Pertandingan Indonesia vs Argentina (Sumber gambar: Instagram/pssi)

5 Momen Seru Indonesia vs Argentina, Asnawi Banjir Pujian Usai 'Kantongi' Garnacho

20 June 2023   |   08:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Laga Indonesia vs Argentina berakhir dengan kemenangan La Seleccion. Skuad Garuda dibekuk 0-2 dalam dua babak yang dipimpin wasit Muhammad Usaid Bin Jamal. Meski tanpa Lionel Messi, Tim Tango memperlihatkan jika tim rotasi pun mampu mengacak-acak pertahanan lawan. Namun, Indonesia sebagai tuan rumah juga tak tampil lesu.

Sejak awal laga, Asnawi Mangkualam dkk menunjukkan kelihaian mereka dalam bertahan dan menyerang. Buktinya, terdapat 2 kali tembakan ke arah gawang yang hampir sukses menjebol pertahanan Emiliano Martinez. Sepanjang pertandingan, terdapat banyak momen seru dan menarik yang Hypeabis.id rangkum sebagai berikut: 

Baca juga: Komentar Scaloni Usai Laga Indonesia vs Argentina: Pertandingan yang Cukup Sulit
 

1. Momen Asnawi ‘Kantongi’ Garnacho

Momen tekel-menekel antara Asnawi Mangkualam dan Alejandro Garnacho menjadi hal yang paling disorot sepanjang laga ini. Nama keduanya menduduki jajaran trending topic di Twitter hanya dalam hitungan menit setelah laga usai. Gelandang skuad Garuda itu beberapa kali bertatap muka dengan bintang muda Argentina, Garnacho selama laga berlangsung.

Bertebarannya meme tentang ‘takut ditekel Asnawi’ tampaknya benar-benar terjadi di laga persahabatan ini. Bek Manchester United itu cukup dibuat kesulitan dengan perjuangan Asnawi bertahan dan mengalirkan bola di lapangan.

Adu tekel dan jatuh bangun keduanya sukses menjaring perhatian penggila bola di menit ke-89 pertandingan. Istilah 'Asnawi Kantongi Garnacho' mengalir sebagai bentuk pujian kepada kapten timnas Indonesia tersebut. 
 

2. Ekspresi Scaloni

Salah satu momen yang tersorot dalam pertandingan ini adalah saat Scaloni terlihat menggaruk kepala menyaksikan anak asuhnya melawan sang Merah Putih. Pelatih yang membawa Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 ini tertangkap kamera dengan wajah frustasi dan bingung menjelang babak pertama berakhir. Memang, Argentina sendiri memiliki banyak peluang mengoyak gawang Indonesia yang gagal tereksekusi dengan baik.

Tim Tango mencatat 7 kali tembakan ke arah gawang. Namun, hanya dua gol saja yang mampu dicetak Paredes dkk. Momen garuk kepala Scaloni itu dibandingkan dengan wajah senyum Scaloni saat menuntaskan pertandingan melawan Prancis di Final Piala Dunia 2022 lalu.
 

3. Elkan Baggott Tukar Jersey dengan Bintang Argentina

Tukar jersey merupakan tradisi biasa yang kerap dilakukan bintang-bintang sepak bola dalam pertandingan persahabatan. Diketahui, tradisi tukar menukar jersey pesepak bola sudah terjadi sejak 1950-an. Pertandingan besar melawan Argentina dimanfaatkan sebagai momen bertukar baju oleh skuad Indonesia.

Bek Indonesia, Elkan Baggott tertangkap kamera bertukar jersey dengan bintang Tottenham Hotspur, Cristian Romero. Romero terbilang pesepak bola baru dalam timnas senior Argentina. Dia baru debut pada 3 Juni 2021 lalu.

Namun dia punya deretan prestasi selama menjadi pesepakbola klub. Di laga kontra Indonesia ini, Romero juga mencetak gol pada menit ke-55, mengukuhkan kemenangan sempurna bagi Argentina.
 

4. Witan Sulaeman Tuai Kritik Netizen

Meski banjir pujian, beberapa pemain Indonesia juga mendapat kritik cukup pedas. Salah satunya gelandang skuad Garuda, Witan Sulaeman yang disebut-sebut mengalami penurunan performa dalam beberapa laga terakhir. Pesepakbola asal Palu, Sulawesi Tengah ini masuk di menit ke-64, menggantikan posisi Rafael Stuick.

Pergantian tersebut langsung merubah aliran permainan. Witan dianggap kurang maksimal dalam memanfaatkan umpan berpeluang manis. Aliran datang dan perginya bola disebut kurang akurat.

Kurang maksimalnya pergerakan Witan membuat serangan Indonesia cukup tertahan. Pria berusia 21 tahun itu dinilai terlalu lama mengambil keputusan untuk mengoper atau mengumpan bola.
 

5. Scaloni Akui Indonesia Bermain Cukup Baik

Usai laga Indonesia vs Argentina berakhir, Lionel Scaloni melakukan sesi tanya jawab dengan para wartawan. Dalam kesempatan tersebut, pelatih muda Argentina ini memberi komentar yang cukup mengejutkan. Scaloni mengakui jika laga melawan Indonesia ini termasuk cukup sulit.

Salah satu alasannya adalah karena Argentina tidak turun dengan pemain inti, tapi hanya dengan tim rotasi saja. Adapun, strategi ini diambil Scaloni untuk bereksperimen dengan racikan tim baru. Dia juga secara khusus memberi pujian terhadap permainan skuad Indonesia yang dinilainya cukup oke. 

Secara umum, peria asal Pujato ini cukup puas dengan performa timnya melawan Indonesia. “Karena semuanya bermain kompak maka kita menuai hasil yang bagus. Tidak ada satu pun pemain yang spesial dibanding yang lain,” tegas Scaloni dalam konferensi pers usai duel Indonesia vs Argentina.

Baca juga: Timnas Indonesia Kalah 0-2 dari Argentina, Tetap Tampil Luar Biasa!

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah

SEBELUMNYA

Komentar Scaloni Usai Laga Indonesia vs Argentina: Pertandingan yang Cukup Sulit

BERIKUTNYA

Tertarik Berkunjung ke Pameran Van Gogh Alive The Experience? Cek Dulu Tata Tertibnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: