6 Film Bioskop untuk Mengisi Libur Akhir Pekan 7 - 8 Oktober 2023
07 October 2023 |
13:11 WIB
4. Expand4bles
Selain film garapan sineas dalam negeri, film yang didatangkan dari negara lain juga menjanjikan cerita menarik dan dapat menjadi pilihan untuk mengisi akhir pekan ini. Salah satu di antaranya adalah Expand4bles.Berbeda dengan film dengan judul yang sama lainnya, karya Sutradara Scott Waugh ini akan menyajikan aktor Indonesia Iko Uwais yang beradu peran dengan aktor ternama dunia lainnya, seperti Sylvester Stallone, Jason Statham, 50 Cent, Megan Fox, dan sebagainya.
Misi kelompok The Expendables kali ini akan berusaha mencegah perang dunia ke-3. Mereka rela mempertaruhkan nyawa demi kesuksesan misi. Barney Ross yang diperankan oleh Sylvester Stallone, Lee Christmas oleh Jason Statham akan berhadapan dengan penjual senjata ilegal yang salah satunya dipimpin oleh Iko Uwais.
5. A Haunting in Venice
Banyak pencinta buku pasti tahu dengan Agatha Christie dan karakter Hercule Poirot. Agatha adalah seorang penulis yang sangat terkenal di dunia, bahkan yang terbaik sepanjang masa. Sementara Hercule Poirot adalah karakter ciptaan sang penulis.Salah satu karya yang pernah dibuat oleh Agatha adalah A Haunting in Venice, dan menjadi film dengan judul yang sama.
A Haunting in Venice adalah film yang memang berdasarkan karya Agatha Christie. Film ini dapat menjadi pilihan untuk dinikmati oleh Genhype mengisi liburan akhir pekan 7 – 8 Oktober 2023. Selain, aktor dan aktris ternama, cerita dalam karya ini juga pasti akan membuat kalian terhibur.
Berlatar kota Venice, pasca Perang Dunia II, Hercule Poirot yang diperankan oleh Kenneth Branagh yang sudah pensiun menerima undangan untuk menghadiri acara pemanggilan arwah. Mantan detektif ini akhirnya kembali beraksi setelah salah satu tamu terbunuh.
6. The Equalizer 3
Film Hollywood lain yang juga dapat menjadi tontonan pada akhir pekan ini adalah The Equalizer 3. Diperankan oleh aktor langganan Piala Oscar Denzel Washington, The Equalizer 3 akan menyajikan cerita yang tidak kalah seru jika dibandingkan dengan karya pendahulunya.Dalam karya ini, McCall pergi ke Italia dan bertemu dengan sebuah keluarga. Dia diterima menjadi bagian dari keluarga tersebut. Berbagai momen kebahagiaan dirasakannya sampai sebuah kejadian merusak semuanya. Kedamaian dan kebahagiaan itu berubah menjadi kejadian menakutkan.
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.