Resep Nasi Ayam Katsu Korea, Hidangan Lezat yang Lengkap
13 September 2023 |
14:24 WIB
Donkkaseu atau dongaseu adalah hidangan Korea Selatan yang terdiri dari potongan daging, dilapisi tepung roti, lalu digoreng. Makanan satu ini mengadopsi tonkatsu yang populer di Jepang. Berbeda dari tonkatsu, donkkaseu menggunakan daging yang lebih tipis dan sering disajikan tanpa diiris dengan saus Korea yang khas.
Menurut sejumlah catatan, donkkaseu mulai diperkenalkan ke Korsel sekitar 1930-an selama masa pemerintahan Jepang. Namun, masyarakat Korea kala itu tidak mengikuti resep tonkatsu dari Negeri Sakura. Mereka justru lebih mengikuti resep hidangan schnitzel dari Barat dalam membuat donkkaseu.
Berbeda dari tonkatsu, sajian donkkaseu dibuat dengan cara menumbuk daging sebelum dilapisi tepung roti lalu digoreng. Dari segi penyajian, daging tersebut tidak diiris dan dihidangkan bersama roti dan sup.
Baca juga: Resep Chicken Katsu Saus Teriyaki, Sajian yang Pas untuk Sarapan & Bekal Anak Sekolah
Namun, pada 1970-an, penyajian donkkaseu berkembang lagi yang dihidangkan bersama saus cabai dan kimchi sebagai lauk pendamping. Sampai akhirnya pada 1980-an, donkkaseu dibuat mengikuti cara Jepang yakni menggunakan daging yang lebih tebal dan diiris untuk memudahkan ketika memakannya.
Seiring waktu, donkkaseu pun populer di sejumlah negara tak terkecuali di Indonesia. Hidangan satu ini biasanya disajikan menggunakan daging ayam yang dilapisi tepung roti lalu digoreng, dan dihidangkan dengan nasi putih, saus Korea serta makanan pendamping seperti salad kubis dengan saus mayones.
Untuk kalian yang sedang mencari ide menu untuk makan siang, berikut adalah resep Chicken Mushroom Donkkaseu atau Nasi Katsu Ayam Korea ala Chef Devina Hermawan yang bisa dicoba.
Bahan-bahan:
Bahan-bahan Tepung Kering:
Bahan-bahan Tepung Basah:
Bahan-bahan Saus:
Pelengkap:
Cara Membuat:
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Menurut sejumlah catatan, donkkaseu mulai diperkenalkan ke Korsel sekitar 1930-an selama masa pemerintahan Jepang. Namun, masyarakat Korea kala itu tidak mengikuti resep tonkatsu dari Negeri Sakura. Mereka justru lebih mengikuti resep hidangan schnitzel dari Barat dalam membuat donkkaseu.
Berbeda dari tonkatsu, sajian donkkaseu dibuat dengan cara menumbuk daging sebelum dilapisi tepung roti lalu digoreng. Dari segi penyajian, daging tersebut tidak diiris dan dihidangkan bersama roti dan sup.
Baca juga: Resep Chicken Katsu Saus Teriyaki, Sajian yang Pas untuk Sarapan & Bekal Anak Sekolah
Namun, pada 1970-an, penyajian donkkaseu berkembang lagi yang dihidangkan bersama saus cabai dan kimchi sebagai lauk pendamping. Sampai akhirnya pada 1980-an, donkkaseu dibuat mengikuti cara Jepang yakni menggunakan daging yang lebih tebal dan diiris untuk memudahkan ketika memakannya.
Seiring waktu, donkkaseu pun populer di sejumlah negara tak terkecuali di Indonesia. Hidangan satu ini biasanya disajikan menggunakan daging ayam yang dilapisi tepung roti lalu digoreng, dan dihidangkan dengan nasi putih, saus Korea serta makanan pendamping seperti salad kubis dengan saus mayones.
Chicken Mushroom Donkkaseu atau Nasi Katsu Ayam Korea. (Sumber gambar: Chef Devina Hermawan/Twitter)
Resep Chicken Mushroom Donkkaseu (untuk 3-6 porsi)
Bahan-bahan:
- 500 gram dada ayam fillet
- 1sdt garam
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 1 buah jeruk nipis
- ¼ sdt merica
Bahan-bahan Tepung Kering:
- Tepung terigu protein sedang secukupnya
- Tepung roti putih secukupnya
Bahan-bahan Tepung Basah:
- 2 butir telur
- 2 sdm susu
- ½ sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
Bahan-bahan Saus:
- 20 buah jamur champignon
- 3 sdm mentega
- 2 sdm minyak
- ½ buah bawang bombai
- 3 siung bawang putih
- 3 sdm serbuk demi glace
- 1 sdm saus tomat
- ½ sdm kecap inggris
- 400-500 ml air
- ½ sdt gula pasir
Pelengkap:
- 3 lembar kol
- 5 sdm mayones
- 2 sdm saus tomat
- Nasi putih secukupnya
Cara Membuat:
- Keringkan dada ayam lalu belah dua menjadi bentuk seperti kupu-kupu. Taburkan kaldu ayam, garam, merica dan perasan jeruk nipis di semua sisi ayam lalu ratakan.
- Tutup daging ayam dengan cling wrap lalu pukul-pukul dengan rolling pin atau benda tumpul lainnya.
- Taburkan sedikit tepung terigu di semua sisi ayam dan ratakan. Di dalam mangkuk, kocok telur, susu, garam, dan merica.
- Masukkan ayam ke dalam telur lalu ke dalam tepung roti, ratakan, lalu sisihkan.
- Cincang bawang putih, iris bawang bombai dan jamur Panaskan minyak, tumis bawang bombai hingga wangi lalu masukkan jamur dan bawang putih. Tumis sesaat hingga wangi.
- Kecilkan api, masukkan mentega dan serbuk demi glace. Masak sebentar lalu masukkan air secara perlahan sambil diaduk.
- Masukkan saus tomat, kecap inggris, dan gula pasir lalu masak menggunakan api sedang hingga saus tercampur rata.
- Untuk salad, iris kol lalu masukkan ke dalam air es. Campurkan mayones dengan saus tomat dan aduk rata.
- Siapkan panci penggorengan dan panaskan minyak. Goreng ayam menggunakan api sedang hingga kuning keemasan lalu tiriskan.
- Siapkan piring lalu taruh nasi secukupnya, letakkan daging ayam yang telah diiris, lalu tuang saus secukupnya. Tak lupa tambahkan kol yang telah direndam dan saus mayones secukupnya. Nasi Katsu Ayam Korea pun siap dihidangkan.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.