Kolaborasi dengan Waterpark, Strategi Hotel Dongkrak Okupansi di Musim Liburan
13 July 2023 |
17:07 WIB
Kebutuhan untuk berlibur dengan menginap dan menikmati berbagai fasilitas di hotel atau staycation saat ini kian diminati masyarakat urban di tengah kesibukan dan aktivitas sehari-hari. Tak perlu jauh-jauh ke luar kota, staycation pun bisa dilakukan di dalam kota.
Apalagi saat ini ada banyak penawaran yang diberikan oleh berbagai hotel atau penginapan dengan menyediakan berbagai paket dan fasilitas menyenangkan bagi para tamu. Nah, bagi Genhype yang saat ini tengah berada di Tangerang, nggak ada salahnya mencoba paket menginap yang ditawarkan Yellow Bee Tangerang.
Hotel yang berada di bawah jaringan Prima Hotel Indonesia (PHI) Group ini baru saja menjalin kerja sama dengan Tropikana Waterpark sehingga para tamu yang menginap bisa langsung berenang dan menikmati berbagai aktivitas permainan air di destinasi wisata yang berjarak 5 menit dari Yellow Bee Hotel Tangerang ini.
Ade Noerwenda, Director of Operation PHI Group mengatakan sejak adanya kolaborasi tersebut, jumlah okupansi Yellow Bee Hotel Tangerang mengalami peningkatan signifikan dari yang semula hanya sektar 50 persen hingga 60 persen naik menjadi di atas 80 persen. Bahkan untuk tipe family room selalu sold out terutama pada setiap akhir pekan.
Pasalnya, Yellow Bee menyediakan berbagai tema menarik untuk setiap kamar dengan tipe family room lengkap dengan tenda dan playground serta magic lamp dan Bluetooth speaker yang menarik bagi anak-anak.
Adapun harga paket menginap yang ditawarkan mulai dari Rp340.000 hingga Rp500.000-an untuk tipe kamar family room per malam. “Para tamu yang menginap akan langsung mendapatkan dua hingga tiga tiket gratis masuk ke Tropikana Waterpark dan diskon 20 persen di restoran Paradiso,” ujarnya.
Tak hanya tamu yang menginap di hotel yang mendapatkan tiket gratis masuk wahana air, para pengunjung Tropikana Water Park atau Paradiso juga akan mendapatkan keuntungan berupa tariff flat sebesar Rp270.000 pada hari Minggu hingga Kamis, dan Rp300.000 pada hari Jumat hingga Sabtu untuk menginap di Yellow Bee.
“Pengunjung hanya perlu menunjukkan struk Tropikana atau Paradiso. Lebih seru lagi, pengunjung Tropikana atau Paradiso juga berkesempatan mendapatkan upgrade kamar secara gratis,” tuturnya.
Kerja sama yang saling menguntungkan ini rupanya sangat disukai oleh wisatawan karena mereka bisa langsung menikmati dua hiburan sekaligus. Tak heran bila jumlah okupansi Yellow Bee dan Tropikana Water Park sama-sama mengalami peningkatan sejak adanya paket kerja sama yang sudah dimulai sejak 1 Juli ini.
Tropikana Waterpark yang baru saja dibuka pada 14 April 2023 lalu ini memiliki sejumlah area bermain yang dapat dijajal oleh para pengunjung mulai dari seluncuran, bajak laut, kolam bola, hingga kolam arus. Tak hanya itu, Tropikana Waterpark juga memiliki konsep yang estetik dengan berbagai spot foto di setiap sudutnya. Taman bermain air ini juga terintegrasi dengan outdoor playzone dan pusat perbelanjaan Ramayana.
Nah, bagi Genhype yang tertarik jangan lupa membawa pakaian ekstra untuk merasakan semua hiburan taman dan berganti baju setelah bersenang-senang. Setelah seharian penuh menikmati keseruan bermain di air dan mungkin merasa lelah bisa langsung menginap di Yellow Bee Hotel deh.
Baca juga: Cocok Buat Staycation, Intip Keunikan Hotel Berkonsep Service Residence Ini
“Kami berharap bahwa kolaborasi ini akan meningkatkan industri pariwisata di Kota Tangerang dan menciptakan lebih banyak nilai bagi pelanggan kami,” ujar I Nyoman Mastra, General Manager Tropikana Waterpark.
Meski baru dimulai pada musim libur sekolah, tetapi Nyoman memastikan bahwa kolaborasi ini masih akan terjalin dalam jangka waktu panjang,
Editor: M R Purboyo
Apalagi saat ini ada banyak penawaran yang diberikan oleh berbagai hotel atau penginapan dengan menyediakan berbagai paket dan fasilitas menyenangkan bagi para tamu. Nah, bagi Genhype yang saat ini tengah berada di Tangerang, nggak ada salahnya mencoba paket menginap yang ditawarkan Yellow Bee Tangerang.
Hotel yang berada di bawah jaringan Prima Hotel Indonesia (PHI) Group ini baru saja menjalin kerja sama dengan Tropikana Waterpark sehingga para tamu yang menginap bisa langsung berenang dan menikmati berbagai aktivitas permainan air di destinasi wisata yang berjarak 5 menit dari Yellow Bee Hotel Tangerang ini.
Ade Noerwenda, Director of Operation PHI Group mengatakan sejak adanya kolaborasi tersebut, jumlah okupansi Yellow Bee Hotel Tangerang mengalami peningkatan signifikan dari yang semula hanya sektar 50 persen hingga 60 persen naik menjadi di atas 80 persen. Bahkan untuk tipe family room selalu sold out terutama pada setiap akhir pekan.
Pasalnya, Yellow Bee menyediakan berbagai tema menarik untuk setiap kamar dengan tipe family room lengkap dengan tenda dan playground serta magic lamp dan Bluetooth speaker yang menarik bagi anak-anak.
Family Room Yellow Bee Hotel Tangerang (sumber gambar : Yellow Be Hotel)
Adapun harga paket menginap yang ditawarkan mulai dari Rp340.000 hingga Rp500.000-an untuk tipe kamar family room per malam. “Para tamu yang menginap akan langsung mendapatkan dua hingga tiga tiket gratis masuk ke Tropikana Waterpark dan diskon 20 persen di restoran Paradiso,” ujarnya.
Tak hanya tamu yang menginap di hotel yang mendapatkan tiket gratis masuk wahana air, para pengunjung Tropikana Water Park atau Paradiso juga akan mendapatkan keuntungan berupa tariff flat sebesar Rp270.000 pada hari Minggu hingga Kamis, dan Rp300.000 pada hari Jumat hingga Sabtu untuk menginap di Yellow Bee.
“Pengunjung hanya perlu menunjukkan struk Tropikana atau Paradiso. Lebih seru lagi, pengunjung Tropikana atau Paradiso juga berkesempatan mendapatkan upgrade kamar secara gratis,” tuturnya.
Kerja sama yang saling menguntungkan ini rupanya sangat disukai oleh wisatawan karena mereka bisa langsung menikmati dua hiburan sekaligus. Tak heran bila jumlah okupansi Yellow Bee dan Tropikana Water Park sama-sama mengalami peningkatan sejak adanya paket kerja sama yang sudah dimulai sejak 1 Juli ini.
Tropikana Waterpark yang baru saja dibuka pada 14 April 2023 lalu ini memiliki sejumlah area bermain yang dapat dijajal oleh para pengunjung mulai dari seluncuran, bajak laut, kolam bola, hingga kolam arus. Tak hanya itu, Tropikana Waterpark juga memiliki konsep yang estetik dengan berbagai spot foto di setiap sudutnya. Taman bermain air ini juga terintegrasi dengan outdoor playzone dan pusat perbelanjaan Ramayana.
Nah, bagi Genhype yang tertarik jangan lupa membawa pakaian ekstra untuk merasakan semua hiburan taman dan berganti baju setelah bersenang-senang. Setelah seharian penuh menikmati keseruan bermain di air dan mungkin merasa lelah bisa langsung menginap di Yellow Bee Hotel deh.
Baca juga: Cocok Buat Staycation, Intip Keunikan Hotel Berkonsep Service Residence Ini
“Kami berharap bahwa kolaborasi ini akan meningkatkan industri pariwisata di Kota Tangerang dan menciptakan lebih banyak nilai bagi pelanggan kami,” ujar I Nyoman Mastra, General Manager Tropikana Waterpark.
Meski baru dimulai pada musim libur sekolah, tetapi Nyoman memastikan bahwa kolaborasi ini masih akan terjalin dalam jangka waktu panjang,
Editor: M R Purboyo
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.