Ilustrasi ketika seseorang terserang sakit kepala Thunderclap ( Sumber gamabar : Usman Yousaf)

Kenali Penyebab Sakit Kepala Thunderclap yang Menyerang secara Tiba-tiba

24 August 2023   |   15:07 WIB
Image
Yulita Theresia Maghi Mahasiswi Jurnalistik Universitas Nusa Nipa Indonesia, Maumere.

Seringkali kita merasakan migren atau sakit kepala biasa yang tidak terjadi secara berkala. Namun, di beberapa kasus juga banyak masyarakat yang mengalami sakit kepala secara tiba-tiba yang sering disebut sakit kepala Thunderclap, yang bisa berdampak serius bila tidak ditangani secara tepat.

Jenis sakit kepala ini datang tiba-tiba seolah-olah tersambar petir dan terjadi secara cepat. Berbeda dengan jenis sakit kepala lainnya, sakit kepala Thundeclap dapat menyebabkan kematian.

Ternyata jenis sakit kepala ini, biasanya akan terjadi dalam kurun waktu kurang dari satu menit dan muncul tanpa pemicu yang pasti.  Ketika Genhype mengalami kondisi seperti ini, segeralah berkonsultasi ke dokter.

Selain itu, jika Kalian sudah merasakan sakit kepala yang disusul naiknya suhu badan, serta badan mulai lemas, dan buram saat melihat sesuatu, Kalian wajib untuk melakukan berkonsultasi dengan dokter ahli.

Nah guys, ternyata sakit kepala Thunderclap dapat terjadi karena beberapa penyebab.  Berikut kami rangkum dari Cleveland Clink dan Media New Today yang menjelaskan sejumlah penyebab sakit kepala Thunderclap sebagai berikut:
 

1. Pendarahan pada bagian otak

Pada saat terjadi pendarahan dalam otak, Kalian akan merasakan kepala yang sakit yang sering kali juga disertai mati rasa, badan yang lemas dan penglihatan yang kabur. Nah, Genhype, Kalian wajib menjaga area kepala kalian ya, apalagi saat mengendarai kendaraan roda dua, wajib menggunakan helmdengan stabdar resmi SNI.

 

Ilustrasi sakit kepala (Sumber foto Freepik)

Ilustrasi sakit kepala (Sumber foto Freepik)
 

2. Penyempitan  dan pendarahan pada pembuluh darah

Otak memerlukan oksigen dan nutrisi yang dibawa oleh darah. Ketika darah yang membawa oksigen tidak sampai pada otak, yang diakibatkan oleh penyempitan atau pendarahan pada pembulu darah, hal ini akan mengahambat fungsi kerja otak sehingga terjadi stroke.

Beberapa jenis stroke yang diakibatkan oleh pecahnya pembuluh darah adalah stroke Hemoragik dan stroke Subarachnoid. Selain itu, bagi yang melakukan aktivitas seksual juga dapat menyebabkan pendarahan, dan jika hal ini sampai menyebabkan rasa sakit kepala yang sering terjadi, maka Kalian wajib memeriksakan diri ke dokter.
 

3. Komplikasi dan pendarahan pada saat hamil

Genhype tahu tidak sih, banyak kasus kompilkasi yang terjadi pada saat kehamilan dan juga setelah melahirkan.  Salah satu kelenjar, yakin kelenjar pituitary yang mengatur hormon seseorang dapat mengeluarkan darah yang menyebabkan perubahan pada tekanan udara.  Pada saat ini Kalian akan merasakan sakit kepala Thunderclap.
 

4. Peningkatan tekanan udara secara mendadak

Peningkatan tekanan udara secara cepat juga dapat menyebabkan sakit kepala mendadak.  Biasanya tekanan atmosfer pada lingkungan sekitar juga dapat mempengaruhi tekanan udara secara tiba-tiba dalam tubuh, sehingga tubuh akan mengalami kekurangan oksigen.

Kekurangan oksigen pada otak juga akan memberikan efek pusing atau sakit kepala secara tiba-tiba.  Biasanya hal ini terjadi ketika kita sedang dalam perjalanan dengan mengggunakan pesawat.

Selain beberpaa penyebab di atas, ternyata melakukan aktivitas fisik yang berat secara berulang kali dan mengguyur kepala dengan air panas atau hangat, juga dapat menyebabkan serangan sakit kepala Thunderclap.

Baca juga: Ini Kondisi Youtuber IshowSpeed yang Diduga Alami Sakit Kepala Cluster

Bagi Genhype yang pernah merasakan sakit kepala Thundeclap, segaralah untuk memeriksakan  diri ke dokter.  Berdasarkan penyebab di atas, langkah yang dapat dilakukan guna menyembuhkan pasien, misalnya dengan melakukan operasi untuk memperbaiki luka atau sobekan yang menyebabkan pendarahan dan mengonsumsi obat pereda nyeri.

 
Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Resep Sashimi Batak Naniura ala Chef Damar Toba

BERIKUTNYA

Strategi Tiga Pelaku Usaha Jadikan Kuliner Tradisional Naik Kelas

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: