Cuplikan drakor A Time Called You (Sumber gambar: Netflix)

4 Serial Asia yang Tayang September 2023 di Netflix, Ada 6ixtynin9 hingga A Time Called You

27 August 2023   |   11:28 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Serial Korea Selatan dan Thailand nyaris tidak pernah absen dalam perilisan konten-konten baru setiap bulannya pada sejumlah platform streaming, tak terkecuali Netflix. Memasuki akhir Agustus, platform asal Amerika itu telah menyiapkan sejumlah judul baru yang akan dirilis sepanjang September 2023.
 
Judul yang disajikan pun memiliki beragam genre dengan jalan cerita yang menarik mulai dari drama romansa, kisah aksi kriminal, hingga cerita fantasi romantis. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah beberapa drama seru yang akan tayang pada September 2023 di Netflix.

Baca juga: Jadi Drakor Hit di Netflix, Simak 5 Fakta Seru Mask Girl
 

1. The Uncanny Counter Season 2 (3 September)

The Uncanny Counter 2: Counter Punch akan melanjutkan kisah dari musim pertama yang juga merupakan hasil adaptasi webtoon Kyeongirowoon Somoon karya Jang Yi terbitan 2018.
 
Kisahnya bermula ketika sekelompok orang mengejar dan melawan roh jahat yang membahayakan manusia. Mereka disebut Counter yang memiliki kemampuan masing-masing dan saling melengkapi. Kini, mereka akan menghadapi iblis baru dan lebih kuat dari musim pertama.
 

Salah satunya adalah Hwang Pil-gwang (diperankan oleh Kang Ki-young), iblis yang bermimpi menjadi top predator. Ada pula Gelly (diperankan oleh Kim Hieora) dan Wong (diperankan oleh Kim Hyun-wook) yang selalu bersama dengan Pil-gwang.
 
Mereka awalnya berada di China karena menjauh dari Korea. Selama di sana, mereka mendengar Counter yang begitu hebat di Korea. Hingga pada suatu hari, mereka berhadapan dengan Counter di China yang dipimpin Papa (diperankan oleh Li Yongqun).
 
Papa bersama So (Tan Wan Sze), dan dua anggota lainnya (Han Ji-suk, Park Tae-san) salah perhitungan. Mereka tidak menyangka bahwa iblis yang dihadapi begitu kuat. Para iblis itu bisa menyerap kekuatan siapa pun yang jatuh ke tangan mereka.
 
Kabar tersebut terdengar hingga Korea, terutama ke telinga Chu Mae-ok (Yum Hye-ran) yang merupakan teman dekat Papa. Kondisi itu pun terjadi di tengah Counter di Korea sibuk mencari anggota baru. Permasalahan pun terjadi ketika para iblis mulai kembali ke Korea Selatan untuk mengambil alih kekuasaan di sana.
 

2. 6ixtynin9 (6 September)

6ixtynin9 merupakan remake dari film Thailand dengan judul yang sama yang dirilis pada 1999 silam. Film ini berkisah tentang Tum, seorang wanita yang baru saja kehilangan pekerjaannya sebagai sekretaris di sebuah bank. Suatu hari, dia menemukan sebuah paket misterius di depan pintu apartemennya.
 

Ternyata, paket tersebut berisi uang tunai sebesar 25 juta baht atau sekitar Rp11 miliar yang salah kirim dari sebuah geng kriminal. Tum pun memutuskan untuk menyimpan uang tersebut dan berencana untuk melarikan diri.
 
Namun, hal itu tidak semudah yang dia bayangkan. Tum harus menghadapi berbagai masalah dan bahaya yang mengancam nyawanya, mulai dari kejaran geng kriminal, polisi korup, hingga tetangga-tetangganya yang ingin ikut campur.
 

3. A Time Called You (8 September)

A Time Called You adalah hasil adaptasi dari drama Taiwan populer berjudul Someday or One Day. Digarap oleh sutradara Kim Jin Won yang sebelumnya mengarahkan acara-acara seperti My Country: The New Age dan Just Between LoversA Time Called You telah mendapatkan perhatian sejak pertama kali diumumkan sebagai bagian dari daftar K-Drama Netflix tahun 2023.
 

A Time Called You merupakan kisah romansa time-slip yang mengikuti perjalanan Han Jun Hee (diperankan oleh Jeon Yeo Been), seorang wanita yang merindukan pacarnya yang telah meninggal dua tahun yang lalu. Kepergian kekasihnya sangat membuat Jun Hee menderita.
 
Saat mendengarkan kaset lama dari paket yang diterimanya, secara ajaib, Jun Hee kembali ke tahun 1998 dan menjalani kehidupan sebagai siswi sekolah menengah bernama Kwon Min Joo.
 
Di masa itu, Min Joo berpapasan dengan sosok yang memiliki wajah serupa dengan kekasihnya yang telah meninggal bernama Nam Shin Heon (diperankan oleh Ahn Hyo Seop), juga teman dekatnya, Jung In Kyu (diperankan oleh Kang Hoon). In Kyu rupanya diam-diam menaruh perasaan kepada Min Joo. Mereka pun terjebak dam kisah cinta segitiga. 
 

4. Song of The Bandits (22 September)

Song of The Bandits adalah drama Korea bergenre aksi dan thriller dibalut dengan kisah romansa yang disutradarai oleh Han Jung Hoon. Drama serial ini dibintangi oleh Kim Nam Gil dan Seohyun Girls' Generation sebagai pemeran utama.
 
Song of the Bandits mengambil latar pada era 1920-an, ketika Korea masih berada di bawah penjajahan Jepang. Berlatar di Gando, wilayah tanpa hukum, para bandit bersiap mempertaruhkan segalanya bahkan nyawa mereka untuk memperjuangkan tanah air dan rakyat Korea.
 
Gando sendiri merupakan wilayah perbatasan bersejarah di sepanjang tepi utara Sungai Tumen di Provinsi Jilin, China Timur Laut. Pada masa tersebut, militer Jepang banyak melakukan pembunuhan massal dan aksi pemerkosaan terhadap penduduk Korea di Gando.
 

Lee Yoon (diperankan oleh Kim Nam Gil), mantan prajurit militer Jepang yang memutuskan untuk meninggalkan apapun dan pergi ke Gando untuk melindungi tanah air dan rakyat Korea. Dia akan menjadi bandit yang mengorbankan segalanya untuk Negeri Gingseng dan orang-orang terkasihnya.
 
Hadir pula Nam Hee Shin (diperankan oleh Seohyun), seorang direktur Biro Kereta Api yang menyembunyikan identitas aslinya. Selain Kim Nam Gil dan Seohyun, deretan aktor dan aktris ternama turut membintangi drama Korea ini antara lain Yoo Jae Myung, Lee Hyun Wook, dan Lee Ho Jung.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Resep Telur Tomat, Menu Praktis dan Sehat untuk Sarapan

BERIKUTNYA

Fakta Menarik Pertemuan Inaki Godoy dengan Eiichiro Oda

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: