Model memperagakan koleksi terbaru Eiger Women saat peluncuran di Jakarta, Kamis (31/8/2023) (sumber gambar Hypeabis.id/ Eusebio Chrysnamurti)

Suka Kegiatan Outdoor? Koleksi Ini Cocok bagi Perempuan Pencinta Alam

01 September 2023   |   06:00 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Aktivitas luar ruangan selama ini hanya identik dengan laki-laki. Namun, seiring waktu para perempuan juga banyak yang melakukan kegiatan tersebut sebagai bentuk ekspresi dalam mengaktualisasikan diri di tengah masyarakat.

Ya, setiap perempuan saat ini sudah mulai sadar bahwa kebebasan dalam menjalankan berbagai aspirasi juga layak diperjuangkan. Salah satunya adalah lewat berbagai aktivitas seperti naik gunung, touring motor atau kegiatan survival di alam bebas. 

Eiger, salah satu jenama penyedia perlengkapan luar ruangan pun mendukung kebebasan tersebut, dengan meluncurkan koleksi terbaru bertajuk Eiger Women: Let it Out guna menunjang kegiatan di alam bebas bagi para perempuan di Tanah Air.

Baca juga;  Beralih ke Produk Ramah Lingkungan Yuk, Ini 4 Rekomendasi dari Eiger

Eiger Women Project Leader Let It Out, Dinanti Bella Shafira, mengatakan bahwa para perempuan memang berhak untuk memilih yang terbaik sesuai pemikirannya. Terutama dalam mengekspresikan energi positif dalam dirinya saat melakukan berbagai kegiatan.  
 
Menurutnya, petualangan dan ekspedisi memang tidak melulu terkait dengan aktivitas pria. Dia mengungkap, hal itu pun terbukti dengan ekspedisi pengibaran bendera merah putih di 17 puncak gunung di Pulau Jawa yang diikuti puluhan perempuan dalam rangka memeringati kemerdekaan Indonesia.

"Selain sebagai pembuktian, kegiatan tersebut juga menjadi upaya dalam memperjuangkan apa yang dipercaya oleh para perempuan di Tanah Air yang tentunya memiliki dampak yang baik untuk dirinya serta lingkungan,” katanya di Jakarta, Kamis (31/8/23).
 

Model memperagakan koleksi terbaru Eiger Women saat peluncuran di Jakarta, Kamis (31/8/2023). (sumber gambar Hypeabis.id/Eusebio Chrysnamurti)

Model memperagakan koleksi terbaru Eiger Women saat peluncuran di Jakarta, Kamis (31/8/2023). (sumber gambar Hypeabis.id/Eusebio Chrysnamurti)


Setali tiga uang, Poppy Sovia juga mengakui saat ini perempuan memang memiliki ruang lebih dalam mengekspresikan diri mereka terutama dalam bertualang. Oleh karena itu aktris berusia 38 tahun itu pun turut mengapresiasi koleksi terbaru dari brand asal Bandung, Jawa Barat itu.

Poppy mengungkap selama ini ketika ingin melakukan kegiatan di alam bebas harus membeli produk dan gear untuk laki-laki. Namun dengan adanya edisi tersebut dia akhirnya dapat leluasa memilih berbagai pakaian penunjang yang sesuai dengan selera kaum perempuan.

"Saya berharap dengan adanya peluncuran ini juga dapat berdampak bagi jena lain dalam yang melakukan inovasi bagi kenyamanan dan keamanan bagi perempuan yang menyukai kegiatan outdoor," katanya.

Jason Wuysang, Marketing General Manager Eiger mengungkap peluncuran Eiger Women Let It Out adalah untuk menjawab kebutuhan perempuan dalam berkegiatan di luar ruangan. Salah satunya lewat pengenalan produk yang meliputi apparel, tas, hingga penutup kepala.

Menurutnya, seiring pandemi para perempuan memang mulai banyak yang melakukan kegiatan seperti hiking, trail running dan bertualang di alam bebas. Dari sinilah Eiger ingin menanggapi antusiasme tersebut dengan produk-produk yang dibutuhkan.

Adapun sejumlah poin unik dari koleksi Eiger Women sebelumnya, juga melekat dalam koleksi Eiger Women Let it Out kali ini. Misalnya dengan mengangkat grafis yang terinspirasi dari alam serta dirancang dengan potongan loose, sehingga nyaman digunakan untuk bergerak bebas.

"Potensi kita untuk mengejar standar dan bersaing dengan brand-brand dari luar juga akan terus digenjot. Sebab produk Indonesia kualitasnya juga bisa diadu dengan harga yang lebih relevan," katanya. 

Baca juga;   Gorpcore: Gaya Busana Outdoor yang Bakal Kembali Meramaikan Street Style

Editor: Puput Ady Sukarno

SEBELUMNYA

Huawei Rilis FreeBuds SE 2, Cek 5 Fitur Unggulannya

BERIKUTNYA

Review One Piece Live Action: Akting Totalitas, CGI Ciamik

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: