembuatan
- Haluskan semua bumbu, lalu aduk bersama kelapa yang telah diparut
- Masukkan tempe dan udang rebon ke dalam parutan. Aduklah hingga merata
- Icip bumbu tersebut, tambahkan garam atau gula merah secukupnya sampai rasa sesuai selera
- Ambil satu sendok adonan, lalu bungkus dengan daun pisang. Ikat dengan tusuk gigi agar rapat
- Kukus botok sekitar 20 menit atau hingga dirasa matang. Sajikan botok tempe udang saat masih hangat.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.