Pelajar/mahasiswa sedang membaca buku (Sumber gambar ilustrasi: pexels/ RF ._. Studio)

Rekomendasi Ucapan untuk Merayakan Hari Pelajar Internasional, Diperingati Tiap 17 November

17 November 2023   |   07:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Setiap 17 November, dunia merayakan Hari Pelajar Internasional atau International Students Day guna menghormati para pelajar di seluruh negara yang berjuang keras untuk menempuh pendidikan. Tidak jarang, mereka harus melewati jalan yang berliku dan panjang demi masa depan yang lebih baik.

Dikutip dari laman Organising Bureau of European School Student Unions, Hari Pelajar Internasional adalah peringatan internasional terhadap ativisme para pelajar atau mahasiswa di dunia. Peringatan ini berawal dari penyerbuan Nazi pada 1939 di Universitas Praha.

Pada saat itu, lebih dari 1.200 pelajar dikirim ke kamp konsentrasi setelah melakukan demonstrasi menentang pembunuhan Jan Opletal dan pendudukan Cekoslowakia dan eksekusi sembilan pemimpin mahasiswa. Tidak hanya itu, pada 1939 juga Nazi menutup semua universitas dan perguruan tinggi yang ada di Ceko. 

Baca juga: Simak Sejarah Kelam & Rekomendasi Ucapan Hari Pelajar Internasional

Hari Pelajar Internasional dirayakan pertama kali pada 17 November 1941 di London, Inggris, oleh Dewan Mahasiswa Internasional. Tradisi perayaan itu terus dipertahankan, sampai Serikat Mahasiswa Nasional di Eropa dan kelompok lainnya didorong untuk meresmikannya di badan Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Mahasiswa di dunia terus melakukan perannya untuk dunia yang lebih baik. Pada 17 November 1973, Politeknik Athena melakukan perlawanan terhadap junta militer sampai gerbang lembaga pendidikan tinggi tersebut dihancurkan oleh tank dan mereka mengalami tindakan kekerasan. Sementara di Praha, pada 1989, Hari Pelajar Internasional turut membantu menjadi pemicu Velvet Revolution di Cekoslowakia. Di kedua negara tersebut, Hari Pelajar Internasional menjadi hari libur nasional.
 

(Sumber foto: JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti)

(Sumber foto: JIBI/Bisnis/Eusebio Chrysnamurti)

Untuk merayakan Hari Pelajar Internasional, ada berbagai cara yang bisa dilakukan oleh Genhype. Salah satu di antaranya adalah dengan mengirimkan ucapan selamat kepada para pelajar dan teman yang tengah menempuh pendidikan.

Berikut, rekomendasi ucapan Hari Pelajar Internasional yang dapat dikirimkan oleh kalian ke kawan, keluarga, atau orang terkasih yang tengah menempuh pendidikan.
  1. Selamat Hari Pelajar Internasional.
  2. Selamat Hari Pelajar Internasional, teruslah berjuang menempuh pendidikan dengan masa depan yang lebih baik.
  3. Selamat Hari Pelajar Internasional, pelajar/mahasiswa adalah masa depan bangsa.
  4. Selamat Hari Pelajar Internasional, jangan pernah lelah untuk terus berjuang meraih ilmu
  5. Selamat Hari Pelajar Internasional, selalu semangat belajar demi keluarga, negara, dan agama.
  6. Selamat Hari Pelajar Internasional, jadilah cahaya yang menerangi diri dan lingkungan di sekitar dirimu.
  7. Selamat Hari Pelajar Internasional, terus berkembang dan bertumbuh menjadi individu yang berguna bagi bangsa, keluarga, dan agama wahai pelajar Indonesia.
  8. Tuntutlah ilmu setinggi langit para pelajar/mahasiswa Indonesia. Selamat Hari Pelajar Internasional.
  9. Ide dan gagasan yang kau “tuliskan” hari ini di dalam kelas untuk negara, keluarga, dan agama akan menjadi penerang pada masa depan dalam kehidupan yang lebih baik. Selamat Hari Pelajar Internasional.
  10. Selamat Hari Pelajar Internasional, selamilah dunia sebanyak mungkin lewat buku-buku yang ada di tanganmu.
Baca juga: 5 Kiat Menabung bagi Pelajar yang Suka Traveling, Simak Yuk!

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Desain Interior Lokal Makin Dikenal, Kezia Karin Studio Sabet Tiga Penghargaan di APSDA Awards 2023

BERIKUTNYA

Simak, 5 Kelebihan & Kekurangan Rumah Tipe 36

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: