Cuplikan film Orpa. (Sumber gambar: Laman resmi Jogja-NETPAC Asian Film Festival)

5 Fakta di Balik Film Orpa, Karya Sineas Papua yang Tayang di Bioskop

11 September 2023   |   18:07 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Di tengah dunia yang patriarki, perempuan masih harus bersusah payah untuk mengejar hak pendidikan yang tinggi. Tekad perempuan yang kuat untuk mengejar mimpi acapkali harus terhalang dengan anggapan bahwa kehidupan mereka tak jauh-jauh dari urusan dapur, sumur, dan kasur.

Potret itulah yang diangkat dalam film berjudul Orpa. Ditulis dan disutradarai oleh Theo Rumansara, film Orpa mengangkat kisah seorang gadis Papua yang mengejar impiannya untuk bersekolah.

Baca juga: 5 Pemain & Karakter Utama Film Air Mata di Ujung Sajadah 

Orpa menjadi film yang penting untuk ditonton mengingat narasi tentang kehidupan masyarakat Papua jarang muncul menjadi perbincangan publik termasuk dalam film layar lebar.

Sebelum menontonnya di bioskop, berikut adalah beberapa fakta menarik di balik film Orpa.


1. Sinopsis Film Orpa

Film yang diproduksi oleh QUN Films ini bercerita tentang seorang gadis Papua yang kutu buku bernama Orpa (diperankan oleh Orsila Murib). Suatu hari, dia akan dinikahkan dengan seorang pria kaya dari Jayapura oleh ayahnya yang bernama Septinus (Arnold Kobogau).

Menolak menerima nasibnya menjadi ibu rumah tangga yang patuh, Orpa justru memilih untuk melarikan diri pada suatu malam mengikuti ambisinya untuk bersekolah di Wamena. Di sana, dia berharap dapat belajar lebih banyak tentang khasiat obat dari tanaman Papua

Dalam perjalanannya, Orpa bertemu dengan Ryan (Michael Ko), seseorang yang ingin menjadi musisi asal Jakarta yang mendukungnya untuk membawanya ke Wamena. Namun, perjalanan keduanya dihadapkan dengan sejumlah kesulitan karena mereka dikejar oleh ayah Orpa dan penduduk setempat yang menuduh Ryan melarikan diri dari kasus pembunuhan.
 


2. Film Hasil Sayembara

Sebelum diangkat ke layar lebar, gagasan film Orpa datang dari hasil program sayembara bertajuk Jendela Papua yang diselenggarakan QUN Films. Sayembara itu diikuti oleh ratusan sutradara berbakat dan berhasil mengumpulkan 300 naskah cerita.

Akhirnya, terpilih empat naskah yang berhak mendapatkan pelatihan pembuatan film intensif di Jakarta. Selama satu minggu mereka digembleng untuk mempersiapkan produksi sebuah film panjang secara kolektif, termasuk dibimbing oleh para sineas profesional untuk mengembangkan ide cerita mereka menjadi naskah skenario film yang siap diproduksi.

Para mentor itu di antaranya Edwin, Garin Nugroho, Ismail Basbeth, dan Ifan Ismail. Dari keempat cerita, naskah milik Theogracia Rumansara akhirnya yang dipilih untuk difilmkan. Film Orpa kemudian dibuat oleh rumah produksi QUN Films, di mana proses pengambilan gambar utamanya berlangsung selama 10 hari pada pertengahan tahun 2021.

Film ini pun berhasil tayang perdana pada 27 November 2022 melalui program JAFF Indonesian Screen Awards di festival film Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2022. Setelahnya, film Orpa kemudian rilis perdana di Papua dan tayang di Mal Jayapura XXI pada 17 Desember 2022.


3. Digarap oleh Sineas Papua

Film-film yang tayang di bioskop biasanya akan diisi oleh aktor dan aktris populer yang kebanyakan dari Jakarta. Namun, film Orpa digarap dan diperankan oleh sineas asli Papua. Film ini ditulis dan disutradarai oleh Theogracia Rumansara, serta dibintangi oleh Orsilla Murib sebagai Orpa, Arnold Kobogau sebagai Septinus, dan Otiana Murib sebagai Ester. 

Satu-satunya aktor asal Jakarta yang membintangi film ini ialah Michael Kho sebagai Ryan. Sementara para produser film Opra yakni Axel Putra, Dani Huda, Giovanni Rahmadeva, Cornelio Sunny dan Ismail Basbeth.
 


4. Tayang di 22 Bioskop

Setelah tayang perdana di JAFF, film Orpa akhirnya ditayangkan serentak di jaringan bioskop XXI di 22 kota di seluruh Indonesia sejak 7 September 2023. Di Jakarta, ada empat bioskop yang menayangkan film ini antara lain di Plaza Senayan XXI, Holywood XXI, Blok M Square XXI dan Cinepolis Semanggi.

Sejumlah kota lain yang menayangkan film Orpa yakni Makassar, Pontianak, Manado, Banjarmasin, Bekasi, Solo, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Bogor, dan Medan. Pada hari keempat penayangannya, film ini telah ditonton oleh 14.826 penonton di seluruh Indonesia.


5. Sabet Penghargaan di Festival Internasional

Sejak tayang perdana di Jogja-NETPAC Asian Film Festival JAFF) 2022, film Orpa telah berkeliling ke sejumlah festival film internasional seperti Zabaikalsky International Film Festival 2023, CinemAsia Film Festival 2023, Teens International Film Festival World of Wonders Kaliningrad 2023, Middlebury New Filmmakers Festival 2023, dan FICDEH International Festival For Human Rights Colombia 2023.

Baca juga: Sinopsis Film Orpa, Kisah Gadis Papua Perjuangkan Mimpi untuk Sekolah

Film berdurasi 99 menit itu juga berhasil mengantarkan sang penulis sekaligus sutradara, Theo Rumansara, mendapatkan penghargaan American-Indonesian Cultural and Educational Foundation (AICEF) di ajang Balinale International Film Festival 2023, serta Orsilla Murib yang berhasil memenangkan penghargaan Best Performance di ajang JAFF 2022 untuk penampilannya sebagai Orpa.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Mengenalkan Budaya Membaca Sambil Bersenang-senang di Festival Literasi Jakarta 2023

BERIKUTNYA

Cek Jadwal Lengkap & Syarat Pendaftaran CPNS 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: