Contoh produk molecular skincare. (Sumber gambar: Hypeabis.id/Luke Andaresta)

Mengenal Molecular Skincare, Produk Perawatan Kulit dengan Efektivitas Tinggi

01 February 2024   |   19:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Efektivitas produk skincare atau perawatan kulit salah satunya ditentukan dari seberapa besar kandungannya bisa terserap oleh kulit. Semakin banyak zat skincare yang bisa diserap, semakin efektif pula hasilnya pada kesehatan kulit.

Dengan kecanggihan teknologi, kini hadir produk perawatan kulit untuk memaksimalkan hal tersebut yakni molecular skincare. Ini adalah produk perawatan yang setiap formulasinya dikembangkan dan diteliti sampai ke level molekular untuk memberikan hasil optimal bagi perawatan kulit.

Baca  juga: Survei ZAP Beauty Index 2024: Wanita Indonesia Makin Melek Kandungan Skincare

Produk molecular skincare umumnya terdiri atas molekul terkecil suatu zat, sehingga dapat menembus kulit untuk menghidrasi dan mengencangkan dermis, mengurangi munculnya garis-garis halus dan kerutan, mengurangi noda dan sekaligus memberikan kilau pada kulit.

Ukuran molekul kecil pada produk terbukti meningkatkan kadar kelembapan kulit, sehingga mengatasi masalah kulit dari dalam lebih cepat dibandingkan produk dengan molekul besar. "Molecular itu adalah bagian molekul paling kecil yang bisa tembus ke lapisan [kulit] paling bawah untuk membantu perawatan kulit paling atas," kata Brand Representative & Public Relation Duvaderm Teresia Agustino kepada Hypeabis.id di Jakarta, Rabu (31/1/2024).

Molecular skincare juga cenderung menerapkan praktik perawatan kulit yang tidak rumit namun sangat efektif. Hanya ada empat langkah perawatan kulit yang diterapkan meliputi pembersihan (cleansing), perawatan kondisi kulit (active treatment), pelembapan (mosturizing), dan perlindungan (protection).

Keempat langkah tersebut dirancang untuk menghasilkan kulit yang sehat yang menjadi kunci utama kecantikan alami. Meski tahapannya sederhana, perawatan kulit tersebut dilakukan secara menyeluruh, holistik, dan mampu memulihkan kesehatan kulit dengan menghidrasi, memberi nutrisi, dan meregenerasi pelindung kulit.

Lantaran menggunakan molekul terkecil dari suatu zat atau kandungan, produk molecular skincare pun dibuat dengan melibatkan para ahli dari berbagai bidang mulai dari farmasi, biokimia, dan kimia, termasuk melibatkan proses berteknologi tinggi. Begitupun dari segi material, para ahli akan memilih bahan-bahan premium dalam membuat produk perawatan kulit.
 

Di Indonesia, baru ada satu merek molecular skincare lokal, yakni Duvaderm. Berdiri sejak 2019, Duvaderm menawarkan produk-produk perawatan kulit yang diformulasi dengan pendekatan sains, dan disesuaikan dengan jenis kulit dan kecantikan masyarakat Asia Tenggara khususnya Indonesia.

Teresia menjelaskan research and development (R&D)  menjadi proses yang penting dalam Duvaderm karena melibatkan langsung para ahli di bidang cosmetic scientist. Prosesnya meliputi mulai dari rancangan, keamanan, toxicity stability, sampai performance evaluation dari setiap formulasi.

Hal itu dilakukan semata untuk menghasilkan produk sesuai dengan kebutuhan kulit misalnya guna memperlambat penuaan dini hingga menghilangkan jerawat. "Jadi kami memang benar-benar hadir memberikan solusi [untuk kulit]. Makanya R&D kami bisa sampai dua tahun," katanya.

Dia juga menambahkan berbeda dengan merek lainnya, setiap bahan aktif yang ada pada produk Duvaderm mewakili molekul unik, memiliki variasi dalam ukuran, jenis, dan fungsi, yang menjalankan tugas spesifik di dalam struktur kompleks kulit. Semua itu melalui tahap pengujian yang teliti terhadap compatibilty molekul-molekul, untuk memastikan bahwa molekul tersebut akan saling melengkapi.

Sebagaimana perawatan kulit yang efektif memerlukan kombinasi harmonis dari berbagai molekul, masing-masing bekerja dengan caranya yang unik dan berbeda, sehingga menghasilkan kinerja yang superior, dan secara komprehensif, akan dapat menangani berbagai permasalahan kulit. "Itulah mengapa formula kami tidak hanya mengandalkan satu bahan utama [active ingredient]," tambahnya.

Diakui oleh Teresia meski terbilang baru di Indonesia, minat masyarakat terhadap produk molecular skincare cukup baik. Hal itu menurutnya lantaran masyarakat kini sudah memiliki pemahaman yang baik terkait produk-produk perawatan kulit dengan kualitas yang baik, tak hanya sekadar memilihnya lantaran harga murah.

"Ke depan, kami akan banyak inovasi produk terutama untuk anti aging, tapi tetap berfokus untuk meningkatkan kesehatan kulit orang-orang Asia. Karena struktur kulit dan skin barrier paling bagus di dunia itu dari Asia, jadi sangat disayangkan kalau kulit yang kita punya tidak dirawat dengan skincare yang semestinya," ujarnya.

Sementara itu, Duvaderm baru saja merilis tiga produk skincare terbaru yakni MSM Multi-Benefit Face Mist, A Glow Serium, dan Microfoam Cleanser. Dalam MSM Multi-Benefit Face Mist, Devaderm menggabungkan molekul hexamidine dan marrubium vulgare untuk pertahanan kulit sepanjang hari terhadap polusi, bakteri, dan jamur. Produk inovatif ini berfokus pada sinergi molekuler untuk perlindungan kulit yang maksimal.

Sementara A Glow Serum menggunakan teknologi subcritical water untuk mengekstrak bahan alternatif retinol, memberikan efektivitas tanpa efek samping negatif dari retinol tradisional.

Adapun, Microfoam Cleanser merupakan produk pembersih lembut yang dapat mudah menghilangkan makeup tahan air dan kotoran secara mendalam. Kelembutan dan formulasi bebas iritasi mata pada produk ini membuatnya bisa digunakan untuk semua usia.

Baca juga: Tren Makeup dan Skincare Favorit Perempuan Indonesia, dari yang Simple hingga Jenama Lokal

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Kisah Sukses Mereka yang Berani Keluar dari Zona Nyaman

BERIKUTNYA

Falcon Pictures Adaptasi Film Horor Komedi Thailand Pee Mak Jadi Kang Mak, Ini Para Pemainnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: