Personel God Bless berpose saat pembukaan pameran Retrospektif God Bless 50th di Galeri Nasional, Jakarta, Jumat (16/2/2024). (sumber gambar Hypeabis.id/Fanny Kusumawardhani)

Cek Profil 5 Personil God Bless yang Karyanya Dipacak di Galeri Nasional

16 February 2024   |   21:30 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

3. Donny Fattah (Bass)

 

Donny Fattah (sumber gambar Hypeabis.id/Prasetyo Agung Ginanjar)

Donny Fattah (sumber gambar Hypeabis.id/Prasetyo Agung Ginanjar)

Terlahir di Makassar, 24 September 1949 dengan nama Donny Fattah Gagola. Dia pernah membentuk band Fancy dengan almarhum Yockie Suryo Prayogo, sebelum akhirnya ikut merintis Crazy Wheel yang kelak menjadi cikal bakal God Bless.

Di luar aktivitas bandnya, Donny Fattah juga sempat bersolo karier bersama sang adik Rudi Gagola dan sukses lewat album D&R (1976). Setelah itu juga diikuti beberapa album solo, hingga akhirnya terlibat penuh dalam proyek Kantata Takwa, yang berhasil mencetak empat buah album.

Sebagai penulis lirik, Donny Fattah dikenal memiliki kemampuan dalam membangun etos kesenimanan berdasarkan sudut pandang musisi. Tak hanya itu, permainan bassnya juga menjadi trend-setter, dan menjadi seorang rocker dengan aksi panggung yang memikat.


4. Abadi Soesman (Kibor)

 

Abadi Soesman (sumber gambar Hypeabis.id/Prasetyo Agung Ginanjar)

Abadi Soesman (sumber gambar Hypeabis.id/Prasetyo Agung Ginanjar)

Musisi kelahiran Malang, Jawa Timur pada 3 Januari 1949 ini juga dikenal sebagai seniman serba bisa. Sebab, selain pandai bermain musik multi genre, dia pun menguasai berbagai jenis alat musik seperti piano, bass, synthesizer hingga vokal.

Namanya mulai menyeruak saat membentuk kelompok musik Sweet Peace pada 1963 di Malang. Tak hanya itu, dia juga membentuk kelompok The Eternals, dengan merilis album hit Kasihku Kasihmu. Setelah hijrah ke Jakarta pada 1969, dia sempat meloncat dari satu band ke band lain, seperti Koes Plus, tarantula, dan Gipsy. 

Abadi Soesman bergabung dengan God Bless pada 1979 untuk menggantikan posisi almarhum Yockie Suryo Prayogo. Dia pun sempat memberi pengaruh musik rock progresif dalam album Cermin (1980), meski sempat bongkar pasang lagi dengan Yockie. Pada 2009 dia kembali bergabung dalam pengerjaan album 36th (2009) hingga sekarang.


5. Fajar Satritama (Drum)

 

Fajar Satritama  (sumber gambar Hypeabis.id/Prasetyo Agung Ginanjar)

Fajar Satritama (sumber gambar Hypeabis.id/Prasetyo Agung Ginanjar)

Lahir di Jakarta pada 11 Juli 1970, dan menjadi personel termuda dari God Bless. Namanya muncul pertama kali di dunia rekaman lewat Cynomadeus (1990), album dari band dengan nama yang sama. Namun, band yang mengukuhkan namanya sebagai musisi adalah Edane, yang dibentuknya bersama Eet Sjahranie, sesma mantan personel Cynomadeus.

Momen pertama Fajar Satritama dengan God Bless terjadi dalam acara Java Jazz festival pada 2 Maret 2012. Pukulannya yang kuat dan stabil, antara lain menjadi alasan aksi panggung God Bless tetap garang di usia kariernya yang sudah menapaki umur setengah abad. 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
1
2


SEBELUMNYA

Disney Garap Film Moana Live Action, Dijadwalkan Rilis Juni 2025

BERIKUTNYA

Ungkap Realitas Kehidupan Perempuan, Women from Rote Island Siap Getarkan Bioskop

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: