Para pemeran The Heirs. (Sumber gambar: SBS)

The Heirs dan 7 Drakor Ini Bakal Berusia 10 Tahun, Nostalgia Yuk!

26 June 2023   |   06:00 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Like

4. Good Doctor

Park Shi-on (Joo Won) merupakan seorang ahli bedah anak dengan kondisi autisme. Walaupun perkembangan emosinya seperti seorang anak kecil, dia memiliki ingatan yang cemerlang dan keterampilan spasial sebagai dokter. 

Kondisi autisme membuat Shi-on diejek oleh rekan-rekannya hingga pasien di rumah. Dia dianggap sebagai orang yang tidak dapat diandalkan dan robotik, karena cenderung menggunakan intuisinya yang kuat untuk berpikir daripada merasakan. 

Park Shi-on jauh dari sempurna. Meskipun membuat kesalahan, dia belajar untuk berkembang menjadi ahli bedah yang andal dan tepercaya. Di samping itu, Shi-on akan menemui cintanya, Cha Yoon-seo (Moon Chae-won). Apiknya alur cerita membuat serial ini melahirkan remake di AS loh.


5. Empress Ki

Cerita kerajaan sering ditafsirkan ulang dalam budaya pop, terutama sejak perang dinasti, intrik istana, dan kisah cinta yang naas, namun menghasilkan serial yang dramatis dan menarik. Dibintangi Ha Ji-won sebagai karakter tituler yang menikah dengan Kaisar Toghun Temur (Ji Chang-wook), Empress Ki merupakan kisah fiksi tentang kehidupan dan masa-masa Permaisuri Ki yang terkenal.

Permaisuri yang naik dari pangkat pelayan istana menjadi kekuatan yang harus diperhitungkan di istana kerajaan. Pemirsa juga akan disuguhan hubungannya Permaisuri Ki dengan cinta pertamanya Wang Yoo (Joo Jin-mo), Raja Chunghye dari Goryeo, yang tidak pernah dia lupakan. 

Empress Ki mungkin telah diceritakan kembali secara sinematik, namun tokoh serial ini diadaptasi dari sejarah nyata Korea Selatan. Permaisuri Ki, yang menentang sistem kekuasaan, sering disebut manipulatif dan haus kekuasaan di halaman sejarah. Setelah dia menginvasi Goryeo dengan pasukan Yuan, dia dicap sebagai pengkhianat karena menginvasi negaranya sendiri.


6. I Hear Your Voice

Park Soo-ha (Lee Jong Suk), seorang siswa SMA berusia 19 tahun, memiliki kemampuan untuk membaca pikiran orang yang ada di hadapannya. Keterampilan itu muncul setelah dia menyaksikan pembunuhan ayahnya. Meskipun dianggap sebagai kecelakaan, seorang remaja muda bernama Jang Hye-sung (Kim So-hyun) yang menjadi saksi bahwa peristiwa itu adalah pembunuhan.

Kesaksian Hye-sung membuat Soo-ha bersumpah untuk melindungi wanita itu. Bertahun-tahun kemudian, ketika mereka disatukan, Hye-sung (Lee Bo-young ) yang sudah dewasa, kini menjadi seorang pengacara yang suka menyendiri dan kasar. Dia terlalu bosan dengan kasusnya dan kecewa dengan kehidupan. 

Soo-ha dengan patuh berdiri di samping Hye-sung, dan insting pelindungnya muncul. Pasalnya, pembunuh ayahnya telah keluar dari penjara dan merencanakan balas dendam. I Hear Your Voice dengan cerdik membuat beberapa subplot dan ceritanya menjelaskan bagaimana hukum terkadang mengecewakan.


7. Gu Family Book

Serial fantastik bersejarah ini mendapat skor untuk pemerannya yang luar biasa. Kang Chi (Lee Seung-gi) lahir dari manusia dan gumiho. Dia sedikit pembuat onar, bergumul dengan identitasnya, dan sangat bingung tentang garis keturunan supernaturalnya. 

Setelah keluarga angkatnya diserang, Kang Chi mengambil tanggung jawab untuk melindungi keluarga. Dia juga ingin menemukan kebenaran tentang asal-usulnya dan apa yang diperlukan baginya untuk menjadi manusia seutuhnya.

Suatu ketika dia bertemu Dam Yeo-wool (Suzy), seorang penyamar pendekar pedang. Keduanya memulai perjalanan penuh aksi, dengan kisah cinta menawan yang berkembang. Kang Chi juga memiliki musuh, Park Tae-seok (Yoo Yeon-seok) yang dingin dan sinis. Dia merupakan mantan teman Kang Chi dan memiliki keterampilan pedang serta seni bela diri yang tidak tertandingi.

Baca juga: 5 Drama Korea dengan Adegan Mukbang yang Menggoda Selera

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla
1
2


SEBELUMNYA

Gokil, Surat Kontrak Pembubaran The Beatles Siap Dilelang Seharga Rp7 Miliar

BERIKUTNYA

Taylor Swift Tambah Jadwal Konser Eras Tour di Singapura Jadi 6 Hari

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: