Layangan Putus the Movie (Sumber gambar: Instagram.com/layanganputus.md)

5 Fakta Menarik Film Layangan Putus the Movie, Tayang di Bioskop 21 Desember 2023

20 December 2023   |   20:29 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Setelah sukses besar pada versi seriesnya, cerita Layangan Putus kini diadaptasi menjadi film layar lebar. Mengambil tajuk Layangan Putus the Movie, film yang diproduksi oleh MD Entertainment ini akan tayang secara serentak di seluruh bioskop Indonesia pada 21 Desember 2023.

Film yang diadaptasi dari web series yang viral pada 2021 lalu ini akan kembali mengisahkan hubungan gelap Aris dan Lydia yang tampaknya mulai menuju ke fase serius. Namun, dalam perjalanannya, ada sebuah gejolak baru yang dirasakan oleh Aris.

Baca juga: 5 Film Nasional Hasil Restorasi Kemendikbudristek, dari Darah & Doa hingga Dr Samsi

Layangan Putus the Movie bakal kembali disutradarai oleh Benni Setiawan dan diproduseri oleh Manoj Punjabi. Adapun penulis skenario versi film ini digarap oleh Oka Aurora. Sembari menunggu film ini tayang di bioskop, yuk simak fakta-fakta menarik tentang film Layangan Putus the Movie ini.


1. Jalan Cerita Makin Kompleks

Film ini masih akan melanjutkan prahara rumah tangga Aris dan Kinan yang telah hancur karena orang ketiga, yakni Lydia. Setelah bercerai dan menjalani hidup masing-masing, masalah rupanya belum berakhir.

Kehidupan Kinan dan putrinya, Raya, yang tadinya damai mendadak rusak kembali. Sebab, Aris tiba-tiba kembali mengunjunginya. Sejak saat itu, masalah pelik terus bermunculan setelahnya. Kinan seolah kembali diajak terlibat dan mengorek luka lama dalam hubungan Aris dan Lydia.


2. Diangkat dari Series Populer

Diangkat dari series populer, Layangan Putus the Movie tentu membawa ekspektasi besar. Sebab, pada versi seriesnya saja, cerita Layangan Putus benar-benar mendapatkan atensi besar dari masyarakat Indonesia.

Menjadi trending selama beberapa minggu, series ini dikabarkan mendapatkan jumlah penayangan 15 juta kali. Serial ini juga trending tidak hanya di Indonesia saja, melainkan negara-negara lainnya.


3. Pemeran Utama Berbeda dari Series

Kendati ceritanya akan melanjutkan jalan cerita series, sejumlah pembaharuan akan terjadi pada versi filmnya. Layangan Putus the Movie dipastikan merombak salah satu pemeran utamanya.

Dalam versi film, karakter Kinan diperankan oleh Putri Marino. Namun, dalam versi film, karakter tersebut akan diperankan oleh Raihaanun. Di sisi lain, sejumlah pemeran tambahan juga muncul, yakni Ira Wibowo.


4. Daftar Pemain Lengkap

Sebagai film yang ditunggu-tunggu, utamanya oleh para penonton dari versi serius, Layangan Putus the Movie akan dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris ternama Tanah Air. Mereka akan saling beradu akting dan menampilkan range emosi yang berbeda-beda.

Beberapa aktor yang terlibat di film ini adalah Reza Rahadian sebagai Aris, Raihaanun sebagai Kinan, Anya Geraldine sebagai Lydia Marhino, Lio sebagai Andre, Graciella Abigail sebagai Bulan, Raquel Katie Larkin sebagai Lola, Ruth Marini sebagai Mbak Atun, Lala Choo sebagai Lastri, Ira Wibowo sebagai Ibu Lydia.


5. Perasaan Aris Makin Gundah

Meski Aris sudah bercerai dengan Kinan, tampaknya kegalauan masih menyerang hatinya. Sebab, di tengah perjalanan menikahi Lydia, Aris diharapkan pada perasaan yang membingungkannya. Diam-diam, hatinya belum yakin.

Baca juga: Daftar Pemeran Film Munkar, Safira Ratu Sofya Sampai Adhisty Zara

Aris tampak masih mengharapkan Kinan. Di sisi lain, Lydia yang curia merasa dirinya telah dikecawakan. Prahara ini terjadi membuat proses pernikahan Aris dan Lydia berjalan tidak mulus. 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Sinopsis Serial Percy Jackson and The Olympians, Sudah Tayang di Disney+

BERIKUTNYA

Garena Luncurkan Patch Snowy Abyss, Hadirkan Dunia Penuh Salju di Utara Bumi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: