5G sebagai jaringan generasi terbaru (Sumber gambar: PIXABAY)

Fakta-fakta Jaringan 5G di Indonesia

26 July 2023   |   20:00 WIB
Image
Eben Ezer Mahasiswa Universitas Padjadjaran

5G merupakan jaringan generasi kelima dari jaringan yang sudah terdahulu yaitu 1G, 2G (EDGE), 3G (HDSPA), 4G (LTE). Kehadiran jaringan versi 5G ini disebut memiliki perkembangan terbaru dari versi versi sebelumnya dan menjadi nilai tambah bagi smartphone terbaru yang mendukung versi jaringan terbaru ini. 

Jaringan 5G ternyata membawa perubahan cukup besar terhadap kemajuan teknologi komunikasi, sehingga terdapat beberapa kelebihan dari kehadiran teknologi 5G ini. Apa saja?

Baca juga: 2 Tahun 5G Eksis di Indonesia, Sejauh Mana Perkembangannya? 


Koneksi Lebih Besar

Jaringan 5G menawarkan kelebihan dibanding jaringan 4G LTE, yaitu sisi konektivitasnya dimana jaringan 5G yang mempunyai kapasitas yang besar hingga sepuluh kali lipat dan dapat membantu memperlancar performa perangkat kamu. Dengan demikian, pada saat ini, semakin banyak perangkat smartphone yang dapat terhubung dan berkoneksi dengan jaringan 5G.

Berdasarkan tren dan perkembangan teknologi yang terus meningkat setiap tahunnya, serta upaya yang telah dilakukan untuk proses launching jaringan 5G, dapat diasumsikan bahwa 5G akan terus menjadi fokus dan berkembang lebih lanjut hingga tahun-tahun berikutnya.


Lebih Hemat Energi

Jaringan versi terbaru cenderung mengurangi pemakaian jumlah energi dari jaringan versi sebelumnya. Pengurangan energi ini dapat dilakukan dengan pengurangan trafik data. Dengan adanya pengurangan trafik data ini, dapat membantu menciptakan perubahan teknologi yang ramah energi.

Jaringan 5G telah diimplementasikan di beberapa wilayah dan telah menawarkan peningkatan kecepatan dan kapasitas yang luar biasa dibandingkan dengan generasi sebelumnya seperti 4G. Dengan adanya teknologi 5G, diharapkan akan ada lebih banyak kemajuan dan inovasi, di mana jaringan 5G berpotensi mendukung perkembangan teknologi baru, termasuk transformasi industri, telekomunikasi dan mobilitas yang lebih cerdas.


Dampak Infrastruktur

Lalu membawa pengaruh terhadap infrastruktur, di mana dengan adanya peningkatan jaringan 5G berarti dibangun infrastruktur baru yang lebih canggih, seperti menara pemancar jaringan (BTS) dan perangkat keras lainnya, yang dapat mendorong pertumbuhan infrastruktur bahkan ekonomi di sektor tersebut.


Tantangan Keamanan

Namun, seperti dengan pengenalan teknologi pada umumnya, ada juga tantangan dan pertimbangan yang harus disimak dalam menanggapi kehadiran dari jaringan 5G ini. Beberapa dari tantangan ini termasuk masalah keamanan (siber) dan masalah kelayakan finansial bagi konsumen.


Pemerataan Jaringan

Situasi jaringan 5G dapat berbeda di setiap wilayah, tergantung pada kemajuan teknologi dan kebijakan pemerintah setempat. Salah satu contohnya di Indonesia sendiri jaringan 5G belum dapat diakses di seluruh wilayah di Indonesia.

Di Indonesia wilayah yang mendukung jaringan 5G antara lain Jabodetabek, Bandung, Batam, Surabaya, Denpasar, Medan, dan Makassar, sehingga sebaiknya perlu menunggu beberapa tahun agar jaringan 5G ini dapat dinikmati oleh masyarakat di seluruh wilayah Indonesia tanpa terkecuali.

Baca juga: Spesifikasi & Harga Smartphone Sharp Aquos V6 5G yang Bawa Unsur Ninja 

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Cek Harga Meta Verified & Cara Berlangganan Akun Centang Biru di Facebook, Instagram & Threads

BERIKUTNYA

Film Dokumenter KANG DANIEL: MY PARADE Rilis Agustus 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: