Koleksi Gaun Putih Penari Balet dari Chanel Spring Summer 2024 Haute Couture Show
24 January 2024 |
12:00 WIB
Chanel baru saja meluncurkan koleksi terbarunya yang bertajuk The Button dalam peragaan busana Spring-Summer 2024 Haute Couture Show di Grand Palais Éphémére, Paris, Selasa (23/1/2024) waktu setempat. Seperti judulnya, koleksi ini menyoroti penggunaan kancing permata yang menjadi ciri khas rumah mode kenamaan tersebut.
Presentasi mode dibuka dengan pemutaran video bernuansa vintage hitam putih. Tayangan berdurasi singkat tersebut memperlihatkan seorang wanita yang kesal setelah kehilangan kancing pada lengan bajunya.
Karya tersebut dibintangi oleh Margaret Qualley, Anna Mouglalis, dan Naomi Campbell. Sementara skrip dan penyutradaraannya oleh Dave Free, produksi video oleh pgLang, serta musiknya oleh Kendrick Lamar.
Baca juga: 5 Cara Membedakan Tas Chanel Asli dan Palsu, Perhatikan Nomor Seri dan Logonya
Palais Éphémére disulap menjadi runway show megah dengan interior klasik keemasan. Pada langit-langitnya terdapat kancing raksasa berhiaskan monogram Chanel. Pertunjukan dimulai ketika alunan musik dramatis gubahan Michel Gaubert mengiringi langkah para model.
Virginie Viard, Direktur Kreatif Chanel menampilkan enam look serba putih yang terinspirasi dari kostum penari balet sebagai pembuka pertunjukan. Garis desainnya yang sangat halus meng-highlight penggunaan tulle, ruffles, lipit, dan renda pada koleksi busana terbarunya.
"Bagi saya, tarian membangkitkan semua cerita dan emosi yang dekat di hati, dan saya sangat senang untuk mewariskannya dan menceritakannya," ujar Viard, dikutip dari Vogue, Rabu (24/1/2024).
Margaret Qualley menjadi model pertama yang mencuri perhatian audiens dengan outfit serba putih. Aktris pemeran Poor Things (2024) itu mengenakan jaket wol berkancing dengan kerah ruffle, yang dipadukan rok pendek berlapis tulle transparan selutut dan celana ketat.
Palet warnanya kemudian berubah menjadi pastel, seperti pink, peach, lilac, sage, lime, cream, lalu monokrom seperti hitam dan abu-abu. Potongannya terdiri dari gaun, rok lurus, jumpsuit, tulle, celana balet putih yang ketat mirip legging. Detail aksesorinya berupa ikat pinggang renda, payet-payet berkilau, pita, dan sulaman bunga.
Para model menggunakan riasan sederhana yang memberi kesan segar, tanpa mendistraksi perhatian audiens pada busananya. Makeup yang ditonjolkan hanya blush on sebagai perona pipi, highlighter yang membuat wajah segar bercahaya, serta alis untuk memberi aksen tegas.
Adapun, untuk tatanan rambutnya, Margaret Qualley mengikatnya setengah dengan pita besar hitam yang klasik. Sementara model lainnya digerai biasa, disisir ke belakang, atau digulung sederhana layaknya penari balet. Sementara itu, yang tak luput dari perhatian, semua model mengenakan sepatu hak hitam dengan detail tali tipis.
Sampai pada penghujung acara, peragaan busana ditutup dengan gaun pengantin unik. Busana yang siluetnya mirip tunik tersebut menggunakan tulle transparan yang memperlihatkan bahu. Bagian depannya disematkan tiga kancing dan bordiran bunga-bunga, sementara lengannya model balon dari bahan sifon. Gaun pendek itu dipadukan dengan celana balet ketat dan tulle yang menjuntai panjang sampai menyapu lantai.
Chanel Spring-Summer 2024 Haute Couture Show dihadiri oleh deretan publik figur, seperti Xin Zhi Lei yang mengenakan setelan tweed biru dari Fall-Winter 2023 Couture Collection dan Minji New Jeans yang mengenakan gaun renda hitam klasik dari koleksi Spring-Summer 2024.
Baca juga: Nuansa Merah Nan Mewah di Koleksi Spesial Imlek 2024 dari Emas Antam hingga Bottega Veneta
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Presentasi mode dibuka dengan pemutaran video bernuansa vintage hitam putih. Tayangan berdurasi singkat tersebut memperlihatkan seorang wanita yang kesal setelah kehilangan kancing pada lengan bajunya.
Karya tersebut dibintangi oleh Margaret Qualley, Anna Mouglalis, dan Naomi Campbell. Sementara skrip dan penyutradaraannya oleh Dave Free, produksi video oleh pgLang, serta musiknya oleh Kendrick Lamar.
Baca juga: 5 Cara Membedakan Tas Chanel Asli dan Palsu, Perhatikan Nomor Seri dan Logonya
Palais Éphémére disulap menjadi runway show megah dengan interior klasik keemasan. Pada langit-langitnya terdapat kancing raksasa berhiaskan monogram Chanel. Pertunjukan dimulai ketika alunan musik dramatis gubahan Michel Gaubert mengiringi langkah para model.
Virginie Viard, Direktur Kreatif Chanel menampilkan enam look serba putih yang terinspirasi dari kostum penari balet sebagai pembuka pertunjukan. Garis desainnya yang sangat halus meng-highlight penggunaan tulle, ruffles, lipit, dan renda pada koleksi busana terbarunya.
"Bagi saya, tarian membangkitkan semua cerita dan emosi yang dekat di hati, dan saya sangat senang untuk mewariskannya dan menceritakannya," ujar Viard, dikutip dari Vogue, Rabu (24/1/2024).
Palet warnanya kemudian berubah menjadi pastel, seperti pink, peach, lilac, sage, lime, cream, lalu monokrom seperti hitam dan abu-abu. Potongannya terdiri dari gaun, rok lurus, jumpsuit, tulle, celana balet putih yang ketat mirip legging. Detail aksesorinya berupa ikat pinggang renda, payet-payet berkilau, pita, dan sulaman bunga.
Para model menggunakan riasan sederhana yang memberi kesan segar, tanpa mendistraksi perhatian audiens pada busananya. Makeup yang ditonjolkan hanya blush on sebagai perona pipi, highlighter yang membuat wajah segar bercahaya, serta alis untuk memberi aksen tegas.
Adapun, untuk tatanan rambutnya, Margaret Qualley mengikatnya setengah dengan pita besar hitam yang klasik. Sementara model lainnya digerai biasa, disisir ke belakang, atau digulung sederhana layaknya penari balet. Sementara itu, yang tak luput dari perhatian, semua model mengenakan sepatu hak hitam dengan detail tali tipis.
Gaun Pengantin Chanel (Sumber Foto: Chanel)
Chanel Spring-Summer 2024 Haute Couture Show dihadiri oleh deretan publik figur, seperti Xin Zhi Lei yang mengenakan setelan tweed biru dari Fall-Winter 2023 Couture Collection dan Minji New Jeans yang mengenakan gaun renda hitam klasik dari koleksi Spring-Summer 2024.
Baca juga: Nuansa Merah Nan Mewah di Koleksi Spesial Imlek 2024 dari Emas Antam hingga Bottega Veneta
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.