5 Fakta Terbaru Spy x Family Code: White, Cek Jadwal Tayangnya
26 June 2023 |
12:08 WIB
Spy x Family resmi mengumumkan seri film terbarunya, Spy x Family Code: White yang dijadwalkan tayang 2023 ini. Film ini diadaptasi dari seri anime Spy x Family yang hits pada 2022 lalu. Sementara serial animenya mengambil adaptasi dari kisah komedi aksi manga Shonen karya Tatsuya Endo.
Serial Spy x Family sendiri berhasil menginjak 7 juta penonton di negeri asalnya, hanya untuk episode perdananya pada Mei 2022 lalu. Angka itu menempatkan Spy x Family masuk dalam jajaran anime terpopuler di Jepang. Euforia petualangan Anya Forger akan terus berlanjut dalam film terbaru.
Toho Anmation selaku penerbit Spy x Family pun sudah merilis teaser perdana tampilan film ini. Yuk simak fakta-faktanya!
Baca juga: Fakta-fakta Menarik Anime Spy x Family yang Lagi Naik Daun
Spy x Family Code: White akan menjadi film perdana dari Spy x Family. Adapun lahirnya film ini juga menyambut antusias penggemar seri animasinya yang tak kalah dengan anime lain. Kemudian proyek Spy x Family Code: White pun diumumkan pada 18 Desember 2022 untuk selanjutnya menginjak tahap produksi.
Spy x Family Code: White akan rilis pada 22 Desember 2023 di seluruh bioskop, menyusul rencana perilisan serial Spy x Family Season 2 pada Oktober mendatang.
Bagaimana tidak, Loid Forger yang diberi misi terbaru masih harus melibatkan Yor dan Anya untuk membuat tujuannya tercapai. Anya akan belajar memasak makanan tradisional bersmaa Melemele yang menjadi salah satu cara membuat misi ini berjalan mulus. Mereka pergi ke sebuah wilayah bernama Frigis untuk belajar cara memasak makanan tersebut. Namun di tengah perjalanan, Anya menemukan koper rahasia yang berkaitan dengan keselamatan dunia.
Animasi ini diproduksi dengan kerja sama dua studio animasi yakni WIT Studio dan CloverWorks. Spy x Family Code: White akan menjadi proyek film terbaru untuk seri animasi Jepang season fall 2023. WIT Studio memang terlibat dalam serial animasi Spy x Family pada 2019 lalu. Mereka juga terkenal dengan anime populer lain seperti Attack on Titan dan Vinland Saga.
Sementara CloverWorks terkenal dengan banyak anime bergenre slice of life, seperti Horimiya, Wonder Egg Priority, Wlow Start, dan serial Spy x Family. Isa dikatakan, kedua studio ini sudah sangat berpengalaman dalam penggembaran dan penceritaan Spy x Family.
Keempatnya akan mengisi suara Spy x Family Code: White di bawah arahan sutradara suara Shoji Hata dan sutradara umum Takashi Katagiri dengan mengikuti naskah besutan Ichiro Okouchi.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Serial Spy x Family sendiri berhasil menginjak 7 juta penonton di negeri asalnya, hanya untuk episode perdananya pada Mei 2022 lalu. Angka itu menempatkan Spy x Family masuk dalam jajaran anime terpopuler di Jepang. Euforia petualangan Anya Forger akan terus berlanjut dalam film terbaru.
Toho Anmation selaku penerbit Spy x Family pun sudah merilis teaser perdana tampilan film ini. Yuk simak fakta-faktanya!
Baca juga: Fakta-fakta Menarik Anime Spy x Family yang Lagi Naik Daun
Spy x Family Code: White (Sumber gambar: Youtube/Toho Animation)
1. Film Perdana Spy x Family
Sejak serial animenya rilis pada 2019, Spy x Family tak membutuhkan waktu lama untuk meraih pasar penonton yang besar. Anime ini langsung tenar baik dari segi penceritaan dan karakternya. Selain menantikan musim kedua, banyak yang menantikan kisah Anya Forger dan keluarga di bawa dalam format film.Spy x Family Code: White akan menjadi film perdana dari Spy x Family. Adapun lahirnya film ini juga menyambut antusias penggemar seri animasinya yang tak kalah dengan anime lain. Kemudian proyek Spy x Family Code: White pun diumumkan pada 18 Desember 2022 untuk selanjutnya menginjak tahap produksi.
2. Tayang 22 Desember
Toho Animation mengunggah teaser perdana film Spy x Family Code: White pada Minggu (25/6/2023). Dalam durasi 33 detik tersebut, Toho menampilkan visual Loid Forger dan Yor Forger yang tetap sesuai dengan tampilan versi serialnya. Begitu pula dengan karakter utama, Anya Forger yang identik dengan rambut pinknya.Spy x Family Code: White akan rilis pada 22 Desember 2023 di seluruh bioskop, menyusul rencana perilisan serial Spy x Family Season 2 pada Oktober mendatang.
3. Cerita Otentik
Meskipun rilis beriringan, cerita dari versi film dengan serial ini bisa dibilang berbeda. Spy x Family Code: White akan mengangkat cerita otentiknya sendiri, di luar alur cerita yang dibuat Tatsuya Endo untuk versi serial. Berdasarkan informasi Spy x Family fandom, keluarga Forger akan memikul nasib dunia dalam cerita flm ini.Bagaimana tidak, Loid Forger yang diberi misi terbaru masih harus melibatkan Yor dan Anya untuk membuat tujuannya tercapai. Anya akan belajar memasak makanan tradisional bersmaa Melemele yang menjadi salah satu cara membuat misi ini berjalan mulus. Mereka pergi ke sebuah wilayah bernama Frigis untuk belajar cara memasak makanan tersebut. Namun di tengah perjalanan, Anya menemukan koper rahasia yang berkaitan dengan keselamatan dunia.
4. Gandeng WIT Studio dan CloverWorks
Animasi ini diproduksi dengan kerja sama dua studio animasi yakni WIT Studio dan CloverWorks. Spy x Family Code: White akan menjadi proyek film terbaru untuk seri animasi Jepang season fall 2023. WIT Studio memang terlibat dalam serial animasi Spy x Family pada 2019 lalu. Mereka juga terkenal dengan anime populer lain seperti Attack on Titan dan Vinland Saga.Sementara CloverWorks terkenal dengan banyak anime bergenre slice of life, seperti Horimiya, Wonder Egg Priority, Wlow Start, dan serial Spy x Family. Isa dikatakan, kedua studio ini sudah sangat berpengalaman dalam penggembaran dan penceritaan Spy x Family.
5. Deretan Pengisi Suara
Spy x Family Code: White ini akan tetap membawa pengisi suara yang sama dengan karakter versi seri animenya. Takuya Eguchi akan mengisi suraa Loid Forger dan Saori Hayami akan mengisi suara Yor Forger. Sementara keimutan Anya Forger akan tetap disuarakan oleh Atsumi Tanezaki. Hewan Peliharaan Anya, Bond Forger akan disuarak oleh Kenichiro Matsuda.Keempatnya akan mengisi suara Spy x Family Code: White di bawah arahan sutradara suara Shoji Hata dan sutradara umum Takashi Katagiri dengan mengikuti naskah besutan Ichiro Okouchi.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.