Poster konser grup musik Reality Club (Sumber gambar: IG/Reality Club/diolah)

Rundown Konser Reality Club 2023 di Jakarta, Siap Suguhkan Pengalaman Berbeda

17 November 2023   |   09:13 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar gembira bagi pencinta Reality Club. Grup musik yang pernah menjadi nominasi dalam ajang Anugerah Musik Indonesia itu akan melakukan konser bertajuk The Show: Live di Jakarta di Balai Sarbini, Jakarta, pada Jumat 17 November 2023.  

Dikutip dari media sosial instagram Reality Club dan berbagai sumber lainnya, konser ini akan menyajikan pengalaman berbeda kepada para penggemar dari yang pernah disajikan sebelumnya. Grup musik ini akan menyuguhkan penampilan teater sinematik dalam dua pertunjukan.

“Ini adalah puncak dari pertunjukan langsung Reality Club yang menampilkan orkestra mini langsung, tamu spesial, dan acara terpanjang Reality Club hingga saat ini,” demikian tertulis. 

Baca juga: Solois Idgitaf Gelar Tur Konser Perdana di Tiga Kota, Perayaan Album Mengudara
 

Denah konser reality club di Balai Sarbini (Sumber gambar: IG/Reality Club)

Denah konser reality club di Balai Sarbini (Sumber gambar: IG/Reality Club)

Dalam pertunjukan ini, para penggemar akan menyaksikan Reality Club mengubah format konser tradisional menjadi tontonan teatrikal. Konsep sinematik album ketiga akan menjadi nyata ketika panggung menjadi kanvas untuk bercerita.

Tidak hanya itu, pertunjukan ini disebut sebagai perayaan cinta, tinjauan mendalam terhadap berbagai kisah romantis yang diceritakan dengan genre, tampilan, dan nuansa uniknya masing-masing. “Karena setiap kisah cinta berhak mendapatkan filmnya sendiri dan setiap film memiliki soundtracknya sendiri,” demikian tertulis. 
 

Rundown Konser

Konser yang tiketnya telah terjual habis itu akan dimulai pada pukul 20.00 WIB. Namun, para pemegang tiket dapat mulai memasuki gedung Balai Sarbini pada pukul 18.00 WIB.

Sebelum memasuki venue, pemegang tiket perlu melakukan penukaran tiket elektronik yang didapat pada 17 November 2023 dari pukul 15.00-16.00 WIB untuk pemilik tiket VIP + Unlimited Experience. Sementara pemegang tiket VIP, CAT A, dan CAT B dapat mulai melakukan penukaran pada pukul 15.30-18.30 WIB. Saat melakukan penukaran, pemegang tiket perlu menunjukkan kode batang yang terdapat dalam tiket elektronik.

Selain itu, kalian juga perlu memperlihatkan identitas dengan nama yang sesuai dalam tiket elektronik. Genhype memerlukan pernyataan dengan tanda tangan dan juga materai 10.000, serta salinan identitas pemilik tiket sebenarnya jika tiket elektronik yang dibawa memiliki nama orang lain.

Penukaran tiket elektronik hanya dapat dilakukan oleh pemegang pada jadwal yang telah ditentukan oleh penyelenggara.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Katarsis (@katarsis.idn)


Untuk diketahui, Reality Club didirikan pada akhir 2016. Pada 2018, grup musik ini masuk dalam nominasi lagu alternatif terbaik dan juga pendatang baru terbaik di ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI).

Anggota Reality Club terdiri dari  Era Patigo yang memainkan drum, Faiz Novascotia Saripudin menempati posisi vokal dan gitar, Fathia Izzati menjadi vokalis, serta Nugi Wicaksono yang memainkan bass.

Mereka juga tercatat telah tampil di beberapa negara, yakni Tokyo, Malaysia, Jeddah, dan Singapura, pada 2019. Satu tahun berselang atau pada 2020, grup musik ini tampil di South By Southwest (SXSW), Austin, Texas.

Mereka juga pernah melakukan Tur Dunia Online dengan bermain di festival daring untuk penonton dari Inggris, Jerman, Singapura, dan AS. Grup musik ini disebut memiliki karya yang memadukan pesan emosional yang kuat dalam nada dan liriknya.

Baca juga: Reality Club Bikin Soundtrack Hubungan Asmara dalam Album An Anthology of Romance

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Rekomendasi 5 Jam Tangan Pria Terjangkau tapi Tetap Stylish

BERIKUTNYA

Fenomena Kaos Band di Indonesia, Garis Buram Antara Asli dan Palsu

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: