D-Dragon, rapper asal Korea Selatan. (Sumber gambar : xxxibgdrgn, Instagram Resmi G Dragon)

Tanggapan Chanel Usai G-Dragon Ditangkap Polisi Karena Kasus Narkoba

26 October 2023   |   16:52 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Kabar idol K-Pop Korea Selatan memakai narkoba kembali ramai. Kali ini, nama mantan leader BigBang, G-Dragon yang terseret. Rapper yang memiliki nama lahir Kwon Ji-young itu didakwa atas penggunaan barang terlarang tersebut oleh Polisi Metropolitan Incheon, pada Rabu, 25 Oktober 2023. 

Tentu kabar ini berpengaruh terhadap pekerjaan G Dragon, termasuk posisinya sebagai brand ambassador Chanel. Sebagai brand fashion mewah asal Prancis yang namanya tersohor, Chanel pun memberi tanggapan. 

“Kami menyadari masalah yang sedang berlangsung yaitu kasus G-Dragon. Namun, kami belum memiliki posisi resmi untuk dibagikan saat ini,” ujar Chanel kepada media lokal di Korsel. 

Baca juga :  Hypereport: Kpopers, Dimulai dari Fandom hingga Kekuatan Nyata Media Sosial 

G-Dragon tercatat menjadi duta Chanel sejak 2016. Pada awal September 2023, dia menghadiri acara Chanel x Frieze di Seoul. 

King of Fashion itu pastinya tampil menarik dengan setelan hitam putih dan sejumlah aksesoris. Dia memakai kemeja putih dengan detail di bagian kerah leher dan ujung lengan yang berpita. Semakin paripurna dengan jaket dan celana hitam berbahan leather.  

Selain Chanel, YG Entertainment juga mengeluarkan pernyataan terkait penangkapan G-Dragon.“[G-Dragon] saat ini bukan artis di bawah agensi kami, jadi sulit bagi kami untuk membuat tanggapan resmi,” bunyi pernyataan YG dikutip dari Soompi.

YG Entertainment menyebut bahwa kontrak eksklusif mereka dengan G-Dragon telah berakhir pada Juni 2023. Pelantun Crayon itu pada awal Oktober 2023 memberi kode bahwa dia telah masuk agensi asal Amerika Serikat, Warner Records. 

Diketahui, G-Dragon dibawa oleh pihak kepolisian karena didakwa melanggar Undang-Undang Pengendalian Narkotika. “Karena ini adalah kasus yang sedang diselidiki, kami tidak dapat mengungkapkan rincian konkritnya,” sebut polisi.

Di satu sisi, polisi juga mengklarifikasi bahwa kasus tersebut tidak ada hubungannya dengan aktor Lee Sun-kyu , yang saat ini sedang diselidiki karena penggunaan narkoba dan mengundurkan diri dari sebuah drama awal pekan ini.

Selain G Dragon, mantan anggota BigBang lainnya, Seungri juga pernah terlibat skandal penyalahgunaan narkoba pada 2019 lalu. Maknae dari grup KPop besar itu juga dinyatakan bersalah atas kasus prostitusi yang dikenal dengan sebutan skandal Burning Sun. 

Baca juga:  Bukan K-Pop, Remaja Depok Antusias Ikut DEPOKPOP

Editor : Puput Ady Sukarno

SEBELUMNYA

Ini Cara Membeli & Tarif Tiket Louis Tomlinson

BERIKUTNYA

BigHit Music Bantah Rumor BTS Terseret Kasus Narkoba

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: