Cuplikan serial The Wheel of Time Season 2. (Sumber gambar: Prime Video)

13 Film & Serial yang Siap Tayang September 2023 di Prime Video

01 September 2023   |   09:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

7. The Kidnapping Day (13 September)


The Kidnapping Day adalah drama bergenre thriller black comedy hasil adaptasi dari novel dengan judul yang sama karya penulis Jeong Hae-yeon. Serial ini berkisah tentang kerja sama antara seorang penculik yang kikuk dan seorang anak yang jenius ketika mereka terlibat dalam situasi yang tidak terduga.

Penonton akan diajak masuk ke dalam kisah komedi dan lika-liku yang mendebarkan, seiring kedua tokoh tersebut mencari kebenaran di balik misteri dan kasus pembunuhan. Kisahnya akan berfokus pada karakter Kim Myung-joon yang diperankan oleh Yoon Kye-sang. Dia adalah seseorang yang memutuskan untuk menjadi penculik dan melakukan aksinya terhadap seorang gadis berusia 11 tahun.

Tujuannya adalah untuk mengumpulkan uang guna membiayai rumah sakit putrinya. Karena sebuah insiden yang melibatkan dirinya secara tidak sengaja, dia tiba-tiba diburu sebagai tersangka pembunuhan.

Sosok Kim Myung-joon suatu hari bertemu Choi Ro-hee (diperankan oleh Yoo-na), seorang gadis jenius yang kehilangan ingatannya. Dia memiliki pikiran yang sinis dan luar biasa meskipun usianya masih muda. Choi Ro-hee pun terlibat dalam berbagai persoalan hingga akhirnya menciptakan ikatan yang aneh dengan Kim Myung-joon. 
 

8. The Ghost Station (14 September)


Serial ini bercerita tentang Na-young (Kim Bo-ra), seorang reporter yang membutuhkan berita eksklusif besar. Berkat informasi temannya Woo-won (Kim Jae-hyun), dia mengetahui tentang serangkaian kematian di stasiun kereta bawah tanah Oksu. Na-young pun memulai laporannya dengan bantuan Woo-won, dan kejadian aneh pun mulai terjadi padanya. Rupanya, ada sesuatu yang mengintai di stasiun Oksu. 
 

9. Wilderness (15 September)


Diadaptasi dari novel karya B.E. Jones berjudul sama, Wilderness menampilkan kisah pasangan Inggris Liv (Jenna Coleman) dan Will (Oliver Jackson-Cohen) yang tampak memiliki kehidupan sempurna yakni pernikahan yang harmonis, kehidupan baru di New York yang glamor dan jauh dari kota kecil asal mereka, serta usia yang cukup muda untuk mendapatkan pengalaman-pengalaman hidup baru.

Sampai suatu hari, Liv mengetahui tentang perselingkuhan Will. Patah hatinya pun diikuti oleh amarah besar, sehingga balas dendam menjadi pilihan satu-satunya. Ketika Will mengusulkan perjalanan ke Taman Nasional di Amerika untuk memulai kembali hubungan mereka, Liv tahu apa yang harus dia lakukan. 
 

10. A Million Miles Away (15 September)


Terinspirasi dari kisah nyata seorang flight engineer NASA bernama José Hernández, A Million Miles Away mengikuti Hernández (Michael Pena) dan keluarganya yang merupakan buruh tani migran dalam sebuah perjalanan yang berlangsung selama puluhan tahun. Mulai dari desa terpencil di Michoacán, ladang-ladang di San Joaquin Valley, hingga 200 mil di atas Bumi di International Space Station. 

Dengan dukungan orang tua, kerabat, dan gurunya, tekad Hernández yang tak kenal lelah membawanya pada sebuah kesempatan untuk mencapai mimpinya yang tampak mustahil.
 

11. Invalidite (21 September)

Sumber gambar: Prime Video

(Sumber gambar: Prime Video)

Invalidite mengikuti Pelita (Jessica Mila), seorang wanita penyandang disabilitas yang mampu mencuri hati Dewa (Omar Daniel). Tampan, kaya raya, dan pintar, Dewa dikenal dengan sifat sering menyakiti hati wanita. Namun sejak bertemu Pelita, perilaku Dewa perlahan mulai berubah.
 

12. The Continental: From the World of John Wick (22 September)


Serial yang terbagi menjadi tiga bagian ini akan mengeksplorasi asal-usul hotel untuk para pembunuh yang ikonik dan menjadi pusat semesta John Wick, The Continental. Cerita akan dilihat dari sudut pandang Winston Scott muda ketika dia terseret ke dalam dunia kejam New York City tahun 1970-an untuk menghadapi masa lalu yang dikira telah ditinggalkannya.

Scott mengambil jalur mematikan melalui dunia gelap hotel yang misterius, dalam upaya untuk merebut hotel sekaligus takhtanya. Colin Woodell menggantikan Ian McShane untuk memerankan Winston muda, sementara sang pendatang baru Ayomide Adegun akan berperan sebagai Charon yang sebelumnya dimainkan oleh mendiang Lance Reddick. Serial ini juga dibintangi oleh Mel Gibson, Mishel Prada, Jeremy Bobb, Ben Robson, Nhung Kate, Jessica Allain, dan Hubert Point-Du Jour. 
 

13. Gen V: From the World of The Boys (29 September)


Gen V: From the World of The Boys merupakan spin-off dari serial televisi Amerika berjudul The Boys. Berlatar dunia The Boys yang penuh kekejaman, serial Gen V memperluas ceritanya dengan kisah kehidupan Godolkin University, sebuah perguruan tinggi khusus superhero yang bergengsi. Di sana, para siswa berlatih untuk menjadi generasi pahlawan baru, yang dimaksudkan bisa menghasilkan keuntungan besar. 

Selain mencari jati diri dan berpesta layaknya mahasiswa pada umumnya, mereka juga harus berhadapan dengan situasi yang kacau. Di samping para siswa saling bersaing untuk mendapatkan popularitas dan nilai yang bagus, mereka juga mulai diuji sebagai calon superhero dengan kekuatan super mereka.

Ketika sekelompok pahlawan super muda menemukan bahwa ada sesuatu yang lebih besar dan jahat sedang terjadi di sekolah, mereka pun diuji, apakah akan menjadi pahlawan atau penjahat dalam cerita ini. 

Baca juga: 6 Film Indonesia Tayang September 2023 di Bioskop, Ada Sleep Call hingga Petualangan Sherina 2

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 
1
2


SEBELUMNYA

Rayakan 5 Dekade Berkarya, Christine Hakim Gelar Pemutaran Film Sepak Terjangnya Hingga Peluncuran Buku

BERIKUTNYA

Banyak Kejutan, Cek Hasil Drawing Fase Grup Liga Champions 2023/2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: