Perhatikan Cara Merawat Kulit Setelah Waxing untuk Cegah Iritasi
23 October 2023 |
17:00 WIB
Setelah melakukan waxing banyak orang yang mengalami iritasi kulit yang tentunya menimbulkan rasa yang tidak nyaman. Gejala iritasi kulit akibat waxing berupa kulit kemerahan, gatal, bengkak, dan rasa nyeri. Iritasi kulit setelah waxing biasanya disebabkan karena peradangan pada permukaan kulit akibat tertarik oleh wax panas atau wax strip.
Waxing sendiri merupakan proses mencabut atau menghilangkan rambut-rambut atau bulu pada tubuh, biasanya orang-orang menggunakannya untuk menjaga penampilan kulitnya agar terlihat bersih dan mulus sehingga membuat lebih percaya diri.
Baca juga: Sugaring, Alternatif Alami Pengganti Waxing
Iritasi kulit yang terjadi setelah waxing dapat sembuh sendirinya setelah beberapa hari. Namun, supaya bisa mengatasi rasa yang tidak nyaman dan mempercepat pemulihannya, Genhype bisa melakukan perawatan di rumah. Berikut ini cara yang bisa dilakukan setelah waxing untuk mengatasi iritasi:
Dilansir dari Healthline, kompres dingin dapat meredakan iritasi, rasa gatal, serta menghentikan perkembangan luka di kulit. Sensasi dingin dari kompres tersebut dapat membatasi aliran darah ke area yang meradang. Hal ini menjadikan kompres dingin dapat mengurangi pembengkakan pada kulit.
Kalian dapat merendam handuk di air yang bersuhu normal untuk mengkompres ke bagian kulit yang mengalami iritasi. Apabila ingin hasil yang lebih optimal, kalian bisa menggunakan cooling pad.
Dilansir dari alodokter, mandi dengan air hangat saat kulit iritasi dapat menyebabkan pori-pori terbuka. Apabila mengalami kulit iritasi setelah melakukan waxing disarankan untuk hindari mandi air hangat terlebih dahulu dikarenakan dapat memperburuk iritasi dan dianjurkan mandi dengan air bersuhu sejuk agar iritasi pada kulit cepat mereda.
Dilansir dari alodokter, gel yang terdapat pada tanaman lidah buaya dapat dimanfaatkan untuk melembapkan dan menenangkan kulit yang mengalami iritasi. Kandungan fatty acid dalam lidah buaya mampu menenangkan kulit yang meradang. Sebagai alternatif, kalian juga bisa menggunakan gel yang mengandung tea tree oil untuk mempercepat pemulihan iritasi pada kulit.
Setelah melakukan perawatan waxing kita perlu memastikan area kulit tetap lembab dan bersih. Pelembap yang dioleskan pada kulit bertujuan untuk menjaga hidrasi, agar kulit tidak mudah kering dan mengelupas yang dapat memperburuk iritasi.
Kalian juga bisa menggunakan krim pereda iritasi kulit yang dijual di apotek. Krim ini dapat bermanfaat untuk meredakan dan mengatasi rasa tidak nyaman akibat iritasi kulit. Namun, perlu di ingat, gunakan krim sesuai dengan petunjuk yang tertera pada kemasan atau sesuai anjuran dokter.
Dilansir dari alodokter, gesekan yang terjadi antara permukaan kulit dengan pakaian yang cenderung ketat dapat memperparah iritasi yang dialami. Oleh karena itu, gunakanlah pakaian yang longgar saat mengalami iritasi agar tidak semakin parah.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Waxing sendiri merupakan proses mencabut atau menghilangkan rambut-rambut atau bulu pada tubuh, biasanya orang-orang menggunakannya untuk menjaga penampilan kulitnya agar terlihat bersih dan mulus sehingga membuat lebih percaya diri.
Baca juga: Sugaring, Alternatif Alami Pengganti Waxing
Iritasi kulit yang terjadi setelah waxing dapat sembuh sendirinya setelah beberapa hari. Namun, supaya bisa mengatasi rasa yang tidak nyaman dan mempercepat pemulihannya, Genhype bisa melakukan perawatan di rumah. Berikut ini cara yang bisa dilakukan setelah waxing untuk mengatasi iritasi:
1.Gunakan Kompres Dingin
Dilansir dari Healthline, kompres dingin dapat meredakan iritasi, rasa gatal, serta menghentikan perkembangan luka di kulit. Sensasi dingin dari kompres tersebut dapat membatasi aliran darah ke area yang meradang. Hal ini menjadikan kompres dingin dapat mengurangi pembengkakan pada kulit.Kalian dapat merendam handuk di air yang bersuhu normal untuk mengkompres ke bagian kulit yang mengalami iritasi. Apabila ingin hasil yang lebih optimal, kalian bisa menggunakan cooling pad.
2. Hindari Mandi Air Hangat
Dilansir dari alodokter, mandi dengan air hangat saat kulit iritasi dapat menyebabkan pori-pori terbuka. Apabila mengalami kulit iritasi setelah melakukan waxing disarankan untuk hindari mandi air hangat terlebih dahulu dikarenakan dapat memperburuk iritasi dan dianjurkan mandi dengan air bersuhu sejuk agar iritasi pada kulit cepat mereda.
3. Oleskan Lidah Buaya
Dilansir dari alodokter, gel yang terdapat pada tanaman lidah buaya dapat dimanfaatkan untuk melembapkan dan menenangkan kulit yang mengalami iritasi. Kandungan fatty acid dalam lidah buaya mampu menenangkan kulit yang meradang. Sebagai alternatif, kalian juga bisa menggunakan gel yang mengandung tea tree oil untuk mempercepat pemulihan iritasi pada kulit.
4. Oleskan Pelembap atau Krim Anti Iritasi
Setelah melakukan perawatan waxing kita perlu memastikan area kulit tetap lembab dan bersih. Pelembap yang dioleskan pada kulit bertujuan untuk menjaga hidrasi, agar kulit tidak mudah kering dan mengelupas yang dapat memperburuk iritasi.Kalian juga bisa menggunakan krim pereda iritasi kulit yang dijual di apotek. Krim ini dapat bermanfaat untuk meredakan dan mengatasi rasa tidak nyaman akibat iritasi kulit. Namun, perlu di ingat, gunakan krim sesuai dengan petunjuk yang tertera pada kemasan atau sesuai anjuran dokter.
5. Kenakan Pakaian Longgar
Dilansir dari alodokter, gesekan yang terjadi antara permukaan kulit dengan pakaian yang cenderung ketat dapat memperparah iritasi yang dialami. Oleh karena itu, gunakanlah pakaian yang longgar saat mengalami iritasi agar tidak semakin parah.(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.