Ilustrasi ruang tamu. (Sumber gambar: Spacejoy/Unsplash)

7 Hal yang Bakal Jadi Tren Desain Interior Ruang Tamu 2024

02 January 2024   |   20:30 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Pergantian tahun biasanya menjadi momentum bagi sebagian orang untuk mengubah suasana rumah yang baru. Selain membuat tampilan rumah lebih segar dan terasa nyaman, perubahan tersebut juga bisa menjadi simbol rasa semangat dan energi yang baru bagi penghuninya, untuk menatap tahun baru dengan penuh optimisme.

Penyegaran suasana hunian dengan mendesain ulang interior rumah biasanya lebih sering dimulai dari ruang tamu. Hal tersebut dikarenakan ruang tamu merupakan ruang termudah untuk disegarkan dan diberi tampilan terkini.

Sebagian dari kalian mungkin sedang membutuhkan referensi dalam menata dan mendesain ulang interior pada ruang tamu. Memasuki tahun baru, beberapa desainer interior pun telah menyebutkan beberapa hal yang diproyeksikan bakal menjadi tren utama pada penataan ruang tamu. Apa sajakah itu? Berikut adalah informasi selengkapnya seperti dilansir dari The Spruce

Baca juga: Gaya Desain Interior Shabby Chic Terkini, Gabungan Nuansa Modern dan Lawas


1. Desain minimalis mulai ditinggalkan

Belakangan gaya desain interior minimalis diterapkan oleh banyak orang pada hunian mereka khususnya untuk ruang tamu. Namun, pada 2024, ruang tamu serba putih yang tampak 'dingin' dan menerapkan gaya minimalis akan mulai ditinggalkan. Sebaliknya, gaya desain yang lebih menekankan kenyamanan dan menyenangkan bakal menjadi tren pada penataan ruang tamu.

Meski demikian, bukan berarti elemen-elemen netral tidak bisa dimasukkan ke dalam interior ruang tamu. Namun lebih memperhatikan tentang keseimbangan, kehangatan, dan mengimbangi warna-warna berani dengan warna-warna lembut. Dengan kata lain, nuansa lembut dan hangat akan tetap hadir namun yang bisa lebih membangkitkan semangat alih-alih hanya menekankan aspek minimalis dan bersih.

Hal tersebut misalnya direalisasikan dengan mengombinasikan material bahan wol, linen, dan beludru dengan bahan yang lebih keras seperti kuningan, batu, dan kayu.
 

Ilustrasi ruang tamu. (Sumber gambar: Spacejoy/Unsplash)

Ilustrasi ruang tamu. (Sumber gambar: Spacejoy/Unsplash)

2. Bentuk baru dari maksimalisme

Lantaran minimalisme mulai memudar, sebaliknya, gaya desain interior maksimalisme dalam bentuk yang baru disebut bakal menjadi tren pada 2024. Maksimalisme yang diaplikasikan pada ruang tamu disebut akan hadir dengan lebih unik, misalnya memadukan bentuk-bentuk geometris, tekstur, logam, dan banyak lagi. 
 

3. Aksen yang aneh & menyenangkan

Aksen yang aneh dan menyenangkan juga disebut bakal lebih dieksplorasi dalam penataan ruang tamu pada 2024. Misalnya penggunaan aksesori tebal, dekorasi berukuran besar, dan aksen-aksen bergaris melengkung. Termasuk, elemen pencahayaan yang lebih besar akan mulai banyak diaplikasikan alih-alih menggunakan sumber penerangan dalam ukuran kecil. 
 

4. Sentuhan personal

Pada tahun ini, penataan ruang tamu dengan menghadirkan sentuhan personal dan kisah pribadi juga bakal menjadi tren. Hal ini berkaitan dengan pengaplikasian dekorasi yang semata-mata bukan mengejar estetika, melainkan merawat barang-barang yang berharga dan memiliki historis personal yang dipajang pada ruang tamu.

Meski demikian, hal tersebut bukan berarti diwujudkan dengan menghadirkan barang-barang antik, namun dengan menaruh dekorasi apapun yang menyenangkan dan menjadi bagian dari perjalanan personal penghuni rumah.
 

Ilustrasi ruang tamu. (Sumber gambar: Sidekix Media/Unsplash)

Ilustrasi ruang tamu. (Sumber gambar: Sidekix Media/Unsplash)

5. Suasana lebih hangat & lembut

Warna-warna yang hangat dan lembut seperti aprikot, peach, dan terakota yang kerap diaplikasikan pada 2023, disebut akan terus berlanjut pada tahun ini. Warna-warna tersebut dinilai bisa membuat suasana hangat dan menciptakan kenyamanan bagi penghuninya, yang dipadukan dengan warna-warna pastel seperti ungu muda, merah muda terang, dan biru langit. Jika dipadukan dengan cermat, perpaduan warna-warna itu bisa membuat ruangan tampak menjadi lebih dewasa, menenangkan dan menyejukkan. 
 

6. Material ramah lingkungan

Praktik gaya desain interior yang ramah lingkungan juga masih terus berlanjut pada tahun ini, yang diwujudkan dengan banyak elemen penghijauan dan penggunaan material ramah lingkungan. Misalnya menggunakan furniture atau elemen dekorasi daur ulang, alih-alih membeli produk yang diproduksi secara massal dan tidak ramah lingkungan.
 

7. Denah lantai terbuka mulai ditinggalkan

Beberapa tahun terakhir, desain denah lantai terbuka pada ruang tamu diterapkan di banyak hunian. Namun, tren satu ini disebut justru akan mulai ditinggalkan pada 2024. Bukan dengan melakukan perubahan struktural atau menghadirkan dinding, namun menggunakan furnitur seperti rak buku, layar lipat, atau tata letak furniture yang lebih terarah untuk memisahkan area di ruang tamu. 

Baca juga: 8 Gaya Desain Interior yang Bakal Jadi Tren 2024, Lebih Autentik & Dekat dengan Alam

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Pesta Kuliner Ragam Warisan Leluhur di Dendang Rasa Sumatra & Jawa

BERIKUTNYA

Produser Eksekutif Blumhouse Pastikan Adaptasi Layar Lebar Dead by Daylight Tetap Berjalan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: