Sinopsis & Daftar Pemeran Film Pemukiman Setan Karya Charles Gozali
24 January 2024 |
13:14 WIB
2
Likes
Like
Likes
Setelah sukses dengan film Qodrat (2022), sutradara Charles Gozali kembali meramaikan industri hiburan Indonesia dengan membuat sebuah karya sinema horor berjudul Pemukiman Setan. Film ini akan menampilkan ciri khas dari sang sutradara dengan alur cerita yang lebih menegangkan dan mencekam.
Film Pemukiman Setan mengikuti kisah seorang perempuan bernama Alin (Maudy Effrosina) yang memiliki trauma karena kerap mendapatkan tindak kekerasan dari keluarganya. Lantaran terimpit kebutuhan ekonomi, dia bersama tiga temannya merampok sebuah rumah tua angker yang menyimpan barang berharga.
Baca juga: 5 Fakta Menarik Film Pemukiman Setan, Tayang di Bioskop Januari 2024
Cerita bermula ketika Alin yang hendak pulang ke rumahnya mendapatkan teror dari dua orang debt collector yang menagih hutang bapaknya. Bukan sekadar menagih hutang, Alin juga mendapatkan tindak kekerasan dari debt collector tersebut. Krisis ekonomi yang dialami, membuatnya mau melakukan apa saja demi melunasi hutang keluarganya.
Lantaran sangat membutuhkan uang, Alin berusaha mencari cara untuk menuntaskan permasalahannya itu. Akhirnya, Alin bersama tiga orang temannya Ghani (Bhisma Mulia), Fitrah (Daffa Wardhana), dan Zia (Ashira Zamita) menyiapkan rencana untuk merampok sebuah rumah tua angker di desa terpencil yang menyimpan barang antik dan berharga.
Rencana yang mestinya berjalan mulus berubah ketika mereka menemukan sosok misterius bernama Sukma (Adinda Thomas), perempuan dengan kondisi mengerikan yang dipasung di rumah itu. Karena rasa iba, akhirnya menyelamatkan Sukma yang mereka sangka adalah korban kekejaman dari sang pemilik rumah.
Namun nahas, tindakan itu justru menjadi awal dari serangkaian teror yang akan mengancam keselamatan jiwa mereka. Pasalnya, Sukma merupakan sosok titisan dari khodam dukun perempuan paling mengerikan yang ingin membalaskan dendam leluhurnya kepada seluruh manusia.
Di tengah serangkaian teror dari arwah Sukma yang menimpa Alin, Ghani, Fitrah dan Zia, muncul sosok pria misterius bernama Urip (Teuku Rifnu Wikana). Urip sempat berbicara kepada mereka bahwa perempuan yang mereka lepaskan tersebut sangatlah berbahaya.
“Perempuan yang kalian lepaskan itu sangat berbahaya, kekuatannya lebih dari apa yang kalian alami hari ini,” ucap Urip di salah satu bagian official trailer film tersebut.
Film yang disutradarai oleh Charles Gozali ini diproduksi oleh Magma Entertainment yang berkolaborasi dengan Rapi Films. Sebelumnya, sang sutradara telah lebih dulu menggarap beberapa film ternama seperti, Finding Srimulat (2013), Nada Untuk Asa (2015), Juara (2016), Sobat Ambyar (2021), Qodrat (2022) dan lain sebagainya.
Baca juga: Awal Tahun 2024, Film Genre Horor Masih Menguasai Bioskop Indonesia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Film Pemukiman Setan mengikuti kisah seorang perempuan bernama Alin (Maudy Effrosina) yang memiliki trauma karena kerap mendapatkan tindak kekerasan dari keluarganya. Lantaran terimpit kebutuhan ekonomi, dia bersama tiga temannya merampok sebuah rumah tua angker yang menyimpan barang berharga.
Baca juga: 5 Fakta Menarik Film Pemukiman Setan, Tayang di Bioskop Januari 2024
Cerita bermula ketika Alin yang hendak pulang ke rumahnya mendapatkan teror dari dua orang debt collector yang menagih hutang bapaknya. Bukan sekadar menagih hutang, Alin juga mendapatkan tindak kekerasan dari debt collector tersebut. Krisis ekonomi yang dialami, membuatnya mau melakukan apa saja demi melunasi hutang keluarganya.
Lantaran sangat membutuhkan uang, Alin berusaha mencari cara untuk menuntaskan permasalahannya itu. Akhirnya, Alin bersama tiga orang temannya Ghani (Bhisma Mulia), Fitrah (Daffa Wardhana), dan Zia (Ashira Zamita) menyiapkan rencana untuk merampok sebuah rumah tua angker di desa terpencil yang menyimpan barang antik dan berharga.
Rencana yang mestinya berjalan mulus berubah ketika mereka menemukan sosok misterius bernama Sukma (Adinda Thomas), perempuan dengan kondisi mengerikan yang dipasung di rumah itu. Karena rasa iba, akhirnya menyelamatkan Sukma yang mereka sangka adalah korban kekejaman dari sang pemilik rumah.
Namun nahas, tindakan itu justru menjadi awal dari serangkaian teror yang akan mengancam keselamatan jiwa mereka. Pasalnya, Sukma merupakan sosok titisan dari khodam dukun perempuan paling mengerikan yang ingin membalaskan dendam leluhurnya kepada seluruh manusia.
Di tengah serangkaian teror dari arwah Sukma yang menimpa Alin, Ghani, Fitrah dan Zia, muncul sosok pria misterius bernama Urip (Teuku Rifnu Wikana). Urip sempat berbicara kepada mereka bahwa perempuan yang mereka lepaskan tersebut sangatlah berbahaya.
“Perempuan yang kalian lepaskan itu sangat berbahaya, kekuatannya lebih dari apa yang kalian alami hari ini,” ucap Urip di salah satu bagian official trailer film tersebut.
Film yang disutradarai oleh Charles Gozali ini diproduksi oleh Magma Entertainment yang berkolaborasi dengan Rapi Films. Sebelumnya, sang sutradara telah lebih dulu menggarap beberapa film ternama seperti, Finding Srimulat (2013), Nada Untuk Asa (2015), Juara (2016), Sobat Ambyar (2021), Qodrat (2022) dan lain sebagainya.
Daftar Pemeran
Film Pemukiman Setan turut diperankan oleh aktor dan aktris ternama seperti, Maudy Effrosina, Adinda Thomas, Bhisma Mulia dan lain sebagainya. Berikut daftar selengkapnya.- Maudy Effrosina
- Adinda Thomas
- Bhisma Mulia
- Ashira Zamita
- Daffa Wardhana
- Teuku Rifnu Wikana
- Putri Ayudya
- Jared Ali
- Rizky Hanggoro, dan lain sebagainya.
Baca juga: Awal Tahun 2024, Film Genre Horor Masih Menguasai Bioskop Indonesia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.