Game Oxenfree 2: Lost Signals (Sumber gambar: Steam)

5 Rekomendasi Game Rilis Juli 2023, Ada Gylt dan Oxenfree 2: Lost Signals

30 June 2023   |   07:22 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Dunia game semakin bervariasi dengan ragam genre yang dikembangkan oleh developer. Hingga semester pertama tahun ini, tampaknya permainan dengan genre action shooter masih mendominasi pasar. Namun, kemunculan judul game berbasis role playing game (RPG) juga berhasil menyita perhatian sepanjang tahun berjalan. 

Sebut saja Hogwarts Legacy, game RPG membawa cerita Harry Potter ke dalam game dan sukses meraup penjualan 15 juta kopi. Tidak hanya game RPG, game dengan genre action adventure juga mulai menunjukkan peningkatan tren.

Data Statista mencatat, proyek game action adventure mencapai angka US$15,66 Miliar sepanjang 2022. Permainan dengan alur cerita yang menarik dan emosional, visual indah, serta gameplay yang seru membuat genre ini kian diburu oleh gamers. 

Begitu pula dengan game strategi, kasual, hingga puzzle yang ikut sukses diterima di pasar game. Untuk Juli 2023 ini, ada beberapa game dari berbagai genre yang siap menemani waktu luang Genhype. Kira-kira apa saja? Yuk simak! 

Baca juga: Demo Lies of P Duduki Game Upcoming Terpopuler di Steam, Cek 3 Keunikannya
 

1. Gylt

Gylt (Sumber gambar: Steam)

Gylt (Sumber gambar: Steam)

Gylt merupakan game terbaru buatan developer Tequila Works yang akan rilis pada 6 Juli 2023. Karakter utamanya bernama Sally, gadis kecil yang tinggal di Bethelwood. Kehidupannya tak mudah setelah sang sepupu menghilang.

Sally bak ditarik ke dalam ingatan kelamnya dan membuatnya seperti terjadi secara nyata. Pemain akan menemui banyak makhluk sepanjang permainan. Semua makhluk tak perlu dihadapi, pemainlah yang menentukan apakah harus maju atau bersembunyi saja dari kejaran mereka. 

Permainan berfokus pada strategi melawan atau mengalihkan perhatian agar bisa lolos dari kejaran makhluk. Game berunsur aksi petualangan ini membawa karakter utama menantang dan menemui ketakutannya. Lewat penceritaan yang emosional, semua tindakan pemain sebagai karakter utama akan dikisahkan dalam petualangan naratif yang penuh teka-teki.
 

2. Viewfinder

Viewfinder (Sumber gambar: Steam)

Viewfinder (Sumber gambar: Steam)

Viewfinder bisa menjadi rekomendasi bagi penyuka game santai. Judul ini menantang pemainnya menciptakan persepsi masing-masing untuk membuat gambar menjadi realitas. Nantinya, pemain akan mencari dan mengumpulkan lukisan kemudian meletakkannya di ujung tempat untuk membuka jalan ke tempat baru.

Meski sederhana, game ini penuh teka-teki yang sarat dengan puzzle. Permainan ini bergenre adventure dengan mode first person. Pemainnya harus menghidupkan gambar yang bisa membawanya dari satu tempat ke tempat lain.

Viewfinder juga menyematkan rahasia yang bisa dikulik oeh pemain sepanjang gameplay penuh pemandangan tersebut. Rencananya, game besutan developer Sad Owl Studio ini akan rilis pada 18 Juli 2023.  

Baca juga: Keseruan World of Warship, Game Kapal Perang dengan Sentuhan Sejarah
1
2


SEBELUMNYA

Tips Merawat Produk Fesyen Branded Agar Tetap Awet

BERIKUTNYA

Resep Sosis Solo Goreng dan Basah, Kudapan Nikmat dari Belanda dengan Cita Rasa Lokal

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: