7 Rekomendasi Drama Korea yang Tayang Oktober 2023
20 September 2023 |
13:24 WIB
3
Likes
Like
Likes
Drama Korea atau drakor adalah salah satu hiburan nyata yang digandrungi masyarakat dari berbagai negara dan kalangan. Dunia hiburan tersebut selalu melahirkan karya-karya baru yang siap menghipnotis penontonnya. Hampir setiap saat industri hiburan Korea Selatan tersebut merilis judul-judul drama Korea baru yang akan diluncurkan.
Setidaknya ada tujuh Korean drama yang siap menghibur kita pada Oktober 2023 mendatang. K-drama yang dijadwalkan tayang tersebut akan hadir dengan berbagai genre, mulai dari criminal, romance, misteri, hingga fantasi.
Baca juga: 5 Rekomendasi Drakor Seru yang Akan Tayang September Ini
Untuk mengetahui lebih lengkap, yuk kita simak deretan drama yang akan menghibur kalian di bulan depan.
Saat mereka berkumpul untuk sekedar berbincang dan minum-minum, secara tiba-tiba mereka menculik satu-satunya teman mereka yang kaya raya untuk mendapatkan uang agar terbebas dari masalahnya. Namun, pada perjalanannya banyak kejadian tak terduga yang terjadi.
Di sana, dia bertemu dengan ibu dan nenek nya yang juga memiliki kekuatan super. Kemudian mereka terlibat dalam kasus narkoba dan berkolaborasi dengan Detektif Kang Hee Sik, dan Kang Nam Soon mulai merasa tertarik kepada Detektif Kang Hee Sik.
Dia akan berubah menjadi seekor anjing saat mencium pria, namun kutukan tersebut akan hilang ketika dia mencium pria yang sama tetapi dalam kondisi dia menjadi anjing. Dikabarkan, drama ini akan tayang di MBC.
Nasib tragis tersebut mengubah hidupnya tepat saat dia terbangun usai kecelakaan tersebut. Dia dirasuki oleh roh Do Ha, bangsawan era Silla yang ingin membalas dendam akibat dibunuh oleh istrinya, istri yang sangat dicintainya. Drama ini akan menganut alur cerita campuran dengan melintasi antara masa kini dan masa lalu.
Serial ini akan mengisahkan kisah seorang wanita cantik yang memutuskan untuk menikahi seseorang secara kontrak, dengan tujuan untuk membalas dendam pada suami asli dan keluarganya. Drama ini dikabarkan akan tayang di MBN.
Nah, itulah sederet K-drama dengan berbagai genre, alur, konflik dan cerita mendalam yang siap menguras emosi kalian dan menyambut kalian pada Oktober 2023.
Baca juga: 6 Rekomendasi Drama Korea Go Yoon-Jung, Ada Moving dan Alchemy of Souls
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Setidaknya ada tujuh Korean drama yang siap menghibur kita pada Oktober 2023 mendatang. K-drama yang dijadwalkan tayang tersebut akan hadir dengan berbagai genre, mulai dari criminal, romance, misteri, hingga fantasi.
Baca juga: 5 Rekomendasi Drakor Seru yang Akan Tayang September Ini
Untuk mengetahui lebih lengkap, yuk kita simak deretan drama yang akan menghibur kalian di bulan depan.
1. The Deal (6 Oktober)
Bergenre thriller, misteri The Deal akan tayang di Wavve. Drama ini bercerita tentang tiga alumni SMA di usia quarter crisis life yang di mana dua dari mereka tengah berjuang dengan masalah yang kompleks.Saat mereka berkumpul untuk sekedar berbincang dan minum-minum, secara tiba-tiba mereka menculik satu-satunya teman mereka yang kaya raya untuk mendapatkan uang agar terbebas dari masalahnya. Namun, pada perjalanannya banyak kejadian tak terduga yang terjadi.
2. Strong Girl NamSoon (7 Oktober)
Ditayangkan di JTBC dan disutradarai oleh Kim Jung Sik, drama ini mengisahkan tentang wanita-wanita kuat. Kang Nam Soon memiliki kekuatan super dan ketika masih kecil dia hilang di Mongolia. Suatu ketika dia memutuskan ke Korea Selatan untuk mencari orang tuanya.Di sana, dia bertemu dengan ibu dan nenek nya yang juga memiliki kekuatan super. Kemudian mereka terlibat dalam kasus narkoba dan berkolaborasi dengan Detektif Kang Hee Sik, dan Kang Nam Soon mulai merasa tertarik kepada Detektif Kang Hee Sik.
3. A Good Day to Be A Dog (11 Oktober)
Disutradari oleh Kim Dae-woong, drama bergenre romance fantasi ini di adaptasi dari webtoon karya Lee Hye. Mengisahkan tentang seorang guru wanita lajang yang memiliki kutukan secara turun temurun akibat kesalahan leluhurnya.Dia akan berubah menjadi seekor anjing saat mencium pria, namun kutukan tersebut akan hilang ketika dia mencium pria yang sama tetapi dalam kondisi dia menjadi anjing. Dikabarkan, drama ini akan tayang di MBC.
4. EVILIVE (14 Oktober)
Drama yang akan segera tayang di ENA dan Genie TV ini disutradarai oleh Kin Sung Min dan Kim Jung Min dengan mengusung genre kriminal. Ceritanya berpusat pada seorang pengacara Han Dong-soo (Shin Ha-Kyun) yang hidup dalam kesulitan finansial dan seketika berubah menjadi seorang penjahat setelah takdirnya bersinggungan dengan seorang penjahat berpengalaman, Seo Do Young (Kim Young Kwang).5. Hi! Cookie (23 Oktober)
Drama terbaru Nam Ji Hyun yang berjudul Hi Cookie atau disebut juga High Cookie memiliki genre fantasi kriminal dan ditulis oleh penulis bernama Kang Han. Digarap oleh Song Min-Yeop, Hi Cookie mengisahkan tentang sebuah kue buatan tangan yang sangat berbahaya karena bisa mengubah impian seseorang menjadi kenyataan hanya dengan satu gigitan. Kabarnya, drama ini akan tayang di U+mobiletv.6. Moon In The Day (25 Oktober)
Diperankan oleh Kim Young Dae dan Pyo Ye Jin, Moon In The Day drama ini akan tayang dia ENA. Mengisahkan tentang Han Joon O, seorang bintang terkenal yang mengalami kecelakaan saat syuting iklan publik bersama petugas pemadam kebakaran.Nasib tragis tersebut mengubah hidupnya tepat saat dia terbangun usai kecelakaan tersebut. Dia dirasuki oleh roh Do Ha, bangsawan era Silla yang ingin membalas dendam akibat dibunuh oleh istrinya, istri yang sangat dicintainya. Drama ini akan menganut alur cerita campuran dengan melintasi antara masa kini dan masa lalu.
7. Standard Procedure of Perfect Marriage (28 Oktober)
Drama dengan judul lain Perfect Marriage Revenger, yang diadaptasi dari Webtoon terkenal dengan nama yang serupa, disutradarai oleh Oh Sang-won. Dalam drama ini, Sung Hoon akan memainkan peran utama bersama dengan Jung Yoo Min.Serial ini akan mengisahkan kisah seorang wanita cantik yang memutuskan untuk menikahi seseorang secara kontrak, dengan tujuan untuk membalas dendam pada suami asli dan keluarganya. Drama ini dikabarkan akan tayang di MBN.
Nah, itulah sederet K-drama dengan berbagai genre, alur, konflik dan cerita mendalam yang siap menguras emosi kalian dan menyambut kalian pada Oktober 2023.
Baca juga: 6 Rekomendasi Drama Korea Go Yoon-Jung, Ada Moving dan Alchemy of Souls
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.