Ryan Gosling (sumber gambar Yiutube Barbie/Warner Bross)

Perankan Karakter Ken di Film Barbie, Simak Kiprah Ryan Gosling dalam Dunia Sinema

17 July 2023   |   22:30 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Nama Ryan Gosling belakangan ini sedang ramai diperbincangkan netizen. Pasalnya, aktor asal Kanada itu menjadi salah satu protagonis utama, yakni Ken dalam film live action berjudul Barbie besutan sutradara kenamaan Greta Gerwig. Film itu bakal tayang di bioskop pada 21 Juli 2023. 

Dikenal sebagai aktor multitalenta dalam dunia sinema Hollywood, nama Ryan Gosling memang bukan kaleng-kaleng. Populer berkat film The Notebook, lelaki yang jago bermain musik ini juga pernah menggondol trofi Golden Globe Award sebagai aktor terbaik lewat film La La Land pada 2017. 

Baca juga: Totalitas Perankan Barbie, Ini Dia Diet dan Olahraga yang Dilakukan Margot Robbie
 

Nah, biar makin kenal sosok Ryan Gosling yuk simak kiprah dan perjalanan kariernya hingga bisa memainkan peran karakter Ken dan beradu akting dengan Margot Robbie sebagai Barbie dalam ulasan berikut yuk Genhype
 

Profil Ryan Gosling

Mengutip laman Britannica, Ryan Thomas Gosling atau akrab disapa Ryan Gosling lahir dari pasangan Thomas Ray Gosling dan Donna, seorang salesman dan guru pada 12 November 1980 di London, Ontario, Kanada. 

Gosling sempat mengenyam pendidikan menengah di Cornwall Collegiate and Vocational School lalu pindah ke Lester B. Pearson High School. Karena didiagnosis Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD), sang ibu akhirnya memilih untuk berhenti bekerja dan menyekolahkan Gosling di rumah.

Mencintai dunia hiburan sejak masih kecil tak ayal membuat Gosling banyak belajar mengenai akting hingga tari. Tak hanya itu, dia pun pernah belajar teater balet yang kelak menjadi dasar permainannya yang ciamik di film La La Land saat beradu akting dengan Emma Stone.

Adapun, kiprah Ryan Gosling dimulai saat dia terlibat dalam serial komedi remaja Breaker High (1997). Namun saat dia pindah ke Los Angeles, setelah orang tuanya bercerai, Gosling juga semakin eksis saat menjadi pemeran utama dalam serial Young Hercules arahan sutradara kawakan T.J Scott.

Dari sinilah kariernya semakin moncer saat berperan sebagai Noah Calhoun dalam film romantis The Notebook (2004) bersama aktris kenamaan Rachel McAdams. Lalu ada juga film Half Nelson (2006) yang mengantarkan Gosling masuk Academy Award. 

Tak hanya itu, dia juga sukses membintangi film Blue Valentine (2010), La La Land (2016), hingga The Gray Man (2022) yang semakin mengharumkan namanya. Namun, tak berlangsung lama setelah itu, Warner Bros pun kembali mendapuk Ryan Gosling untuk memerankan karakter Ken yang direncanakan dalam bentuk layar lebar sejak 2018.
 

Kolaborasi Sineas & Aktor Terkenal Dunia

Selain Ryan Gosling dan Margot Robbie, film arahan Greta Gerwig ini juga akan menghadirkan beberapa aktor dan penyanyi populer seperti Dua Lipa, Kate McKinnon, Alexandra Shipp, America Ferrera, Simu Liu, Hari Nef, dan Will Ferrell. 

Warner Bros sebelumnya juga telah meluncurkan teaser pertama Barbie pada awal 2023. Namun, teaser tidak mengungkap terlalu banyak tentang karakter atau alur cerita. Video hanya menampilkan Barbie yang memasuki dunia nyata saat beberapa anak kecil bermain boneka di sebuah gurun.

Di sisi lain, film live-action dari boneka buatan Mattel ini juga tetap mempertahankan beberapa ciri khas Barbie.  Misalnya, tubuh yang proporsional sesuai dengan bentuk umum dari manusia serta estetika latar tempat dan properti dengan warna merah muda terang.

Sejak saat itulah terungkap bahwa Barbie dan Ken telah ditempatkan di dunia nyata dan dipaksa bergulat dengan kesulitan tidak lagi hanya menjadi boneka. Tak hanya itu, film ini akan sedikit eksperimental karena menampilkan beragam pemeran Ken di dalamnya.

Film yang bersaing dengan Oppenheimer karya Christopher Nolan ini juga mengambil langkah berani untuk  menampilkan karakter lain yang tidak terkait dengan Barbie dan Ken. Sejumlah keluarga dan teman Barbie yang terkenal seperti Skipper, Christie, dan Stacie tidak ditampilkan dalam poster terbaru, tapi ada satu karakter dari kehidupan lama boneka itu yang akan tampil yakni Midge (diperankan oleh Emerald Fennell) dan Allan (Michael Cera).

Baca juga: Enggak Cuma Barbie, Masih ada 14 Film Adaptasi Mainan yang Bakal Tayang

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Hyundai New Stargazer Meluncur, Intip Spesifikasi & Harganya

BERIKUTNYA

Tas Birkin Hermès, Investasi Fantastis yang Melampaui Emas & Saham

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: