4 Hal yang Perlu Diperhatikan untuk Menentukan Shade Foundation Makeup
28 September 2023 |
14:14 WIB
Berpenampilan menarik dengan paduan makeup yang flawless merupakan keinginan setiap orang. Makeup flawless merupakan teknik mempercantik diri dengan menggunakan produk kosmetik yang berkualitas dengan sentuhan teknik makeup yang terlihat alami.
Tentu saja makeup flawless menjadi salah satu indikator tumbuhnya rasa percaya diri pada perempuan. Selain makeup flawless, dalam dunia kecantikan kita juga menemukan jenis makeup bold yang menggunakan warna makeup yang lebih terang dan juga berani.
Namun, untuk mendapatkan makeup yang sempurna, tentu saja kalian harus memperhatikan penggunaan basic makeup itu sendiri. Salah satunya adalah penggunaan foundation sebagai dasar makeup, sehingga produk seperti powder bisa stay seharian.
Pada beberapa kasus makeup, biasanya hasil polesan kosmetik ini akan terlihat dempul, berwarna abu-abu, atau terlihat belang antara skin tone dan juga shade foundation. Oleh sebab itu, bagi Genhype yang ingin memiliki tampilan sempurna dengan sentuhan makeup, kalian wajib untuk menentukan shade foundation yang tepat sebelumnya.
Erna Budianti, seorang make up promotor memberikan sejumlah tip untuk menentukan shade foundation yang tepat yang sesuai warna kulit.
Untuk menentukan undertone kalian dapat menggunakan zat melanin dan gen. Warna yang dapat kalian temukan di undertone adalah warm, cool, dan juga netral. Jadi bagi kalian yang ingin menghasilkan makeup yang indah, sebaiknya mengetahui terlebih dahulu undertone kalian.
Kalian dapat mencari tahu jenis skin tone dengan menanyakan warna kulit pada orang lain, melihat skin tone pada rahang yang tidak terpapar sinar matahari, dan melakukan konsultasi ke ahlinya.
Baca juga: Begini Karakteristik Gen Z saat Mengonsumsi Brand Fashion, Makeup, dan Minuman
Itulah beberapa tip yang dapat kalian lakukan untuk menentukan shade foundation agar sesuai dengan warna kulit. Selain itu, dengan menentukan shade yang tepat, hasil makeup akan terlihat lebih cerah dan sempurna.
Editor: M R Purboyo
Tentu saja makeup flawless menjadi salah satu indikator tumbuhnya rasa percaya diri pada perempuan. Selain makeup flawless, dalam dunia kecantikan kita juga menemukan jenis makeup bold yang menggunakan warna makeup yang lebih terang dan juga berani.
Namun, untuk mendapatkan makeup yang sempurna, tentu saja kalian harus memperhatikan penggunaan basic makeup itu sendiri. Salah satunya adalah penggunaan foundation sebagai dasar makeup, sehingga produk seperti powder bisa stay seharian.
Pada beberapa kasus makeup, biasanya hasil polesan kosmetik ini akan terlihat dempul, berwarna abu-abu, atau terlihat belang antara skin tone dan juga shade foundation. Oleh sebab itu, bagi Genhype yang ingin memiliki tampilan sempurna dengan sentuhan makeup, kalian wajib untuk menentukan shade foundation yang tepat sebelumnya.
Erna Budianti, seorang make up promotor memberikan sejumlah tip untuk menentukan shade foundation yang tepat yang sesuai warna kulit.
Ilustrasi merawat kecantikan (Sumber foto: Freepik)
Menentukan Undertone
Sebagian dari kalian mungkin masih bingung perbedaan antara undertone dan juga skin tone. Undertone merupakan jenis warna yang berada di bawah kulit yang kelihatan. Biasanya warna ini tidak terlihat atau tak kasat mata.Untuk menentukan undertone kalian dapat menggunakan zat melanin dan gen. Warna yang dapat kalian temukan di undertone adalah warm, cool, dan juga netral. Jadi bagi kalian yang ingin menghasilkan makeup yang indah, sebaiknya mengetahui terlebih dahulu undertone kalian.
Menentukan Skin tone
Pada skin tone biasanya warna kulit lebih kelihatan dan warna ini juga dipengaruhi oleh undertone. Biasanya skin tone memiliki berbagai jenis warna yang terlihat, misalnya kuning langsat, putih langsat, dan juga sawo matang.Kalian dapat mencari tahu jenis skin tone dengan menanyakan warna kulit pada orang lain, melihat skin tone pada rahang yang tidak terpapar sinar matahari, dan melakukan konsultasi ke ahlinya.
Mencoba pada rahang
Setelah menemukan undertone dan juga skin tone, kalian dapat mencoba beberapa warna foundation pada bagian rahang. Bisanya rahang merupakan area yang jarang terpapar sinar matahari. Oleh sebab itu, sebagian orang akan mencoba mengaplikasikan foundation ke daerah rahang untuk menentukan shade foundation yang sesuai dengan undertone dan skin tone.Menentukan intensitas warna
Kalian juga dapat menentukan shade foundation dengan mencari intensitas warna yang lebih sesuai dengan warna kulit. Hal ini dapat dilakukan dengan mengaplikasikan beberapa shade foundation pada bagian pergelangan tangan atau dekat nadi. Lakukan pada beberapa shade foundation hingga kalian menemukan warna yang cocok.Baca juga: Begini Karakteristik Gen Z saat Mengonsumsi Brand Fashion, Makeup, dan Minuman
Itulah beberapa tip yang dapat kalian lakukan untuk menentukan shade foundation agar sesuai dengan warna kulit. Selain itu, dengan menentukan shade yang tepat, hasil makeup akan terlihat lebih cerah dan sempurna.
Editor: M R Purboyo
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.