Spy x Family Code: White (Sumber Foto: ImDb)

Spy x Family Code: White Tayang di Indonesia 7 Februari 2024, Cek Sinopsisnya

29 January 2024   |   09:24 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Siap-siap penggemar Anya dan Forger Family, film animasi Spy x Family Code: White siap tayang di bioskop Indonesia 7 Februari 2024 mendatang. Kabar penayangannya telah dikonfirmasi oleh distirbutor CBI Pictures melalui unggahan di laman media sosial resminya.

CBI Pictures mengunggah poster Spy x Family Code: White yang menampilkan empat karakter utamanya, yakni Anya Forger, kedua orang tuanya Loid dan Yor Forger, serta anjing peliharaan mereka, Bond Forger. Tak ketinggalan, ada juga karakter lainnya seperti Snidel, Type F, Sylvia Sherwood, Fiona Frost, hingga Yuri Briar.

 


 
"Keluarga Forger akan berlibur di Indonesia mulai tanggal 7 Februari! Sudah siap untuk nonton Spy x Family Code: White di Bioskop?" tulis keterangan dalam unggahan akun @CBIPictures, dikutip Senin (29/1/2024). 

Baca juga: Sinopsis Spy x Family Season 2 & Daftar Platform Streaming untuk Menontonnya

Spy x Family sendiri merupakan serial anime bergenre aksi dan komedi yang diadaptasi dari manga berjudul sama karya Tatsuya Endo. Musim pertamanya tayang dalam 25 episode yang terbagi menjadi dua sesi, yakni 12 episode pertama sejak April-Juni 2022, dilanjutkan dengan sesi kedua sebanyak 13 episode pada Oktober-Desember 2022.

Kali ini WIT STUDIO dan CloverWorks merilisnya dalam format film, berjudul Spy x Family Code: White dengan durasi 1 jam 50 menit yang sudah tayang lebih dulu di Jepang pada 22 Desember 2023. Tatsuya Endo selaku mangaka dari SPY×FAMILY menjadi penulis sekaligus pengawas dalam proses penggarapan filmnya.

Adapun animasi ini akan disutradarai oleh Takashi Katagiri yang sebelumnya pernah menangani serial anime Spy x Family musim pertama dan kedua sebagai asisten sutradara. Naskahnya ditulis oleh Ichiro Okouchi yang pernah menulis untuk serial animasi populer seperti Black Butler: Book of Circus (2014), Lupin the Third Part 5 (2018), serta musim kedua Spy x Family (2023).

Di samping itu ada juga nama-nama lainnya yang berpartisipasi dalam proses produksi, seperti Kazuaki Shimada sebagai desainer karakter dan Kana Ishida sebagai desainer sub-karakter. Kyoji Asano sebagai kepala sutradara animasi, Kazuhiro Furuhashi sebagai pengawas animasi, [K]NoW_NAME sebagai produser musik dan Shoji Hata sebagai pengarah suaranya.

Atsumi Tanezaki kembali menjadi seiyuu atau pengisi suara untuk Anya Forger, begitu pula dengan Takuya Eguchi dan Saori Hayami sebagai Loid Forger dan Yor Forger. Beberapa nama-nama baru juga akan mengisi suara karakter di film ini, seperti Tomoya Nakamura sebagai Dmitri, Kento Kaku sebagai Luka, Banjou Ginga sebagai Snijder, dan Shunsuke Takeuchi sebagai Tipe F.


Sinopsis Spy x Family Code: White

Secara umum, Spy X Family mengisahkan tentang Anya, anak angkat dari keluarga Forger yang harmonis. Namun, di balik itu, Forger hanyalah keluarga palsu. Ayah dan ibu Anya, memiliki rahasia besar. Loid Forger sebenarnya agen mata-mata terbaik dengan kode Twilight (Senja/Tasogare), sementara Yor adalah seorang pembunuh bayaran.

Loid dan Yor, meskipun suami istri, mereka tidak tahu pekerjaan satu sama lain. Selain itu Anya juga diam-diam memiliki kemampuan spesial, yakni bisa membaca pikiran. Hanya dia satu-satunya orang yang tahu apa pekerjaan orang tuanya.

Kali ini dalam film terbarunya, Spy x Family Code: White, Loid Forger sedang menjalani misinya dalam Operasi Strix, namun atasannya memerintahkannya seseorang untuk menggantikannya. Sementara itu, akademi Eden tempat Anya bersekolah akan mengadakan kompetisi memasak. 

Baca juga: Review Spy Ops, Kisah-Kisah Spionase dalam Film Dokumenter

Akhirnya Loid mengajak Anya dan Yor ke wilayah Frigis untuk mencari inspirasi resep yang bisa digunakan anaknya dalam kompetisi. Sayangnya, liburan keluarga mereka mendadak jadi kacau ketika Anya tiba-tiba menyantap cokelat misterius yang mengancam perdamaian dunia.
 

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Begini Cara Dapat Tiket Murah Kereta Cepat Whoosh

BERIKUTNYA

Aktivis Melempar Sup ke Lukisan Mona Lisa di Museum Louvre

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: